Nomor 10 Idola Marc Anthony Klok

Oleh : Herry Barus | Senin, 01 Juni 2020 - 17:00 WIB

Marc Anthony Klok
Marc Anthony Klok

INDUSTRY.co.id - Jakarta -Bagi seorang pesepakbola, nomor punggung adalah sesuatu hal yang cukup penting. Karena dari nomor tersebut seorang pemain terkadang semakin dikenal dan bisa menjadi identitas bagi mereka.

Jadi, banyak sekali pemain yang berharap bisa memiliki nomor punggung yang bagus atau sekadar memilih karena ada makna mendalam dari nomor yang mereka pilih tersebut. Salah satu pemain yang memiliki makna cukup dalam dari pemilihan nomor punggung adalah Marc Anthony Klok.

Klok mengungkapkan alasannya mengenakan nomor punggung 10 peninggalan Farri Agri musim lalu. Ia mengatakan bahwa 10 merupakan nomor kesukaannya.

“Sejak kecil saya suka dengan nomor 10. Itu juga nomor keberuntungan saya juga. Apalagi banyak pemain idola saya menggunakan nomor tersebut,” ujar Klok seperti dilansir laman Persija.

Pemain asal Belanda ini memang identik dengan nomor 10. Di dua klub sebelumya, Klok juga menggunakan nomor keramat ini yakni PSM Makassar dan Cherno More Varna (Bulgaria).

“Saya juga di beberapa tim sebelumnya sering menggunakan nomor ini. Apalagi di Persija juga saat ini kosong jadinya saya pilih nomor ini,” tambahnya.

Sebelumnya punggung 10 memang tidak sembarang pemain bisa mengenakannya di Persija Jakarta. Banyak bintang hebat di Persija menggunakan nomor tersebut. Dari Anjas Asmara, Widodo Cahyono Putro, hingga Luciano Leandro pernah menggunakan nomor tersebut.

Anjas Asmara pernah membawa Persija dua kali juara, pada 1973 dan 1979. Lalu Luciano Leandro dan Widodo juga pernah membawa Persija juara 2001. Khusus Widodo, saat juara ia memilih nomor kesukaannya, yakni 7.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Grup RS Siloam dan NUS Yong Loo Lin School of Medicine dan Mochtar Riady Institute for Nanotechnology

Jumat, 26 April 2024 - 06:47 WIB

Grup RS Siloam dan NUS Yong Loo Lin School of Medicine dan Mochtar Riady Institute for Nanotechnology

Grup RS Siloam, National University of Singapore (NUS) Yong Loo Lin School of Medicine, dan Mochtar Riady Institute for Nanotechnology (MRIN) menjalin kerjasama strategis untuk memajukan penelitian…

Halalbihalal HPJI, Menteri Basuki Ingatkan untuk Terus Tingkatkan Kualitas Jalan

Jumat, 26 April 2024 - 06:39 WIB

Halalbihalal HPJI, Menteri Basuki Ingatkan untuk Terus Tingkatkan Kualitas Jalan

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menghadiri agenda halalbihalal Himpunan Pengembang Jalan Indonesia (HPJI) di Jakarta, Kamis (25/4). Hadir mendampingi Menteri…

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Jumat, 26 April 2024 - 05:21 WIB

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., berkunjung ke Provinsi Bengkulu dalam rangka mengisi Orasi Ilmiah Dies Natalis Universitas Bengkulu ke-42. Kegiatan berlangsung…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Jumat, 26 April 2024 - 05:16 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri acara Silaturrahim Halal Bihalal 1445 H Pimpinan Pusat Muhammadiyah berlangsung di Gedung Cendekia Lantai dasar, auditorium KH. A. Azhar Basyir,…

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.