HARRIS Hotel and Conventions Ciumbuleuit Bandung Raih Penghargaan Traveloka Hotel Awards 2018

Oleh : Ridwan | Jumat, 26 Oktober 2018 - 15:05 WIB

General Manager HARRIS Hotel & Conventions Ciumbuleuit Bandung Benedictus Jodie saat menerima penghargaan Traveloka Hotel Awards
General Manager HARRIS Hotel & Conventions Ciumbuleuit Bandung Benedictus Jodie saat menerima penghargaan Traveloka Hotel Awards

INDUSTRY.co.id - Bandung, HARRIS Hotel & Conventions Ciumbuleuit Bandung telah meraih penghargaan Traveloka Hotel Awards dengan gelar "Best Guest Experience in Cleanliness -se-Jawa Barat" dalam kategori premium. 

Bertempat di ICE BSD City, acara ini turut dimeriahkan oleh salah satu diva tanah air, Krisdayanti. Hotel yang berada di Bandung Utara yang beralamatkan di jalan Ciumbuleuit No 50-58 ini sudah menjadi sorotan publik dari tahun ke tahun, baik dari segi pelayanan maupun produk.

Selain terbukti menjadi hotel yang telah memberikan pelayanan yang maksimal kepada para konsumen, Traveloka juga akan memberikan kolom dan label khusus kepada para peraih penghargaan Traveloka Hotel Awards yang dapat konsumen lihat langsung di aplikasi saat akan memesan hotel.

Label ini dapat membantu hotel mendapatkan kepercayaan yang lebih dari konsumen, serta konsumen juga akan memiliki banyak pilihan hotel yang telah dapat dipercaya akan kualitasnya.

Pemilihan Traveloka Hotel Awards ini dibagi dalam tiga kelas hotel yaitu Value, Premium, dan Prestige di mana masing-masing kelas memiliki empat kategori pemilihan yaitu food, cleanliness, service, dan overall.

Penghargaan ini diberikan kepada 224 hotel di Indonesia yang terbagi di 11 daerah wisata yang memiliki tingkat pariwisata paling tinggi di Indonesia. Selain hotel di dalam negeri, Traveloka juga memberikan penghargaan kepada 15 hotel di Asia Tenggara di antaranya, berbagai mitra hotel dari Singapura, Malaysia, Vietnam, Thailand, dan Filipina.

"Terima kasih atas segala support yang diberikan oleh para tamu, team HARRIS Ciumbuleuit, dan juga kepada Traveloka atas pencapaian yang di dapat. Ini akan menjadi semangat baru kami untuk selalu bertekad keras dalam meningkatkan mutu pelayanan dan produk yang diberikan," ujar Benedictus Jodie, General Manager HARRIS Hotel & Conventions Ciumbuleuit Bandung di Bandung (26/10).

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Presiden saat meresmikan Bendungan Tiu Suntuk NTB

Sabtu, 04 Mei 2024 - 07:56 WIB

PTPP Selesaikan Proyek Bendungan Tiu Suntuk Paket II

PT PP (Persero) Tbk sebagai salah satu BUMN Konstruksi dan Investasi di Indonesia (“PTPP”) berhasil menyelesaikan pembangunan proyek Bendungan Tiu Suntuk Paket II dengan luas 464,63 Ha.

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

Sabtu, 04 Mei 2024 - 04:17 WIB

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) menggelar seremoni peletakan batu pertama (groundbreaking) Pembangunan Masjid JIEP Jayakarta yang akan menjadi salah satu Masjid terbesar di Jakarta…

Moshiro Hadir di BeautyFest Asia di Lima Kota

Sabtu, 04 Mei 2024 - 04:06 WIB

Moshiro Hadir di BeautyFest Asia di Lima Kota

Festival kecantikan terbesar di Asia Tenggara, BeautyFest Asia 2024. Tahun ini, BeautyFest Asia siap memukau para penggemar kecantikan di lima kota! Acara perdana dimulai di hotel bergengsi…

Tim Bank Mandiri Singapura

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:48 WIB

BMSG Lanjutkan Komitmen Keberlanjutan Bank Mandiri di Mancanegara

Bank Mandiri Singapura (BMSG) baru-baru ini menyelenggarakan acara bertajuk “BMSG on Preference“ mengusung tema “Elevating ESG Impact,“ acara perdana ini bertujuan meningkatkan kesadaran,…

Stok Beras di Pasar Induk Beras Cipinang Dipastikan Aman Memasuki Panen Raya 2024

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:36 WIB

Alhamdulilah! Stok Beras di Pasar Induk Beras Cipinang Dipastikan Aman

Jakarta - Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Provinsi DKI Jakarta, PT Food Station Tjipinang Jaya (Perseroda) memastikan stok beras di Jakarta dinyatakan aman memasuki panen raya.