Sudah Dua Tahun Fariz RM Rutin Gunakan Narkoba

Oleh : Herry Barus | Senin, 27 Agustus 2018 - 05:42 WIB

Fariz RM (Foto Merdeka)
Fariz RM (Foto Merdeka)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Penyanyi Fariz Roestam Moenaf atau Fariz R.M. dalam satu minggu melaksanakan dua kali transaksi pembelian sabu-sabu, kata Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Komisaris Besar Polisi Argo Yuwono.

"Tersangka FRM (Fariz RM) saat ini hampir 2 tahun mengonsumsi narkoba. Seminggu dua kali lakukan transaksi," kata Argo di Polres Metro Jakarta Utara, Minggu.

Ia menambahkan bahwa rumah pribadi Fariz R.M. di kawasan Tangerang Selatan, salah satu studio musik di Jakarta, serta pusat perbelanjaan Gandaria City, merupakan lokasi yang kerap menjadi tempat pertemuan pelantun lagu "Sakura" itu dengan pengedar narkoba bernama Anton Hamidi.

"Harga sabu-sabunya sampai lebih dari satu juta rupiah," ungkap Argo.

Ia kemudian menjelaskan penangkapan Fariz RM di rumahnya, Jumat (24/8) pukul 09.45 WIB, berawal dari pengakuan pengedar narkoba bernama Anton Hamidi yang sebelumnya telah diamankan polisi di kawasan Koja, Jakarta Utara.

"AH itu bilang kepada polisi, dia punya pelanggan di Tangerang Selatan. Dari informasi itu polisi kembangkan dan diketahui pembelinya adalah FRM yang merupakan 'public figure'," jelas Argo.

Polisi menemukan barang bukti berupa dua klip sabu-sabu dan alat pengisapnya saat mengamankan pemusik yang lagu-lagunya sempat hits di awal 1980-an tersebut.

Fariz R.M. terancam dikenai Pasal 112 Ayat (1) subsider Pasal 127 Ayat (1) Huruf a UU RI Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika dengan ancaman hukuman minimal 4 tahun dan maksimal 12 tahun, serta Pasal 62 UU Nomor 5 Tahun 1997 tentang Psikotropika dengan ancaman hukuman maksimal 5 tahun.

Kasus penyalahgunaan narkoba yang melibatkan pelantun tembang "Barcelona" itu, saat ini merupakan yang ketiga kalinya setelah 2007 dan 2015.

Pada dua kasus sebelumnya, Faris R.M. diringkus polisi atas kepemilikan heroin, sabu-sabu, dan ganja.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Tekan Dampak Pemanasan Global, PIS Kolaborasi Cintai Bumi di Desa Nelayan Bali

Sabtu, 04 Mei 2024 - 20:20 WIB

Tekan Dampak Pemanasan Global, PIS Kolaborasi Cintai Bumi di Desa Nelayan Bali

Badung- PT Pertamina International Shipping (PIS) kembali melanjutkan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) “BerSEAnergi untuk Laut” yang bertujuan salah satunya untuk menekan…

Delegasi Indonesia asal Kota Bekasi Tampil di Ajang Dubai International Chamber 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 - 20:10 WIB

Keren! Delegasi Indonesia asal Kota Bekasi Tampil di Ajang Dubai International Chamber 2024

Jakarta-Bantar Gebang, yang terletak di Bekasi, Jawa Barat, adalah tempat pembuangan sampah terbesar di dunia. Setiap hari, Jakarta menghasilkan sekitar 15.000 ton sampah yang dibuang ke Tempat…

Menparekraf Sandiaga Uno (tengah)

Sabtu, 04 Mei 2024 - 16:45 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Dukung Penguatan Peran Perempuan di Sektor Pariwisata

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menegaskan pihaknya berkomitmen mendukung penguatan peran perempuan dalam pengembangan dan kepemimpinan di sektor…

Ilustrasi sampah plastik

Sabtu, 04 Mei 2024 - 16:35 WIB

Riset Terbaru Sebut Produsen Makanan-Minuman Nasional Ini Masuk Daftar Pencemar Global

Produsen makanan dan minuman global, termasuk Coca-Cola, Nestle dan Danone, memuncaki daftar perusahaan penyumbang terbesar sampah plastik di dunia, menurut sebuah laporan riset anyar yang diterbitkan…

Grand Opening Roti Keset Condet Kemang

Sabtu, 04 Mei 2024 - 16:25 WIB

Fadil Jaidi dan Pak Muh Seru-seruan di Grand Opening Roti Keset Condet Kemang

Youtuber Fadil Jaidi dan ayahnya Pak Muh menjadi bintang tamu pada Grand Opening Roti Keset Condet Kemang, Rabu (1/5/2024). Lokasinya di Jalan Kemang Selatan VIII No.56A Jakarta Selatan.