Ketua Kadin Sumbar Resmi di Non Aktifkan

Oleh : Ridwan | Rabu, 16 Mei 2018 - 13:45 WIB

Kadin
Kadin

INDUSTRY.co.id - Padang, Ketua Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Rosan P Roeslani menonaktifkan Ketua Kadin Sumbar Ramal Saleh dan mengangkat Wakil Ketua Umum (WKU) Bidang Organisasi Kadin Sumbar, Sam Salam sebagai Pejabat Sementara (Pjs).

Pergantian kepemimpinan Kadin Sumbar untuk sementara itu berdasarkan surat Kadin Indonesia Nomor 910/DP/V/2018 tertanggal 15 Mei 2018.

Sam Salam saat dihubungi di Padang, Rabu membenarkan telah menerima surat Kadin Indonesia tertanggal 15 Mei 2018 tersebut terkait penunjukan dirinya sebagai Pjs Kadin Sumbar.

"Surat sudah saya terima. Sekarang saya kosentrasi untuk menjalankan roda organisasi Kadin Sumbar. Sementara soal permasalahan yang ada, Kadin Indonesia sudah menugaskan Pak Ramal Saleh untuk menyelesaikannya," kata dia.

Ketua Kadin Sumbar non aktif, Ramal Saleh diberi peringatan terakhir dan diberi tenggat waktu 30 hari untuk menyelesaikan persoalan Kadin di Sumbar.

Saat ini Kadin di Sumbar masih terbelit persoalan internal diantaranya terkait konsolidasi organisasi.

Selain itu muncul pula Kadin Sumbar tandingan dengan pengurus berasal dari mantan pengurus Kadin sebelumnya.

Persoalan itu menjadi tanggung jawab ketua non aktif sementara Pjs Ketua Kadin ditugasi untuk menjalankan roda organisasi minimal 30 hari ke depan.

Kelanjutannya nanti setelah masa tugas selesai akan menjadi kewenangan Kadin Indonesia.

"Semuanya tergantung Kadin Indonesia. Saya hanya menjalankan saja. Setelah ini, kita lihat saja apa kelanjutannya dari Kadin Indonesia," tegasnya.

Sementara Ramal Saleh yang dikonfirmasi terpisah menyebutkan pihaknya belum menerima surat Ketua Kadin Indonesia tertanggal 15 Mei itu. Dirinya hanya mengetahui dari pesan WA. "Saya belum menerimanya, saya hanya tahu dari pesan WA," jelasnya.

Ramal mengakui bahwa dirinya sudah diberi peringatan 1 sampai 3 sehingga keluar peringatan terakhir. Hanya saja, dirinya tidak mengetahui apa persoalan yang terjadi.

"Saya diberi peringatan 1 sampai terakhir, tapi apa persoalannya tidak jelas," ujarnya. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

56% Perempuan Pemilik UKM di Indonesia Mengalami Peningkatan Pendapatan Sejak Menerima Pembayaran Digital

Jumat, 03 Mei 2024 - 17:35 WIB

56% Perempuan Pemilik UKM di Indonesia Mengalami Peningkatan Pendapatan Sejak Menerima Pembayaran Digital

Visa, pemimpin global dalam pembayaran digital, melakukan survei terhadap usaha kecil dan menengah (UKM) di Indonesia . Temuan menunjukkan bahwa 54% UKM yang dipimpin oleh perempuan dan 48%…

Reboisasi lahan kritis merupakan upaya Telkom dalam pencegahan terjadinya erosi tanah

Jumat, 03 Mei 2024 - 16:48 WIB

Telkom Dukung Pemulihan 82,1 Ha Lahan Kritis melalui Reboisasi 33.800 Bibit Pohon

Data Kementerian Kemaritiman & Investasi tahun 2022 menyebut luas lahan kritis nasional sebesar 12.744.925 Ha. Hal ini terjadi dikarenakan tidak seimbangnya penebangan pohon dengan penanaman…

Alfarisi Arifin, Direktur Utama Karubi Maru dan Enomoto Okuto, Kepala Koki Karubi Maru pada Pembukaan Gerai Kedua Karubi Maru Di Botani Square Mall Bogor

Jumat, 03 Mei 2024 - 14:15 WIB

Gandeng Koki Asli Jepang Karubi Maru Berikan Pengalaman Menyantap Yakiniku Dalam Jyubako

Hadirkan pengalaman baru dalam menyantap yakiniku di dalam kemasan Jyubako atau yang lebih dikenal dengan bento box Karubi Maru buka gerai keduanya di Botani Square Mall Bogor.

HINT Metaverse Eau de Perfume

Jumat, 03 Mei 2024 - 14:02 WIB

Kolaborasi HINT Dengan AI Technology Ciptakan Parfum Aroma Futuristik

HINT, brand parfum lokal yang menghadirkan inovasi parfum yang unik dan diinfus dengan teknologinya, kembali hadir dengan mengembangkan teknologi teranyar dengan menciptakan varian parfum terbaru, …

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 03 Mei 2024 - 13:28 WIB

Ekspansif Selama 32 Bulan, Menperin Agus: Industri Manufaktur RI Sehat Dan Solid

Fase ekspansi yang dicatat oleh industri manufaktur tanah air masih berlanjut sehingga memperpanjang periode selama 32 bulan berturut-turut. Ini berdasarkan laporan S&P Global, yang menunjukkan…