Permudah Akses Wisatawan Serawak Malaysia, Wings Air Buka Penerbangan ke Pontianak

Oleh : Chodijah Febriyani | Sabtu, 17 Maret 2018 - 11:10 WIB

Wings Air (Ist)
Wings Air (Ist)

INDUSTRY.co.id, Pontianak - Maskapai penerbangan Wings Air yang tergabung dalam Lion Air Group kini menyediakan penerbangan dari Pontianak ke Miri, Sarawak, Malaysia. Wings Air akan mulai mengoperasikan rute tersebut pada 15 Maret 2018 dengan jadwal regular.

Dalam satu hari, penerbangan akan berangkat dari Bandar Udara Internasional Supadio, Pontianak (PNK) pada pukul 15.30 dan tiba di Lapangan Terbang Antara Bangsa (Bandar Udara Internasional), Miri (MYY) pada pukul 18.20 waktu setempat.

Sedangkan penerbangan sebaliknya dijadwalkan berangkat dari Miri pada pukul 18.50 dan tiba di Pontianak pada 19.40 waktu setempat.

Menurut Capt. Redi Irawan, Direktur Operasi Wings Air mengatakan, “Dengan terbukanya akses dari Pontianak menuju Miri ataupun sebaliknya, kini para pelanggan dapat merasakan perjalanan dengan waktu yang lebih efisien, karena durasi jarak tempuh hanya sekitar dua jam jika dibandingkan dengan jalur darat yang memakan waktu sekitar 16 jam," katanya melalui siaran pers yang diterima Industry.co.id.

Tidak hanya itu, harga yang ditawarkan cukup terjangkau untuk satu kali perjalanan hanya dibandrol mulai dari Rp 700 ribu.

Tersedianya akses dari maupun menuju ibukota Kalimantan Barat yaitu Pontianak ini tentu akan menjadi suatu kemudahan bagi para pelanggan, dan tentunya memberikan kontribusi lebih bagi pertumbuhan dan perkembangan ekonomi daerahnya dengan mendatangkan penumpang dari mancanegara melalui Miri, baik wisatawan maupun pebisnis.

Begitupun bagi warga Miri dan sekitarnya yang mulai saat ini akan semakin memiliki pilihan untuk dapat berkunjung ke Indonesia ke berbagai kota melalui Pontianak yang dapat menghubungkan menuju Jakarta, Batam, Semarang, Surabaya, Balikpapan, Ujung Pandang, Bandung, Ketapang, Sintang dan Putusibau.

Mary Wan Mering, Pelaksana CEO Sarawak Tourism Board, menyatakan, “Pasar Indonesia merupakan pasar yang sangat penting bagi Sarawak, baik ke Kuching maupun Miri karena kedua kota ini dapat memberi pertunjukan produk unik, baik itu wisata rekreasi, keperluan medis atau pendidikan," ujarnya.

“Kami berharap rute ini dapat memiliki keterisian penumpang yang baik, dan tidak menutup kemungkinan untuk kedepannya frekuensi penerbangan perharinya dapat bertambah sehingga dapat menampung tingginya minat penumpang khususnya pada rute Pontianak menuju Miri maupun sebaliknya," pungkas Capt. Redi Irawan

Dalam pengoperasiannya, Wings Air akan menggunakan armadanya dengan tipe ATR 72-600 yang dapat menampung 72 penumpang.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Presiden Jokowi Resmikan Lima Ruas Inpres Jalan Daerah Sepanjang 40,6 km di NTB

Kamis, 02 Mei 2024 - 13:27 WIB

Presiden Jokowi Resmikan Lima Ruas Inpres Jalan Daerah Sepanjang 40,6 km di NTB

Presiden RI Jokowi didampingi Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono, Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan, Menteri Pertanian Amran Sulaiman, Pj Gubernur Nusa Tenggara…

Dok. Kemenperin

Kamis, 02 Mei 2024 - 12:16 WIB

Kemenperin: Standar Industri Hijau Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) terus berupaya untuk meningkatkan daya saing industri manufaktur yang menerapkan prinsip berkelanjutan. Salah satu upayanya adalah melalui kebijakan industri…

Andi Rizaldi, Kepala Badan Standardisasi dan Kebijakan Jasa Industri (BSKJI) Kemenperin.

Kamis, 02 Mei 2024 - 12:15 WIB

Kemenperin: Standar Industri Hijau Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan

Kementerian Perindustrian terus berupaya untuk meningkatkan daya saing industri manufaktur yang menerapkan prinsip berkelanjutan. Salah satu upayanya adalah melalui kebijakan industri hijau…

Ninja Xpress

Kamis, 02 Mei 2024 - 11:24 WIB

Kode Promo dalam Pemasaran: Memahami Manfaatnya dan Mengoptimalkan Penggunaannya ala Ninja Xpress

Kode promo telah menjadi salah satu strategi pemasaran yang paling populer dan efektif dalam industri ritel modern. Dengan kode promo, konsumen dapat menikmati diskon, penawaran khusus, atau…

Privy hadirkan tanda tangan digital.

Kamis, 02 Mei 2024 - 10:43 WIB

Amankan Transaksi Digital, Privy Hadirkan Paket Berlangganan Tanda Tangan Unlimited

Fitur baru Privy, tanda tangan digital, membantu pelaku usaha dan individu melindungi transaksi elektronik berisiko tinggi sesuai UU ITE.