Upah Nominal Buruh Tani Naik 0,52 Persen

Oleh : Herry Barus | Jumat, 16 Maret 2018 - 09:09 WIB

Panen Padi (Foto Dok Industry.co.id)
Panen Padi (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat kenaikan upah nominal harian buruh tani nasional pada Februari 2018 sebesar 0,52 persen menjadi Rp51.378 per hari dibanding Januari yang tercatat Rp51.110.

Kepala BPS Suhariyanto di Jakarta, Kamis (15/3/2018) menyatakan bahwa selain kenaikan upah nominal tersebut, juga ada kenaikan upah riil sebesar 0,09 persen.

Tercatat upah riil pada Januari 2018 sebesar Rp37.450, dan naik menjadi Rp37.486 per hari pada Februari 2018.

"Upah riil buruh atau pekerja menggambarkan daya beli dari pendapatan atau upah yang diterima buruh atau pekerja," kata Suhariyanto.

Selain itu, BPS juga mencatat kenaikan upah nominal harian buruh bangunan (tukang bukan mandor) pada Februari 2018 sebesar 0,50 persen dibanding upah Januari 2018, yaitu dari Rp85.206,00 menjadi Rp85.632,00 per hari.

Upah riil juga mengalami kenaikan sebesar 0,33 persen, dari yaitu dari Rp64.501,00 menjadi Rp64.716,00.

Sementara itu, upah nominal buruh potong rambut wanita per kepala mengalami kenaikan sebesar 1,33 persen, yaitu dari Rp26.194,00 menjadi Rp26.543,00. Upah riil juga naik sebesar 1,16 persen, yaitu dari Rp19.829,00 menjadi Rp20.060,00.

Selain itu, rata-rata upah nominal pembantu rumah tangga per bulan pada Februari 2018 sebesar Rp390.853,00 atau naik 0,49 persen, yaitu dari sebelumnya Rp388.947,00.

Upah riil pembantu rumah tangga pada Februari 2018 dibanding Januari 2018 naik sebesar 0,32 persen, yaitu dari Rp294.434,00 menjadi Rp295.384,00.(Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Stevent Sumantri, dokter spesialis penyakit dalam yang berpraktek di RS Siloam Lippo Village (UPH)

Kamis, 09 Mei 2024 - 07:01 WIB

Waspada Bahaya Penyakit Autoimun, Pandemi Masa Kini!

Penyakit autoimun, seperti lupus, sindrom sjogren, artritis reumatoid, psoriasis, miastenia gravis, tiroiditis Hashimoto dan multipel sklerosis, adalah kelompok penyakit kompleks di mana sistem…

Ada Beasiswa Kuliah Untuk Youtuber dan Konten Kreator di Kampus Ini, Kepoin Disini!

Kamis, 09 Mei 2024 - 06:51 WIB

Ada Beasiswa Kuliah Untuk Youtuber dan Konten Kreator di Kampus Ini, Kepoin Disini!

Dalam era digital yang terus berkembang, peran konten kreator dan youtuber semakin mendapat pengakuan dan menjadi salah satu profesi yang diminati banyak orang. Untuk mendukung para talenta…

Anthony Leong bersama Prabowo Subianto di Rumah Kertanegara

Kamis, 09 Mei 2024 - 06:46 WIB

PEDAS : Wacana Prabowo tambah Kementerian untuk Tingkatkan Kinerja dan Pelayanan Publik

Direktur PoliEco Digital Insights Institute (PEDAS) Anthony Leong menyambut baik adanya wacana penambahan kementerian dari 34 menjadi 40. Dirinya setuju dengan penambahan jumlah kementerian…

TNI AU Dirikan Posko Satgasud Di Posko Induk Tanggap Darurat Bencana Di Lapangan Andi Djemma Kabupaten Luwu

Kamis, 09 Mei 2024 - 06:43 WIB

TNI AU Dirikan Posko Satgasud Di Posko Induk Tanggap Darurat Bencana Di Lapangan Andi Djemma Kabupaten Luwu

- TNI Angkatan Udara mendirikan Pos Komando (Posko) Satuan Tugas Udara (Satgasud), bertempat di Posko Induk Tanggap Darurat Bencana yang di pusatkan di Lapangan Andi Djemma, Kabupaten Luwu,…

Bakamla RI Persiapkan Patroli Terkoordinasi "Operasi Gannet-8"

Kamis, 09 Mei 2024 - 06:12 WIB

Bakamla RI Persiapkan Patroli Terkoordinasi "Operasi Gannet-8"

Sebanyak 12 perwakilan personel dari unit kerja terkait di Bakamla RI turut serta menghadiri kegiatan Lokakarya dalam rangka Persiapan Operasi Gannet-8. Kegiatan berlangsung selama dua hari…