Bertemu Delegasi Partai Buruh Australia, Airlangga Bahas Potensi Penguatan Kerja Sama Kedua Negara

Oleh : Ridwan | Kamis, 08 Maret 2018 - 06:30 WIB

Airlangga Hartarto saat melakukan pertemuan dengan Delegasi Partai Buruh Australia (Foto: Dok. Industry.co.id)
Airlangga Hartarto saat melakukan pertemuan dengan Delegasi Partai Buruh Australia (Foto: Dok. Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id -Jakarta, Menteri Perindustrian (Menperin) Airlangga Hartarto beserta jajaran pimpinan DPP Partai Golkar melakukan pertemuan dengan Delegasi Partai Buruh Australia (Australian Labor Party) yang dipimpin oleh Luke Goslinge di Jakarta, Rabu (7/3/2018).

Airlangga mengatakan, dalam pertemuan kali ini, banyak hal yang kita bicarakan diantaranya mengenai perkembangan perpolitikan di masing-masing negara.

"Saya jelaskan bahwa tahun 2018 ini Indonesia memiliki agenda Pilkada serentak dan dimulainya rangkaian agenda Pileg atau Pilpres yang akan berlangsung 2019 nanti," ujar Airlangga dikutip dari laman facebooknya @Airlangga Hartarto.

Ia menambahkan, Delegasi Partai Buruh Australia memuji Pancasila yang mampu menjadi fondasi kokoh sistem politik Indonesia.

Lebih lanjut, Airlangga menuturkan, isu lain yang tentunya lebih penting untuk dibahas adalah mengenai isu sosial ekonomi dan potensi penguatan kerja sama yang dibangun antar kedua negara dengan inisiasi dari dua partai besar di masing-masing negaranya ini.

"Antara lain kerja sama ekonomi, perdagangan, pendidikan dan pariwisata," katanya.

"Kita harus membangun kerja sama yang saling menguntungkan. Kepentingan Indonesia adalah memastikan stabilitas, pembangunan dan kesejahteraan sosial dapat dinikmati seluruh rakyat secara merata dari Aceh sampai Papua," tutur Airlangga.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi Investasi Bodong (Foto Dok Industry.co.id)

Senin, 06 Mei 2024 - 00:11 WIB

Catat Ya! Jadi Korban Investasi Bodong, Nasabah Disarankan Tempuh Jalur Hukum

Jakarta - Kasus dugaan dana nasabah hilang di rekening tabungan PT Bank Tabungan Negara Tbk menarik perhatian publik.

PJ Gubernur Turut Hadir dalam Paskah ASN DKI Jakarta 2024

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:53 WIB

Hadiri Paskah, Heru Imbau ASN Tingkatkan Pelayanan Bagi Masyarakat

Jakarta- Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar perayaan Paskah Bersama 2024 dengan mengangat tema "Aktualisasi Nilai-Nilai Paskah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Tahun 2024" yang digelar…

Atlet tim Thomas dan Uber

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:38 WIB

BNI Apresiasi Tim Thomas dan Uber Indonesia  

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI selaku sponsor resmi Persatuan Bulu Tangkis Seluruh Indonesia (PBSI) menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas prestasi luar biasa Tim Thomas…

BTN Raih Best Savings Bank Award

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:22 WIB

Konsisten Jalankan Peran, BTN Raih Best Savings Bank Award

Jakarta-Konsistensi PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk menjalankan peran sebagai bank tabungan dan meningkatkan tingkat inklusi keuangan di masyarakat membuat perseroan meraih penghargaan…

Peluncuran Oreo Pokemon di Indonesia.

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:11 WIB

Oreo Rayakan Kolaborasinya Bersama Pokemon. Ada Kepingan Biskuit Langka Berhadiah Perjalanan ke Jepang

Kolaborasi ini mengajak masyarakat untuk menemukan seluruh gambar koleksi karakter Pokemon pada kepingan biskuit Oreo dan berkesempatan mengikuti undian berhadiah istimewa.