BRI Rampungkan Akuisisi Dua Anak Usaha Bahana

Oleh : Herry Barus | Kamis, 19 Oktober 2017 - 07:45 WIB

Dirut BRI Suprajarto, (Foto Rizki Meirino)
Dirut BRI Suprajarto, (Foto Rizki Meirino)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) mengatakan masih merampungkan proses akuisisi dua anak usaha PT Bahana Pembinaan Usaha Indonesia yakni Bahana Sekuritas dan Bahana Artha Ventura.

Direktur Utama BRI Suprajarto di Jakarta, Rabu malam (18/10/2017)  mengatakan pihaknya akan menyelesaikan akuisisi untuk Bahana Artha Ventura terlebih dahulu selambat-lambatnya pada November 2017.

Bahana Ventura akan menjadi kendaraan BRI untuk mengembangkan bisnis jasa keuangan yang sedang berkembang pesat saat ini, yakni industri teknologi finansial atau financial technology (fintech).

"Kami sudah punya program-program bagaimana terkait dengan 'Fintech' akan kami kembangkan disana semoga mendorong pertumbuhan bisnis BRI," ujar dia.

Suprajarto mengatakan sudah melaporkan semua rencana dan proses akuisisi tersebut ke Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN).

"Kami juga sudah lapor ke Kementerian. Kami tunggu Kementerian," ujarnya.

Di kesempatan yang sama, Direktur Strategi Bisnis dan Keuangan BRI Haru Koesmahargyo mengatakan perseroan kemungkinan akan mengambil porsi 35 persen dari saham Bahana Ventura. Sementara untuk Bahana Sekuritas, BRI menargetkan mampu menyelesaikan akuisisi pada 2018 dengan kemungkinan kepemilikan 60 persen.

"Belum final, lagi proses di Kementerian. Yang Bahana Sekuritas mungkin awal tahun depan," ujarnya.

Untuk akuisisi dua perusahaan ini, Haru belum mau merinci jumlah dana yang disiapkan. Namun sebagai gambaran alokasi dana BRI yang disiapkan untuk anak usaha pada 2017 sebesar Rp4 triliun dan akan meningkat pada 2018 menjadi Rp5 triliun.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi Investasi Bodong (Foto Dok Industry.co.id)

Senin, 06 Mei 2024 - 00:11 WIB

Catat Ya! Jadi Korban Investasi Bodong, Nasabah Disarankan Tempuh Jalur Hukum

Jakarta - Kasus dugaan dana nasabah hilang di rekening tabungan PT Bank Tabungan Negara Tbk menarik perhatian publik.

PJ Gubernur Turut Hadir dalam Paskah ASN DKI Jakarta 2024

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:53 WIB

Hadiri Paskah, Heru Imbau ASN Tingkatkan Pelayanan Bagi Masyarakat

Jakarta- Pemerintah Provinsi DKI Jakarta menggelar perayaan Paskah Bersama 2024 dengan mengangat tema "Aktualisasi Nilai-Nilai Paskah Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Tahun 2024" yang digelar…

Peluncuran Oreo Pokemon di Indonesia.

Minggu, 05 Mei 2024 - 22:11 WIB

Oreo Rayakan Kolaborasinya Bersama Pokemon. Ada Kepingan Biskuit Langka Berhadiah Perjalanan ke Jepang

Kolaborasi ini mengajak masyarakat untuk menemukan seluruh gambar koleksi karakter Pokemon pada kepingan biskuit Oreo dan berkesempatan mengikuti undian berhadiah istimewa.

Salah satu lini bisnis MPMX

Minggu, 05 Mei 2024 - 15:40 WIB

MPMX Catat Pendapatan Bersih Capai Rp3,9 Triliun di Kuartal I-2024

PT Mitra Pinasthika Mustika Tbk (MPMX) sukses mencatat pertumbuhan pendapatan bersih mencapai Rp3,9 triliun di kuartal I-2024, atau naik 3% year-on-year (yoy) dibandingkan periode yang sama…

Delegasi The 2nd UN Tourism Regional Conference on the Empowerment of Women in Tourism in Asia and the Pacific saat belajar budaya Bali

Minggu, 05 Mei 2024 - 15:30 WIB

Kemenparekraf Ajak Delegasi The 2nd UN Tourism Regional Conference Belajar Budaya Bali

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) mengajak para delegasi Delegasi The 2nd UN Tourism Regional Conference on the Empowerment of Women in Tourism in Asia and the Pacific…