Saham Emiten Transportasi Darat Belum Direkomendasikan BELI

Oleh : Abraham Sihombing | Selasa, 27 Desember 2016 - 12:30 WIB

Edwin Sebayang, Head of Research and Analyst PT MNC Securities (skalanews.com)
Edwin Sebayang, Head of Research and Analyst PT MNC Securities (skalanews.com)

INDUSTRY.co.id - Maraknya transportasi murah, apalagi yang berbasis online, mengakibatkan kinerja emiten-emiten sektor transportasi darat berbasis taksi, yaitu PT Blue Bird Tbk (BIRD) dan PT Express Transindo Utama Tbk (TAXI), mengalami kerugian yang cukup besar pada 2016. Bukan taksi saja, hal tersebut juga dialami oleh emiten transportasi darat berbasis bus, yaitu PT Eka Sari Lorena Tbk (LRNA) dan PT Citra Maharlika Nusantara Corpora Tbk (CPGT).
 
Menurut Edwin Sebayang, Head of Research and Analyst PT MNC Securities, hal itu disebabkan oleh belum membaiknya daya beli masyarakat yang diindikasikan oleh pertumbuhan ekonomi yang diperkirakan masih mendatar pada tahun depan. “Disamping itu, untuk jarak jauh, maka emiten-emiten transportasi bus tersebut untuk jangka panjang harus bersaing dengan harga-harga tiket pesawat murah,” ujarnya di kantor MNC Securities, Selasa (27/12).
 
Bahkan, menurut Edwin, semakin maraknya bisnis transportasi berbasis online, maka akan terus menggerus bisnis transportasi darat konvensional. Kendati manajemen terus melaksanakan perbaikan, tetapi langkah itu sudah terlambat. Jika mereka juga berupaya membuat aplikasi baru, namu hal itu baru dapat dirasakan hasilnya dalam jangka panjang.
 
Karena faktor-faktor tersebut, Edwin memprediksi, bisnis emiten transporatsi darat masih akan terus terpuruk pada 2107. Bahkan, dirinya tidak merekomendasikan para investor untuk mengakumulasi saham-saham tersebut. Pasalnya, kalau untuk transportasi jarak dekat, maka persaingannya akan terkait dengan mobil murah yang senantiasa tersedia untuk dijadikan taksi-taksi online. Kalau untuk jarak jauh, persaingan akan muncul ketika sarana transportasi udara menawarkan tiket berharga murah.
 
Berdasarkan data Bursa Efek Indonesia (BEI), LRNA menderita rugi Rp20,84 miliar sepanjang periode Januari-September 2016. Sementara itu, CPGT yang sebelumnya dikenal sebagai Cipaganti, pelopor angkutan darat Jakarta-Bandung, merugi Rp76,02 miliar pada Januari-Juni 2016, atau melonjak 352% dibanding periode yang sama pada tahun sebelumnya. Lonjakan kerugian itu disebabkan oleh penurunan pendapatan dan kerugian penjualan aset. (abr)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Direktur Utama Asuransi Jasindo, Andy Samuel

Senin, 29 April 2024 - 08:39 WIB

Setelah Sehat Jasindo Kantongi Laba Bersih Rp102,88 Miliar di 2023

PT Asuransi Jasa Indonesia atau Asuransi Jasindo mengantongi laba bersih Rp102,88 miliar pada 2023, berbeda dengan tahun 2022, di mana laba bersih terdapat divestasi saham yang merupakan bagian…

Rahasia Dapur Efisien: Kulkas Side by Side, Penyimpanan Luas dan Pilihan Terbaik untuk Keluarga Modern

Senin, 29 April 2024 - 06:38 WIB

Rahasia Dapur Efisien: Kulkas Side by Side, Penyimpanan Luas dan Pilihan Terbaik untuk Keluarga Modern

Setelah kembali dari liburan panjang, kebutuhan akan penyimpanan bahan makanan yang luas menjadi sangat terasa. Seringkali setelah berlibur, kita ingin kembali ke rutinitas sehari-hari dengan…

Groundbreaking Socia Garden (Foto: Ridwan/Industry.co.id)

Senin, 29 April 2024 - 06:00 WIB

Gelar Groundbreaking, Arrayan Group Bakal Serah Terima Unit Socia Garden Akhir Tahun 2024

Arrayan Group sebagai pengembang besar selalu serius dalam merealisasikan dan komitmen terhadap penyelesaian proyeknya. Bukti nyata ini ditandai dengan Groundbreaking tahap 1 di Cluster Tivoli…

Ketua Umum INKOWAPI, Sharmila Yahya

Minggu, 28 April 2024 - 20:03 WIB

INKOWAPI Siap Dukung Percepatan Pelaksanaan Program Makan Siang & Susu Gratis

Induk Koperasi Pengusaha Wanita Indonesia (INKOWAPI) mendukung percepatan pelaksanaan program makan siang dan susu gratis yang digagas Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2024-2029.

Baliho Dico Ganinduto

Minggu, 28 April 2024 - 18:54 WIB

Viral Baliho Dico Ganinduto Gubernur Jateng, Ini Kata Pakar

Sejumlah wilayah di Jawa Tengah 'dibanjiri' baliho hingga billboard yang menampilkan foto Bupati Kendal Dico Ganinduto. Hal tersebut membuat menarik perhatian seluruh masyarakat Jateng hingga…