Selesai Dibangun, Menhan Prabowo Bersama Kementerian PUPR Lakukan Serah Terima Rusus KRI Nanggala 402 di Sidoarjo

Oleh : Hariyanto | Kamis, 21 April 2022 - 10:30 WIB

Menhan Prabowo Bersama Kementerian PUPR Lakukan Serah Terima Rusus KRI Nanggala 402 di Sidoarjo
Menhan Prabowo Bersama Kementerian PUPR Lakukan Serah Terima Rusus KRI Nanggala 402 di Sidoarjo

INDUSTRY.co.id - Sidoarjo - Pemerintah melalui Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah menyelesaikan pembangunan Rumah Khusus (Rusus) bagi keluarga prajurit KRI Nanggala 402 yang gugur saat latihan di Laut Bali, 21 April lalu. 

Serah terima kunci secara simbolis dilakukan oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto didampingi Kepala Staf Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Yudo Margono dan Direktur Rumah Khusus, Ditjen Perumahan Kementerian PUPR Yusniewati, kepada perwakilan dari 53 ahli waris prajurit di Sidoarjo, Jawa Timur, Rabu (20/4/2022). 

Direktur Rumah Khusus, Ditjen Perumahan Kementerian PUPR Yusniewati mengatakan Rusus KRI Nanggala dibangun sebanyak 53 unit   yang terdiri dari empat tipe rumah, yakni 1 unit rumah tipe 90 dengan luas 320 m2 untuk perwira tinggi, sebanyak 7 unit tipe 72 luas lahan 280 m2 bagi perwira menengah, 10 unit rumah tipe 54 luas lahan 280 m2 bagi perwira pertama, dan sebanyak 35 unit rumah tipe 45 luas lahan 230 m2 bagi prajurit bintara, tamtama, dan PNS.

"Selain bangunan rumah juga dilengkapi fasilitas-fasilitas untuk menambah kenyamanan dan keamanan bagi penghuni,  di antaranya pos keamanan, jalan lingkungan, penerangan jalan umum, dan gedung serba guna. Semoga memberikan manfaat bagi seluruh ahli waris prajurit yang gugur," kata Yusniewati. 

Pembangunan Rusus KRI Manggala di bawah tanggung jawab Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan (BP2P) Jawa IV (Jawa Timur-Bali), Ditjen Perumahan, Kementerian PUPR dengan biaya APBN senilai Rp14,2 miliar. Masa pelaksanaan pekerjaan sejak Agustus 2021 dan telah selesai Januari 2022.

Menhan Prabowo Subianto menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mendukung penyelesaian pembangunan Rusus KRI Nanggala 402 di Sidoarjo. Pembangunan perumahan Nanggala 402 merupakan bentuk penghormatan negara terhadap dedikasi, loyalitas, dan semangat para prajurit. 

"Saya berpesan agar dijaga dan dirawat dengan baik. Ini adalah upaya kita semua dalam mengenang dan menghormati jasa dan pengorbanan pahlawan bangsa dalam menjaga perairan Indonesia," kata Menhan Prabowo Subianto. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

IFG Life

Jumat, 26 April 2024 - 13:29 WIB

Peduli dengan Gaya Hidup Sehat, IFG Life Hadirkan IFG Life Protection Platinum dan IFG LifeCHANCE

Fokus pada kebutuhan nasabah menjadi kunci bagi PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) dalam menghadirkan produk dan layanan yang komprehensif dan saling melengkapi. Gaya hidup tidak lepas dari aspek…

Panasonic memperagakan cara penggunaan Lampu Solar Panel yang menggunakan tenaga cahaya Matahari di Cianjur

Jumat, 26 April 2024 - 12:39 WIB

Panasonic Serahkan Lampu Surya Panel ke Terdampak Gempa Cianjur

PT Panasonic Gobel Indonesia memberikan bantuan Lampu Surya Panel atau lampu berbahan bakar sinar matahari ke masyarakat terdampak gempa di Desa Sarampad, Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Direktur Industri Kimia Hulu (Direktur IKHU), Wiwik Pudjiastuti

Jumat, 26 April 2024 - 11:32 WIB

Masih Banyak Sentimen Negatif, Kemenperin Tegaskan Impor PE dan PP Tak Perlu Pertimbangan Teknis

Pemerintah telah mengambil langkah responsif untuk menanggapi isu-isu yang dapat mengganggu kelangsungan usaha, salah satunya melalui pemberlakuan peraturan terbaru mengenai kebijakan dan pengaturan…

SIAM 2024 Maroko

Jumat, 26 April 2024 - 11:20 WIB

Kemenperin Perkenalkan Produk Mesin Pertanian Indonesia Kepada Pelaku Bisnis Maroko di SIAM Menkes 2024

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) bersama Kedutaan Besar Republik Indonesia di Rabat, Maroko menggelar The Indonesia – Morocco Business Forum on Strengthening Industrial Cooperation dalam…

Ini perlengkapan rumah tangga

Jumat, 26 April 2024 - 10:21 WIB

Penjualan 2023 Melesat, Panca Anugrah Wisesa Buka Showroom Baru di PIK 2

PT Panca Anugrah Wisesa Tbk (MGLV) sebagai emiten yang bergerak di bidang perdagangan besar peralatan dan perlengkapan rumah tangga sepanjang tahun 2023 sukses meraih lonjakan penjualan hingga…