Garuda Indonesia dan Citilink Raih Penghargaan dari TripAdvisor

Oleh : Anisa Triyuli | Rabu, 11 Juli 2018 - 18:10 WIB

Garuda Indonesia dan Citilink Raih Penghargaan dari TripAdvisor (Foto: Anisa Triyuli)
Garuda Indonesia dan Citilink Raih Penghargaan dari TripAdvisor (Foto: Anisa Triyuli)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Maskapai Garuda Indonesia beserta anak usahanya, Citilink Indonesia, telah berhasil meraih penghargaan "Trip Advisor 2018 Travellers Choice Awards" yang diselenggarakan oleh situs perjalanan terkemuka di dunia TripAdvisor.  

Penghargaan ini membuat Garuda Indonesia untuk kedua kalinya kembali dinobatkan sebagai maskapai penerbangan terbaik di Indonesia, sementara Citilink Indonesia, anak perusahaan Garuda Indonesia yang bergerak di lini layanan penerbangan berbiaya murah (low cost carrier/LCC) untuk pertama kalinya mendapatkan penghargaan sebagai "Best Low Cost Airlines–Asia". 

Selain menjadi maskapai terbaik di Indonesia, Garuda Indonesia juga berhasil masuk pada Travelers' Choice Winner, Major Carriers-Asia dan Travelers' Choice Winner, Economy Class–Asia.

Penghargaan tersebut diberikan menyusul hasil pengumuman resmi oleh TripAdvisor pada 9 April 2018 lalu setelah merampungkan survei pemeringkatan maskapai penerbangan terbaik di seluruh dunia.  

President Flights and Cruise TripAdvisor, Bryan Saltzburg, memberikan penghargaan secara langsung dan diterima oleh Direktur Layanan Garuda Indonesia, Nicodemus P. Lampe, serta Direktur Niaga Citilink Indonesia, Andy Adrian, di kantor Garuda Indonesia di Jakarta (11/7/2018).

Direktur Utama Garuda Indonesia, Pahala N Mansury mengungkapkan apresiasinya atas dukungan masyarakat Indonesia dan dunia dalam survei yang dilakukan TripAdvisor tersebut.

"Pencapaian yang kami peroleh pada hari ini tentunya sangat membanggakan bagi kami, mengingat saat ini kami tengah melaksanakan berbagai program dan inovasi yang berkesinambungan untuk peningkatan layanan Garuda Indonesia, khususnya melalui konsep layanan unggulan kami, Garuda Indonesia Experience, yang kami terjemahkan dari kekayaan budaya dan keramahtamahan khas Indonesia," ujar Pahala di Jakarta, Rabu (11/7/2018).

Selain itu, ditempat yang sama Direktur Utama Citilink Juliandra Nurtjahjo mengatakan, pengakuan Travellers Choice dari TripAdvisor ini menurutnya semakin membuka peluang bagi Citilink Indonesia untuk terus bisa bersaing dan mulai melebarkan sayap ke pasar regional.

Sementara itu, President Flights and Cruise TripAdvisor Bryan Saltzburg mengatakan, tidak mudah mempertahankan keberhasilan yang telah dicapai sebelumnya, terlebih di tengah kondisi industri penerbangan yang semakin kompetitif. 

"Penghargaan ini membuktikan bahwa Garuda Indonesia berhasil mempertahankan konsistensi bahkan mengembangkan inovasi layanannya kepada para pengguna jasa," jelasnya.

Situs perjalanan terkemuka dunia ‘TripAdvisor’ secara resmi telah mengumumkan bahwa Garuda Indonesia berhasil masuk dalam list 10 maskapai terbaik di Asia tahun 2018 berdasarkan hasil rating dan review selama tahun 2017 lalu yang diperoleh dari para penumpang, di mana penilaian rating tersebut mencakup kualitas dan kuantitas layanan dari seluruh maskapai di Asia.

Dengan adanya kategori maskapai penerbangan pada penghargaan ‘TripAdvisor Travelers' Choice Awards", TripAdvisor berupaya membantu wisatawan dalam membuat pilihan perjalanan paling baik berdasarkan pengalaman dari komunitas pengguna TripAdvisor.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Bahana TCW

Sabtu, 27 April 2024 - 10:00 WIB

Ingin Memulai Berinvestasi di Reksa Dana Syariah, Perhatikan Hal Ini Agar Tak Salah Pilih

Sebagai salah satu negara dengan populasi penduduk muslim terbesar di dunia, menemukan investasi dengan konsep syariah tentu tak sulit di Indonesia. Namun, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan…

Film Syirik Goes To School di SMA N 1 Gamping Meriah.

Sabtu, 27 April 2024 - 09:12 WIB

Meski Diguyur Hujan Deras, Film Syirik Goes To School di SMA N 1 Gamping Meriah.

Biasanya kalau acara di tempat terbuka diguyur hujan akan ditinggalkan penonton, tapi lain halnya saat Acara Film SyirikSyirik Neraka Pesisir Laut Selatan Goes To School di SMA N 1 Gamping Yogyakarta…

Forwan Terus Melaju Untuk Kesejahteraan Anggota Maju

Sabtu, 27 April 2024 - 09:06 WIB

Forwan Terus Melaju Untuk Kesejahteraan Anggota Maju

Diusia Satu Dekade, FORWAN akan terus berbenah, Forwan akan terus melaju, agar kesejahteraan anggota maju. Hal tersebut diungkapkan Sutrisno Buyil selaku Ketua Umum FORWAN pada perayaan ulang…

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono

Sabtu, 27 April 2024 - 08:58 WIB

Kementerian PUPR Rampungkan Penataan Kawasan Pesisir Labuang Sebagai Destinasi Wisata Baru di Majene

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya telah merampungkan penataan Kawasan Pesisir Labuang di Kabupaten Majene sebagai destinasi wisata…

- PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia

Sabtu, 27 April 2024 - 06:46 WIB

Dukung Energi Hijau, Energasindo Heksa Karya, Tripatra, dan Pasir Tengah Berkolaborasi Kembangkan Compressed Bio Methane (“CBM”)

PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia yang sahamnya dimiliki oleh PT. Rukun Raharja, Tbk dan Tokyo Gas, PT Tripatra Engineering ("Tripatra"), anak perusahaan…