Penguin Indonesia Raih Predikat Pertama Kategori Tangki Air di Top Brand 2018

Oleh : Dina Astria | Kamis, 22 Februari 2018 - 14:10 WIB

Tangki air Penguin Indonesia. (Foto Ist)
Tangki air Penguin Indonesia. (Foto Ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Di usia yang ke-36 di tahun 2018 ini, Penguin Indonesia masih dipercaya oleh masyarakat Indonesia sebagai produk tangki air nomor 1 di Indonesia melalui Penghargaan Top Brand 2018. Penghargaan Top Brand 2018 diterima langsung oleh Ibu Heryati Tjandra selaku General Manager Sales Marketing PT Penguin Indonesia dan bertempat di Hotel Mulia - Jakarta pada tanggal 20 Februari 2018 yang diselenggarakan oleh Majalah Marketing dan Frontier Consulting Group.

Untuk mendapatkan Top Brand Award, Frontier Consulting Group mengadakan survei di 15 kota, seperti Jakarta, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Malang, Denpasar, Palembang, Pekanbaru, Medan, Makassar, Manado, Balikpapan, Samarinda dan Banjarmasin dengan melibatkan 12.400 responden. Dengan metode yang digunakan untuk penilaian yaitu wawancara one-to-one dan booster sampling yang menghasilkan Top Brand Index (TBI) berdasarkan pilihan konsumen.

Adapun parameter Top Brand Index berdasarkan 3 kategori, diantaranya Mind Share yaitu pencapaian produk yang banyak dikenal oleh konsumen, Market Share yaitu pencapaian produk yang banyak digunakan dipasaran, dan Commitment Share yaitu pencapaian produk yang menciptakan loyalitas bagi konsumen.

“Di tahun 2018 ini Penguin mendapatnya Index sebesar 58,4% dengan peringkat ke-1 dan harapan pada tahun-tahun selanjutnya terus bertambah dan memotivasi Penguin untuk terus berinovasi menghadirkan teknologi dan produk-produk terbaik ke seluruh Indonesia. Selama 36 tahun Penguin berkomitmen dalam meningkatkan mutu, kualitas dan pelayanan untuk kepuasan pelanggan serta menciptakan loyalitas bagi konsumen.” Ujar Andi Hermawan selaku Head of Marketing Communication and Customer Care PT Penguin Indonesia. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Frasers Group Asia dan MAPA Menjalin Kerjasama untuk Hadirkan Sports Direct Pertama di Indonesia, Berlokasi di Kota Kasablanka Mall

Jumat, 26 April 2024 - 15:10 WIB

Frasers Group Asia dan MAPA Menjalin Kerjasama untuk Hadirkan Sports Direct Pertama di Indonesia, Berlokasi di Kota Kasablanka Mall

Sebagai bagian dari ekspansinya di Asia Tenggara, Sports Direct Malaysia, Sdn Bhd ("Frasers Group Asia") – afiliasi dari grup ritel internasional terkemuka Frasers Group plc ("Frasers Group",…

Pengamat hukum Dr. (Cand.) Hardjuno Wiwoho

Jumat, 26 April 2024 - 14:47 WIB

UU Perampasan Aset dan BLBI Jadi PR Prabowo-Gibran

Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka harus melanjutkan agenda pemberantasan korupsi yang sudah dicanangkan pemerintahan sebelumnya sebagai…

Momentum Hari Bumi, PGE Meneguhkan Komitmen pada Keberlanjutan untuk Menjaga Kelestarian Lingkungan Hidup

Jumat, 26 April 2024 - 14:30 WIB

Momentum Hari Bumi, PGE Meneguhkan Komitmen pada Keberlanjutan untuk Menjaga Kelestarian Lingkungan Hidup

Pengembangan energi ramah lingkungan temasuk energy panas bumi tak bisa dipisahkan dari upaya menjaga keberlanjutan di semua aspek bisnis. Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang eksplorasi…

PGE Area Kamojang Raih Dua Penghargaan Unggulan dalam Acara Forum CSR Jawa Barat

Jumat, 26 April 2024 - 14:21 WIB

PGE Area Kamojang Raih Dua Penghargaan Unggulan dalam Acara Forum CSR Jawa Barat

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) (IDX: PGEO) semakin meneguhkan posisinya sebagai perusahaan energi hijau kelas dunia terdepan dalam praktik bisnis berkelanjutan. PGE Area Kamojang berhasil…

IFG Life

Jumat, 26 April 2024 - 13:29 WIB

Peduli dengan Gaya Hidup Sehat, IFG Life Hadirkan IFG Life Protection Platinum dan IFG LifeCHANCE

Fokus pada kebutuhan nasabah menjadi kunci bagi PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) dalam menghadirkan produk dan layanan yang komprehensif dan saling melengkapi. Gaya hidup tidak lepas dari aspek…