Terbaru! Jokowi Beri PR ke Anies: Mulai Minggu Depan, Vaksinasi di Jakarta 100 Ribu Orang Per Hari...

Oleh : Candra Mata | Senin, 14 Juni 2021 - 17:55 WIB

Presiden Jokowi dan Gubernur Anies (ist)
Presiden Jokowi dan Gubernur Anies (ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) meninjau pelaksanaan vaksinasi COVID-19 massal yang dilaksanakan di Waduk Pluit, Jakarta pada Senin pagi tadi.

Gelaran vaksinasi ini menargetkan sebanyak lima ribu masyarakat umum dan pekerja di lokasi tersebut.

“Pagi hari ini saya bersama dengan Menteri Kesehatan dan Gubernur DKI Jakarta meninjau pelaksanaan vaksinasi COVID-19 massal di Waduk Pluit. Ini dibuka untuk masyarakat dan akan dilakukan vaksinasi massal sebanyak lima ribu orang,” kata Presiden seperti dikutip redaksi INDUSTRY.co.id pada Senin (14/6/2021).

Dalam kesempatan itu, Presiden Jokowi memberikan sebuah pekerjaan rumah bagi Gubernur Anies dan jajaran untuk melakukan vaksinasi harian mencapai 100 ribu dosis. 

“Saya harapkan DKI Jakarta mulai minggu depan, satu hari target yang kita berikan seratus ribu bisa dicapai,” imbuhnya.

Target ini, kata Jokowi diberikan agar kekebalan komunal atau herd immunity dapat segera diperoleh dan penyebaran virus COVID-19 di Jakarta khususnya dapat ditekan.

“Kita harapkan dengan jumlah yang tadi sudah kita targetkan, di bulan Agustus nanti sudah bisa mencapai kekebalan komunal, dan kita harapkan penyebaran COVID-19 di DKI Jakarta bisa kita hambat dan kita kurangi,” jelasnya.

Selain itu, Jokowi juga mengungkapkan, dirinya telah menginstruksikan Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin bersama dengan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan untuk mengoordinasikan pelaksanaan vaksinasi untuk mencapai target tersebut.

“Saya tadi sudah berbicara dengan Menteri Kesehatan, dengan Gubernur DKI Jakarta, untuk manajemen pelaksanaannya dan persiapan jumlah vaksinnya. Dan, dari hitung-hitungan, saya kira insyaallah semuanya lancar,” pungkasnya. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Momentum Hari Bumi, PGE Meneguhkan Komitmen pada Keberlanjutan untuk Menjaga Kelestarian Lingkungan Hidup

Jumat, 26 April 2024 - 14:30 WIB

Momentum Hari Bumi, PGE Meneguhkan Komitmen pada Keberlanjutan untuk Menjaga Kelestarian Lingkungan Hidup

Pengembangan energi ramah lingkungan temasuk energy panas bumi tak bisa dipisahkan dari upaya menjaga keberlanjutan di semua aspek bisnis. Sebagai perusahaan yang bergerak di bidang eksplorasi…

PGE Area Kamojang Raih Dua Penghargaan Unggulan dalam Acara Forum CSR Jawa Barat

Jumat, 26 April 2024 - 14:21 WIB

PGE Area Kamojang Raih Dua Penghargaan Unggulan dalam Acara Forum CSR Jawa Barat

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) (IDX: PGEO) semakin meneguhkan posisinya sebagai perusahaan energi hijau kelas dunia terdepan dalam praktik bisnis berkelanjutan. PGE Area Kamojang berhasil…

IFG Life

Jumat, 26 April 2024 - 13:29 WIB

Peduli dengan Gaya Hidup Sehat, IFG Life Hadirkan IFG Life Protection Platinum dan IFG LifeCHANCE

Fokus pada kebutuhan nasabah menjadi kunci bagi PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) dalam menghadirkan produk dan layanan yang komprehensif dan saling melengkapi. Gaya hidup tidak lepas dari aspek…

Panasonic memperagakan cara penggunaan Lampu Solar Panel yang menggunakan tenaga cahaya Matahari di Cianjur

Jumat, 26 April 2024 - 12:39 WIB

Panasonic Serahkan Lampu Surya Panel ke Terdampak Gempa Cianjur

PT Panasonic Gobel Indonesia memberikan bantuan Lampu Surya Panel atau lampu berbahan bakar sinar matahari ke masyarakat terdampak gempa di Desa Sarampad, Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Direktur Industri Kimia Hulu (Direktur IKHU), Wiwik Pudjiastuti

Jumat, 26 April 2024 - 11:32 WIB

Masih Banyak Sentimen Negatif, Kemenperin Tegaskan Impor PE dan PP Tak Perlu Pertimbangan Teknis

Pemerintah telah mengambil langkah responsif untuk menanggapi isu-isu yang dapat mengganggu kelangsungan usaha, salah satunya melalui pemberlakuan peraturan terbaru mengenai kebijakan dan pengaturan…