Yuk Intip Mewahnya Tampilan dengan Teknologi Terkini Milik Mitsubishi New Pajero Sport

Oleh : Ridwan | Kamis, 25 Februari 2021 - 10:45 WIB

New Mitsubishi Pajero Sport
New Mitsubishi Pajero Sport

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Awal tahun 2021, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) menggebrak pasar otomotif Indonesia dengan meluncurkan varian terbaru dari New Mitsubishi Pajero Sport untuk pasar Indonesia yang merupakan penyegaran dari model Pajero Sport sebelumnya.

Dengan mengusung tagline ‘Live the Adventure’, Mitsubishi New Pajero Sport merupakan model di segmen medium SUV unggulan Mitsubishi Motors yang mewarisi DNA dari Mitsubishi Pajero.

Seperti diketahui bahwa sejak pertama kali diluncurkan di pasar Indonesia pada 2009, Mitsubishi Pajero Sport telah dikenal baik dengan penerimaan positif karena menghadirkan nilai premium ‘all-around’ SUV, menggabungkan tampilan tangguh, kemampuan SUV di segala medan, teknologi canggih, fitur hiburan, dan balutan gaya mewah perkotaan.

New Pajero Sport hadir dengan beragam pengembangan dan penyempurnaan, menjadi sebuah SUV yang lebih tangguh, lebih mewah dan dilengkapi dengan fitur dan teknologi mutakhir, yang menjadikannya SUV istimewa, raja dari SUV.

New Pajero Sport hadir dengan penyegaran desain pada sisi eksterior dengan bahasa desain “Dynamic Shield” yang memberikan tampilan depan yang tegas, percaya diri dan memberikan visibilitas baik.

Kendaraan yang hadir dalam enam tipe dengan rentang harga Rp502,8 juta hingga Rp733,7 juta itu menawarkan sejumlah hal baru meliputi pembaruan desain, kenyamanan kabin, teknologi mesin terbaru, hingga fitur-fitur penunjang kenyamanan dan keamanan.

Simak informasi mengenai SUV terbaru Mitsubishi:

Inovasi Teknologi

New Pajero Sport dibekali mesin disel 4N15 2.4L VGT-Intercooler,yang menghasilkan output maksimum 181 PS pada 3.500 RPM, torsi 43,8 Kgm pada 2.500 RPM. Ditunjang oleh transmisi otomatis 8 kecepatan dengan sport sequential, Ground Clearance 218 mm, dan radius putar minimum 5,6 meter.

Selain itu, Mitsubishi New Pajero Sport juga telah dilengkapi fitur Adaptive Cruise Control yang diklaim terbaik di kelasnya, Remote Control Connected with smartphone, Super Select 4WD-II, mode off-road, dan Paddle Shifters.

Desain Berkelas

Kalau kita bandingkan dengan model yang sebelumnya New Pajero Sport hadir dengan penyegaran desain pada sisi eksterior dengan bahasa desain ‘Dynamic Shield’ khas Mitsubishi Motors yang sudah dikenal melalui model MPV populer, Mitsubishi Xpander.

Dimana desain baru yang menggambarkan huruf ‘X’ pada wajah mobil itu memberikan tampilan yang kian tegas, percaya diri, serta memberikan visibilitas baik.

Sorotan pembaruan terdapat pada New Dynamic Shield Grille design, Power Tail Gate (dengan Kick sensor dan remote control, Active Cornering Lamp, Sunroof, New Front Combination Lamp). Selain itu sisi eksterior juga menawarkan desain berkelas dan berkualitas tinggi, dengan pembaruan pada New Better Hood Visibility, New Alloy Wheels 18-Inch Two Tone, New Fin-type Antenna dan New Design of Rear Combination Lamp.

Kabin Lebih Mewah dan Nyaman

Untuk bagian interior New Pajero Sport menawarkan kemewahan dan kenyamanan kabin dengan kualitas tinggi, dengan sorotan pembaruan pada New Head Unit 8-inch dengan Smartphone-Link Display Audio (SDA), serta New LCD Meter Cluster 8-inch. 

Ada juga fitur teknologi Multi Around View Monitor, New Design Dual Zone Climate Control AC, New Auto Dimming Rear-view Mirror, New Hand Free Steering Switch, New Floor Console, dan New AC Power Outlet.

Sistem keselamatan terkini

Mitsubishi New Pajero Sport dilengkapi fitur keselamatan yang unggul di kelasnya, dengan sorotan pada Forward Collision Mitigation (FCM), Ultrasonic Miss-acceleration Mitigation System (UMS), Blind Spot Warning Lane Change Assist (BSW-LCA), Rear Cross Traffic Alert (RCTA), Electric Parking Brake (EPB), Brake Auto Hold (BAH).

Tak hanya itu, fitur keamanan seperti 7 SRS Air Bags, Active Stability & Traction Control (ASTC), Anti-lock Braking System (ABS), Electronic Brake Distribution (EBD), Brake Assist (BA), telah disematkan juga didukung oleh teknologi RISE (Reinforced Impact Safety Evolution) body, dan Rigid Lightweight body.

Mitsubishi New Pajero Sport hadir dalam enam tipe dan lima pilihan warna, yakni Graphite Gray, Deep Bronze, Quartz White Pearl, Sterling Silver, dan Jet Black Mica.

Berikut daftar harganya:

– Dakar Ultimate 4×4 AT: Rp733,7 juta
– Dakar Ultimate 4×2 AT: Rp624,7 juta
– Dakar 4×2 AT: Rp575,7 juta
– Exceed 4×2 AT: Rp517,8 juta
– Exceed 4×2 MT: Rp502,8 juta
– GLX 4×4 MT: Rp567,8 juta

Harga di atas berstatus on-the-road (OTR) DKI Jakarta. Yang perlu menjadi perhatian, Terdapat penambahan harga untuk pilihan warna quartz white pearl sebesar Rp 3.000.000 dari setiap jenis mobil di atas.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Film Syirik Goes To School di SMA N 1 Gamping Meriah.

Sabtu, 27 April 2024 - 09:12 WIB

Meski Diguyur Hujan Deras, Film Syirik Goes To School di SMA N 1 Gamping Meriah.

Biasanya kalau acara di tempat terbuka diguyur hujan akan ditinggalkan penonton, tapi lain halnya saat Acara Film SyirikSyirik Neraka Pesisir Laut Selatan Goes To School di SMA N 1 Gamping Yogyakarta…

Forwan Terus Melaju Untuk Kesejahteraan Anggota Maju

Sabtu, 27 April 2024 - 09:06 WIB

Forwan Terus Melaju Untuk Kesejahteraan Anggota Maju

Diusia Satu Dekade, FORWAN akan terus berbenah, Forwan akan terus melaju, agar kesejahteraan anggota maju. Hal tersebut diungkapkan Sutrisno Buyil selaku Ketua Umum FORWAN pada perayaan ulang…

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono

Sabtu, 27 April 2024 - 08:58 WIB

Kementerian PUPR Rampungkan Penataan Kawasan Pesisir Labuang Sebagai Destinasi Wisata Baru di Majene

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya telah merampungkan penataan Kawasan Pesisir Labuang di Kabupaten Majene sebagai destinasi wisata…

- PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia

Sabtu, 27 April 2024 - 06:46 WIB

Dukung Energi Hijau, Energasindo Heksa Karya, Tripatra, dan Pasir Tengah Berkolaborasi Kembangkan Compressed Bio Methane (“CBM”)

PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia yang sahamnya dimiliki oleh PT. Rukun Raharja, Tbk dan Tokyo Gas, PT Tripatra Engineering ("Tripatra"), anak perusahaan…

Siloam Hospitals

Sabtu, 27 April 2024 - 06:37 WIB

Siloam Hospitals Mempertahankan Pertumbuhan dan Melayani Lebih dari 1 Juta Pasien di Kuartal Pertama 2024

Siloam mengumumkan kinerja keuangan dan operasional untuk kuartal pertama tahun 2024. Perseroan mengawali tahun 2024 dengan pertumbuhan yang berkelanjutan dan telah melayani lebih dari 1 juta…