Elnusa Petrofin Kembangkan Theft Warning System untuk Mendukung Operasional yang Unggul

Oleh : Hariyanto | Senin, 26 Agustus 2019 - 18:21 WIB

PT Elnusa Tbk (Foto Ist)
PT Elnusa Tbk (Foto Ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Dalam rangka semakin menciptakan kinerja unggul yang ditunjang oleh berbagai inovasi dan digitalisasi yang telah dilakukan dalam faktor safety, PT Elnusa Petrofin (EPN) terus berupaya untuk membudayakan integritas dikalangan pekerja.

Hal ini diberlakukan khususnya kepada Awak Mobil Tangki (AMT) sebagai garda terdepan dari PT Elnusa Petrofin dalam menghantarkan energi untuk negeri.

Berbagai langkah termasuk tindakan tegas telah dilakukan oleh PT Elnusa Petrofin untuk mencegah dan mengatasi perilaku AMT yang kurang terpuji seperti melakukan praktik “kencing” atau mengambil BBM dari sisa pengantaran atau mencuri BBM dari tangki yang hendak didistribusikan.

"Elnusa Petrofin tidak mentoleransi semua perilaku pekerja yang tidak mengindahkan faktor keselamatan maupun budaya Integritas dalam menjalankan pekerjaannya dengan alasan apapun," kata Lisda Dwi Rahayu selaku Departement Head HSSE&QM PT Elnusa Petrofin melalui keterangan resmi yang diterima INDUSTRY.co.id,  Senin (26/8/2019).

"Disisi lain kami pun telah melakukan berbagai langkah preventif seperti pemasangan dan pemantauan GPS tracking untuk mengetahui posisi actual dari mobil tangki plus kondisinya, dari sana bisa diketahui apakah mobil tangki berhenti untuk istirahat, atau melakukan hal yang lain," tambah Lisda.

Lisda mengungkapkan, pihaknya juga telah memetakan Black Zone yaitu area atau wilayah yang rawan terjadi praktik kencing di tiap daerah dan kita update terus setiap minggunya, sehingga jika mobil tangki terpantau berada di black zone maka  langsung kita tindak. Secara paralel EPN juga berkoordinasi secara intensif dengan pihak SPBU terkait penerimaan BBM.

"Saat ini kita sedang mengembangkan sensor pencurian pada interlock bernama Theft Warning System, jika bottom loader terbuka bukan di titik kordinat SPBU maka akan mengirimkan alert ke smartphone pimpinan tertinggi di lokasi," ungkapnya.

Selain itu, EPN juga rutin melakukan sidak terhadap mobil tangki untuk mengetahui kondisi GPS apakah berfungsi dengan baik dan aktif.

Direktur Marketing dan Operasional PT Elnusa Petrofin, Nur Kholis menambahkan, perusahaan akan memberikan sanksi tegas termasuk Pemutuhan Hubungan Kerja (PHK) kepada pekerja yang tidak mengindahkan faktor safety dan integritas.

Selain itu, para manajemen secara aktif dan berkala selalu memberikan reminder semua pekerja mengenai sanksi tegas tersebut agar tetap dilaksakan. Hal tersebut dilakukan guna menjaga kualitas SDM Elnusa Petrofin, juga sebagai upaya mewujudkan visi misi perusahaan untuk menjadi perusahaan nasional terkemuka di bidang jasa energi dan supply chain solution.

“Kami akan selalu melakukan berbagai macam inovasi kepada seluruh pekerja EPN, Terlebih kepada para AMT," ujar Nur Kholis.

Dengan kegiatan tersebut, lanjut Nur Kholis, diharapkan akan dapat menambah solusi yang terintegrasi sehingga mampu mencegah dan mengurangi penyalahgunaan atau tindakan tidak terpuji pekerja AMT di lapangan.

"Terlebih dengan banyaknya isu terkait AMT yang melalukan kencing BBM. Jadi harapan kami kedepannya, laporan dan temuan semacam itu berkurang atau bahkan hilang di kalangan pekerja AMT Elnusa Petrofin," tutup Nur Kholis. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Grup RS Siloam dan NUS Yong Loo Lin School of Medicine dan Mochtar Riady Institute for Nanotechnology

Jumat, 26 April 2024 - 06:47 WIB

Grup RS Siloam dan NUS Yong Loo Lin School of Medicine dan Mochtar Riady Institute for Nanotechnology

Grup RS Siloam, National University of Singapore (NUS) Yong Loo Lin School of Medicine, dan Mochtar Riady Institute for Nanotechnology (MRIN) menjalin kerjasama strategis untuk memajukan penelitian…

Halalbihalal HPJI, Menteri Basuki Ingatkan untuk Terus Tingkatkan Kualitas Jalan

Jumat, 26 April 2024 - 06:39 WIB

Halalbihalal HPJI, Menteri Basuki Ingatkan untuk Terus Tingkatkan Kualitas Jalan

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menghadiri agenda halalbihalal Himpunan Pengembang Jalan Indonesia (HPJI) di Jakarta, Kamis (25/4). Hadir mendampingi Menteri…

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Jumat, 26 April 2024 - 05:21 WIB

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., berkunjung ke Provinsi Bengkulu dalam rangka mengisi Orasi Ilmiah Dies Natalis Universitas Bengkulu ke-42. Kegiatan berlangsung…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Jumat, 26 April 2024 - 05:16 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri acara Silaturrahim Halal Bihalal 1445 H Pimpinan Pusat Muhammadiyah berlangsung di Gedung Cendekia Lantai dasar, auditorium KH. A. Azhar Basyir,…

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.