Mentan Amran Pastikan Posisi Pangan Indonesia Makin Membaik

Oleh : Herry Barus | Kamis, 09 Mei 2019 - 10:30 WIB

Mentan Andi Amran Sulaiman (Dok Industry.co.id)
Mentan Andi Amran Sulaiman (Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta-Menteri Pertanian Andi Amran Sulaiman mengatakan bahwa posisi pangan Indonesia semakin baik dalam kurun waktu tiga tahun terakhir.

"Bukti kalau pangan kita tiga tahun terakhir berada di posisi yang membaik adalah data BPS (Badan Pusat Statistik) menunjukkan inflasi pangan pada 2014 sebesar 10,56 persen,  sedangkan pada 2017 turun menjadi 1,26 persen," jelas Amran kepada awak media usai kegiatan operasi pasar telur ayam di Pasar Tebet, Jakarta Selatan, Rabu (8/5/2019)

Amran menambahkan bahwa turunnya inflasi pangan hingga sembilan persen tersebut membuat harga kebutuhan pokok berada di posisi baik dan aman.

Selain itu, lanjut dia, ekspor beberapa komoditas seperti bawang merah dan jagung juga terus meningkat signifikan."Ekspor kita pada 2014 adalah 33 juta ton untuk seluruh komoditas pertanian. Sedangkan pada 2018 mencapai 42 juta ton.

Sementara itu, Amran juga optimistis bahwa stok bahan pokok seperti beras, bawang putih, dan bawang merah dapat stabil di harga acuan dan memenuhi permintaan masyarakat selama Ramadhan dan Idul Fitri 2019.

"Harga beras turun, dan stok ada dua juta ton lebih. Yang naik ekstrem seperti bawang putih, sudah antisipasi beli dua kali lipat dari kebutuhan. Bawang merah juga stoknya lebih dari cukup," tutupnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Grup RS Siloam dan NUS Yong Loo Lin School of Medicine dan Mochtar Riady Institute for Nanotechnology

Jumat, 26 April 2024 - 06:47 WIB

Grup RS Siloam dan NUS Yong Loo Lin School of Medicine dan Mochtar Riady Institute for Nanotechnology

Grup RS Siloam, National University of Singapore (NUS) Yong Loo Lin School of Medicine, dan Mochtar Riady Institute for Nanotechnology (MRIN) menjalin kerjasama strategis untuk memajukan penelitian…

Halalbihalal HPJI, Menteri Basuki Ingatkan untuk Terus Tingkatkan Kualitas Jalan

Jumat, 26 April 2024 - 06:39 WIB

Halalbihalal HPJI, Menteri Basuki Ingatkan untuk Terus Tingkatkan Kualitas Jalan

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono menghadiri agenda halalbihalal Himpunan Pengembang Jalan Indonesia (HPJI) di Jakarta, Kamis (25/4). Hadir mendampingi Menteri…

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Jumat, 26 April 2024 - 05:21 WIB

Kepala Bakamla RI Orasi Ilmiah di Hadapan Ribuan Mahasiswa Universitas Bengkulu

Kepala Bakamla RI Laksdya TNI Dr. Irvansyah, S.H., M.Tr.Opsla., berkunjung ke Provinsi Bengkulu dalam rangka mengisi Orasi Ilmiah Dies Natalis Universitas Bengkulu ke-42. Kegiatan berlangsung…

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Jumat, 26 April 2024 - 05:16 WIB

Panglima Jenderal TNI Agus Subiyanto Hadiri Halal Bihalal PP Muhammadiyah di UMJ

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menghadiri acara Silaturrahim Halal Bihalal 1445 H Pimpinan Pusat Muhammadiyah berlangsung di Gedung Cendekia Lantai dasar, auditorium KH. A. Azhar Basyir,…

Oreo Pokemon hadir di Indonesia mulai Mei 2024 mendatang.

Jumat, 26 April 2024 - 00:11 WIB

Oreo Pastikan Hadirkan Kepingan Langka Pokemon ke Indonesia

Kolaborasi edisi terbatas dua merek ikonik dunia OREO dan Pokémon segera hadir dan menginspirasi seluruh penggemarnya di Indonesia.