Reliance Sekuritas Indonesia Mengubah Sususnan Direksi

Oleh : Herry Barus | Jumat, 12 April 2019 - 15:15 WIB

Pengunjung mengamati papan elektronik yang memperlihatkan pergerakan IHSG di gedung BEI (Foto Rizki Meirino)
Pengunjung mengamati papan elektronik yang memperlihatkan pergerakan IHSG di gedung BEI (Foto Rizki Meirino)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk adalah perusahaan efek yang memiliki ijin dalam kegiatan penjamin emisi efek dan perantara pedagang efek baik saham maupun pendapatan tetap. Perseroan dengan kode saham RELI ini telah resmi melakukan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada Jumat (12/4/20190). RUPSLB tersebut diadakan langsung di Reliance Capital Building, Pluit, Jakarta Utara.

Agenda RUPSLB yang diadakan oleh PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk bertujuan untuk merombak jajaran Direksinya. Berdasarkan hasil rapat, Sriwidjaja telah disetujui untuk menjadi Presiden Direktur PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk yang sebelumnya menjabat sebagai Pelaksana Tugas (Plt).

Rapat ini juga mengagendakan untuk menyepakati perubahan susunan Direksi Perseroan. Perubahan Direksi tersebut diantaranya telah menyetujui pengunduran diri Christina sebagai Direktur Perseroan.

Jabatan Direktur yang telah sekian lama diduduki oleh Christina kini telah resmi digantikan oleh Wilson Sofan yang sebelumnya menduduki jabatan VP Research and Business Development dan Very Wijaya juga resmi diangkat menjadi Direktur Perseroan  yang sebelumnya menduduki jabatan sebagai Vice President/Chief of Marketing Officer.

Diharapkan dengan adanya perubahan susunan Direksi Perseroan yang telah dilakukan tersebut, akan meningkatkan kinerja Perseroan, serta mewujudkan pengelolaan manajemen risiko dan tata kelola perusahaaan yang baik (Good Corporate & Good Governance). (IC)

Ringkasan jajaran Direksi baru PT Reliance Sekuritas Indonesia Tbk :

Presiden Direktur        : Sriwidjaja

Direktur                       : Wilson Sofan

Direktur                       : Very Wijaya

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ilustrasi Umrah di Mekkah

Selasa, 19 Maret 2024 - 13:31 WIB

Meraih Keberkahan Bulan Syawal, Pegadaian Ajak Masyarakat Umrah Akbar Bersama

Pada momen perayaan ulang tahun Pegadaian ke-123 Tahun dan hari raya Idul Fitri 1445 Hijriyah yang jatuh pada bulan April ini, Pegadaian menyelenggarakan kegiatan Umrah Akbar Pegadaian dengan…

Pengurus BUMN Muda Pegadaian

Selasa, 19 Maret 2024 - 13:18 WIB

Pegadaian Kukuhkan Pengurus BUMN Muda Pegadaian

PT Pegadaian melantik pengurus organisasi kepemudaan yang diinisiasi oleh Forum Human Capital Indonesia (FHCI) Kementerian BUMN, yang tergabung dalam BUMN Muda Pegadaian di Ballroom The Gade…

MamyPoko Pants Skin Comfort, popok pertama cegah ruam 12 jam mengandung coconut oil.

Selasa, 19 Maret 2024 - 13:14 WIB

MamyPoko Pants Skin Comfort, Popok Pertama di Indonesia Dengan All in 1 Skin Care Cegah Ruam 12 Jam

MamyPoko Pants Skin Comfort dari Uni-Charm, popok pertama di Indonesia dengan All in 1 Skin Care yang mengandung coconut oil, cegah ruam 12 jam.

Kolaborasi Kemenparekraf, KAI dan ASTINDO Hadirkan Bundling Paket Wisata Kereta Api

Selasa, 19 Maret 2024 - 13:04 WIB

Kolaborasi Kemenparekraf, KAI dan ASTINDO Hadirkan Bundling Paket Wisata Kereta Api

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf/Baparekraf) menjalin kolaborasi dengan PT. KAI/KA Wisata dan ASTINDO menghadirkan program "Bundling…

Penandatanganan Kontrak Subsidi Energi 2024

Selasa, 19 Maret 2024 - 12:40 WIB

Pertamina Siap Salurkan Subsidi Energi 2024 Tepat Sasaran

Pertamina siap menjalankan penugasan Pemerintah menyalurkan subsidi energi 2024 tepat sasaran. Melalui PT Pertamina Patra Niaga sebagai Subholding Commercial & Trading, Pertamina akan memastikan…