All New Ertiga Suzuki Sport Resmi Mengaspal di Kota Bandung

Oleh : Ridwan | Minggu, 24 Maret 2019 - 17:15 WIB

Peluncuran All New Ertiga Suzuki Sport di Kota Bandung
Peluncuran All New Ertiga Suzuki Sport di Kota Bandung

INDUSTRY.co.id - Bandung, Setelah diperkenalkan di Jakarta kemarin (22/3), PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) memperkenalkan All New Ertiga Suzuki Sport untuk pelanggan di Kota Bandung. 

Sebagai bentuk realisasi dari konsep Suzuki Sport selama tahun 2018, All New Ertiga “Kebanggan Keluarga” varian teranyar ini tampil modern, lebih agresif dan sporty dengan sebelas pembaruan fitur mutakhir yang semakin memberikan kenyamanan dan keamanan untuk konsumen. 

Donny Saputra, 4W Marketing Director PT Suzuki Indomobil Sales mengatakan, Bandung merupakan salah satu Kota dengan capaian penjualan All New Ertiga terbesar secara nasional. Hal ini menjadi alasan kuat bagi kami untuk menghadirkan All New Ertiga Suzuki Sport kepada keluarga setia Suzuki di wilayah ini. 
"Selain menjawab kebutuhan pelanggan akan LMPV yang lebih sporty, varian terbaru ini tentunya membuat konsumen Semakin Bangga, Semakin Istimewa,”)" ujar Donny Saputra di Bandung, Jawa Barat (23/3).

Dari segi penjualan wholesales selama tahun 2018, Suzuki berhasil membukukan penjualan tipe Ertiga sebanyak  32,594 unit di pasar domestik dan memberikan kontribusi penjualan nasional sebanyak 28% kepada penjualan wholesales Suzuki. Penjualan All New Ertiga di kota Bandung juga meraih hasil positif hingga berkontribusi sebanyak 11% terhadap penjualan Suzuki di kota Bandung. 

"Dengan tampilan modern, lebih agresif dan sporty, All New Ertiga Suzuki Sport semakin menjawab kebutuhan pelanggan dengan hadirnya sebelas pembaruan fitur di varian ini. Untuk area Bandung kami yakin All New Ertiga Suzuki Sport dapat mencapai target penjualan sebanyak 24% dari total penjualan All New Ertiga," ujar Andy Wijaya, General Manager PT Nusantara Jaya Sentosa.

Untuk menyokong penjualan All New Ertiga Suzuki Sport, PT Nusantara Jaya Sentosa selaku diler resmi PT SIS telah menyiapkan berbagai skema penawaran menarik untuk pelanggan, termasuk memberikan paint protection, lapisan anti karat, dan kaca film depan secara cuma-Cuma. Selain itu, pelanggan juga akan mendapatkan oli mesin secara gratis hingga pemakaian sejauh 50.000 km.

All New Ertiga Suzuki Sport yang mengusung tagline “Semakin Bangga, Semakin Istimewa” ini semakin memperkuat tampilannya. Pada bagian eksterior, All New Ertiga Suzuki Sport dilengkapi tambahan body kit, seperti Upper & Lower Front Grille, Front Under Spoiler, Side Under Spoiler (Right & Left), Rear Upper Spoiler dan Rear Under Spoiler. 

Penambahan tersebut dilengkapi Emblem Suzuki Sport di buritan yang semakin memperkuat citra sporty pada mobil ini. Selain itu, untuk meningkatkan keamanan saat berkendara, terdapat Daytime Running Light (DRL) LED Lamp dan defogger untuk membantu penglihatan pengendara saat cuaca buruk. Parkir pun lebih mudah dengan tambahan fitur Rear Camera Parking yang disematkan pada All New Ertiga Suzuki Sport. 

Tampilan interior All New Ertiga Suzuki Sport juga semakin sporty dengan New Color Dashboard dan New Color Seat Materials bernuansa hitam di seluruh bagian dasbor, jok, installation panel dan trim door. 

Selain itu, head unit touch screen 6,8 inci dengan garnish I/P center memberikan akses hiburan melalui fitur-fitur yang terintegrasi pada gawai pengemudi, seperti seperti Web Link, Radio (AM/FM), MP3, WMA, USB, Waze, Spotify, Bluetooth Audio, dan Bluetooth Phone Call. All New Ertiga Suzuki Sport dilengkapi AC Auto Climate digital untuk memudahkan pengemudi mengatur suhu di dalam kabin.

Sama seperti versi sebelumnya, fitur keamanan All New Ertiga Suzuki Sport dilengkapi dengan platform HEARTECT, Electronic Stability Programme (ESP©), Hill Hold Control (AT), TECT Body, ISOFIX, Anti-Lock Braking System (ABS) & Electronic Brake Force Distributin (EBD), Dual SRS Airbags, Side Impact Beam, Child Proof Door Lock, Immobilizer dan alarm. 

All New Ertiga Suzuki Sport hadir dalam tiga pilihan warna bernuansa monokrom, yaitu Cool Black, Metallic Magma Grey dan Pearl Snow White. 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Reboisasi lahan kritis merupakan upaya Telkom dalam pencegahan terjadinya erosi tanah

Jumat, 03 Mei 2024 - 16:48 WIB

Telkom Dukung Pemulihan 82,1 Ha Lahan Kritis melalui Reboisasi 33.800 Bibit Pohon

Data Kementerian Kemaritiman & Investasi tahun 2022 menyebut luas lahan kritis nasional sebesar 12.744.925 Ha. Hal ini terjadi dikarenakan tidak seimbangnya penebangan pohon dengan penanaman…

Alfarisi Arifin, Direktur Utama Karubi Maru dan Enomoto Okuto, Kepala Koki Karubi Maru pada Pembukaan Gerai Kedua Karubi Maru Di Botani Square Mall Bogor

Jumat, 03 Mei 2024 - 14:15 WIB

Gandeng Koki Asli Jepang Karubi Maru Berikan Pengalaman Menyantap Yakiniku Dalam Jyubako

Hadirkan pengalaman baru dalam menyantap yakiniku di dalam kemasan Jyubako atau yang lebih dikenal dengan bento box Karubi Maru buka gerai keduanya di Botani Square Mall Bogor.

HINT Metaverse Eau de Perfume

Jumat, 03 Mei 2024 - 14:02 WIB

Kolaborasi HINT Dengan AI Technology Ciptakan Parfum Aroma Futuristik

HINT, brand parfum lokal yang menghadirkan inovasi parfum yang unik dan diinfus dengan teknologinya, kembali hadir dengan mengembangkan teknologi teranyar dengan menciptakan varian parfum terbaru, …

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 03 Mei 2024 - 13:32 WIB

Perjuangkan HGBT untuk Seluruh Sektor Industri, Menperin Agus Kirimi Kementerian ESDM Surat Evaluasi

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita kembali menegaskan, pihaknya bertekad untuk terus memperjuangkan agar kebijakan Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT) dapat dinikmati oleh seluruh sektor…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 03 Mei 2024 - 13:28 WIB

Ekspansif Selama 32 Bulan, Menperin Agus: Industri Manufaktur RI Sehat Dan Solid

Fase ekspansi yang dicatat oleh industri manufaktur tanah air masih berlanjut sehingga memperpanjang periode selama 32 bulan berturut-turut. Ini berdasarkan laporan S&P Global, yang menunjukkan…