Hargadunia Situs Toko Online Berjaringan Dunia Mulai Beroperasi

Oleh : Amazon Dalimunthe | Selasa, 16 Oktober 2018 - 09:51 WIB

Marketing Manager Hargadunia,Taufik Darmawan menjanjikan Produk Kelas Dunia
Marketing Manager Hargadunia,Taufik Darmawan menjanjikan Produk Kelas Dunia

INDUSTRY.co.id - JAKARTA—Maraknya pertumbuhan toko online (e-commerce) membuat sejumlah start up (pendatang baru) memutar otak untuk bisa bersaing. Salah satu start up yang baru saja merilis keberadaanya adalah Hargadunia. Situs belanja ini  menawarkan pengalaman baru dalam berbelanja online yang diakui “Unik dan Berbeda” dibanding Toko Online (e-commerce) lainnya.

Perusahaan e-commerce ini menyediakan jasa belanja online berjaringan dengan e-commerce luar negeri, sehingga para pelanggan bisa membeli ragam produk yang ditawarkan di situs-situs e-commerce Amerika, Singapura, dan Australia.

Marketing Manager Hargadunia,Taufik Darmawan, mengatakan penawaran unik dan berbeda tersebut hanyalah sebuah mimpi jika Hargadunia tidak memiliki layanan pengiriman yang baik. Berkaca dari review dan testimoni para pelanggan sebelumnya, Hargadunia menjamin pengiriman barang dari negara asal akan menjadi lebih cepat.

“Hargadunia tidak hanya meningkatkan sistem pada situs web-nya saja, tetapi juga meningkatkan sistem pengirimannya. Selain itu dari sisi internal, Hargadunia turut memaksimalkan kinerja timnya, baik dalam melakukan pemesanan, pengiriman dan pelayanan pelanggan. Layanan kami menawarkan kemudahan pengalaman belanja yang lebih menyenangkan, baik untuk pelanggan yang ingin membeli barang secara retail maupun grosir”, Taufik Darmawan menegaskan.

Taufik menambahkan keunikan yang ditawarkan oleh Hargadunia saat ini adalah di tengah melonjaknya nilai tukar Rupiah terhadap dollar Amerika Serikat, Hargadunia melakukan penyesuaian harga dengan tetap menggunakan kurs lama Rp 14.000 sampai tanggal 22 Oktober 2018. Demi kemudahan bagi para pelanggan, transaksi melalui Hargadunia juga didukung dengan metode pembayaran cicilan 0% hingga 12 bulan dari Bank Mandiri, Danamon HSBC, BRI, Permata, UOB, Citibank, OCBC, dan Standard Chartered.

Melalui slogan Shop International, We Deliver, Hargadunia mengajak pelanggan untuk berbelanja melalui situs web Hargadunia tanpa perlu khawatir barang yang sudah dibeli tidak sampai, karena dijamin barang yang dibeli pasti sampai, bahkan bisa lebih cepat. Demikian dijanjikan oleh Taufik Darmawan. (AMZ)

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

OCBC Kembali Hadirkan Musisi Kancah Internasional untuk Menyapa Nasabah Tanah Air dalam Signature Event ‘Premium Music Experience 2024’

Selasa, 07 Mei 2024 - 07:04 WIB

OCBC Kembali Hadirkan Musisi Kancah Internasional untuk Menyapa Nasabah Tanah Air dalam Signature Event ‘Premium Music Experience 2024’

Mengikuti kesuksesan Premium Music Experience (PME) pada tahun-tahun sebelumnya, PT Bank OCBC NISP Tbk (OCBC) dengan bangga kembali menjawab antusiasme musik nasabah tanah air dengan signature…

Port handover Proyek Jetty Smelter Nickel MMP di Kariangau, Kalimantan Timur.

Selasa, 07 Mei 2024 - 07:02 WIB

PTPP Selesaikan Pelabuhan Hilirisasi Nickel di Indonesia dalam Waktu 15 Bulan

PT PP (Persero) Tbk, sebagai salah satu Perusahaan BUMN konstruksi dan investasi di Indonesia (“PTPP”) berkolaborasi dengan PT Mitra Murni Perkasa melaksanakan acara port handover Proyek…

Helikopter Carakal H-225M TNI AU Evakuasi 36 Orang Lansia Dan Anak Anak Dari Desa Terisolir

Selasa, 07 Mei 2024 - 05:59 WIB

Helikopter Carakal H-225M TNI AU Evakuasi 36 Orang Lansia Dan Anak Anak Dari Desa Terisolir

Helikopter Carakal H-225M TNI AU berhasil mengevakuasi 36 orang lansia dan anak-anak yang menjadi korban bencana banjir dan tanah longsor di Kecamatan Latimojong, Kabupaten Luwu, Provinsi Sulawesi…

Menhan Prabowo Subianto Gelar Acara Halal Bihalal dan Pengarahan Pegawai Kemhan

Selasa, 07 Mei 2024 - 05:36 WIB

Menhan Prabowo Subianto Gelar Acara Halal Bihalal dan Pengarahan Pegawai Kemhan

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto menggelar acara Halal Bihalal dan Pengarahan kepada sejumlah 1.000 pegawai Kemhan di Kementerian Pertahanan, Jakarta,

Dankormar Majenderal TNI (Mar) Endi Supardi Haditi Seminar Hardikal 2024

Selasa, 07 Mei 2024 - 05:02 WIB

Dankormar Majenderal TNI (Mar) Endi Supardi Haditi Seminar Hardikal 2024

Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayor Jenderal TNI (Mar) Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla, CHRMP., CRMP. menghadiri Seminar Nasioal Peringatan Hari Pendidikan Angkatan Laut (HARDIKAL)…