BNI Sediakan Pembayaran Non-tunai Untuk Berbagai Jasa Angkasa Pura Logistik

Oleh : Hariyanto | Jumat, 17 Agustus 2018 - 13:50 WIB

PT. Bank Negara Indonesia (BNI)
PT. Bank Negara Indonesia (BNI)

INDUSTRY.co.id - Jakarta —  PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk menyediakan sistem pembayaran non-tunai atau cashless untuk pembayaran berbagai jasa yang disediakan oleh PT Angkasa Pura Logistik, salah satunya adalah layanan total baggage solution. 

Layanan-layanan yang tersedia dalam total baggage solution antara lain pembayaran jasa bungkus (wrapping), jasa ikat (strapping), layanan di regulated agent untuk pembayaran biaya Jasa Pemeriksaan Kargo, hingga Pos Pesawat Udara.

Biaya jasanya mulai dari jasa pemeriksaan kargo, pos pesawat udara, dan layanan di terminal kargo milik PT Angkasa Pura Logistik dalam hal biaya jasa penanganan kargo dan pos. 

Direktur Hubungan Kelembagaan BNI Adi Sulistyowati menuturkan, BNI mengembangkan solusi khusus virtual account debit untuk memberikan kemudahan pembayaran dan kontrol bagi pengguna jasa layanan logistik dan kargo. Selain itu, virtual account debit juga mencegah adanya risiko penggunaan uang tunai. 

Usaha digitalisasi pelayanan perbankan tersebut juga didukung oleh adanya aplikasi yap! (Your All Payment) di area total baggage solution bagi pengguna layanan wrapping dan strapping di area bandara di bawah kelolaan Angkasa Pura Logistik.

“Salah satu cara untuk mengefisiensikan waktu antrian adalah sistem pembayaran cashless atau non-tunai. Sistem pembayaran cashless dari BNI dimungkinkan dengan adanya Virtual Account Debit dan aplikasi yap! yang berbasis scanning QR Code,” ujar Susi, melalui siaran pers pada Kamis (16/8/2018).

Menurut dia, kedua sarana pembayaran tersebut menghilangkan keharusan petugas untuk menyediakan uang kembalian sehingga pelayanan yang diberikan semakin cepat. Keluar masuknya uang juga akan tercatat dan terpantau dengan lebih baik.

Sementara, Direktur Pemasaran dan Pelayanan AP I Devy Suradji menambahkan, AP I sebagai induk perusahaan Angkasa Pura Logistik senantiasa mendukung langkah inovatif yang dilakukan anak perusahaannya.

“Diharapkan dengan kerja sama ini dapat meningkatkan pelayanan kepada customer dan efektivitas proses bisnis Angkasa Pura Logistik sehingga kinerja bisnis juga meningkat," tutur Devy.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Konsisten Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan lewat TJSL, Bank DKI Raih Penghargaan Indonesia Best CSR Award 2024

Rabu, 08 Mei 2024 - 05:41 WIB

Konsisten Wujudkan Pembangunan Berkelanjutan lewat TJSL, Bank DKI Raih Penghargaan Indonesia Best CSR Award 2024

Jakarta – Langkah aktif Bank DKI dalam mendukung Pembangunan Berkelanjutan lewat Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) atau Corporate Social Responsibility (CSR) kembali mendapatkan…

103 Warga Korban Banjir dan Tanah Longsor dari Tiga Desa Terisolir Berhasil di Evakuasi

Rabu, 08 Mei 2024 - 04:18 WIB

103 Warga Korban Banjir dan Tanah Longsor dari Tiga Desa Terisolir Berhasil di Evakuasi

Sebanyak 103 orang yang terdiri lansia, anak-anak dan warga yang sakit berhasil di evakuasi dari tiga Desa terisolir seperti Desa Rante Balla, Desa Pajang dan Desa Tibusan Kecamatan Latimojong,…

Panglima TNI Hadiri Undangan Pelayaran Wisata Kehormatan (Barge Tour) Komandan USINDOPACOM.

Rabu, 08 Mei 2024 - 04:13 WIB

Panglima TNI Hadiri Undangan Pelayaran Wisata Kehormatan (Barge Tour) Komandan USINDOPACOM.

Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto berkesempatan memenuhi undangan pelayaran wisata kehormatan (Barge Tour) yang diselenggarakan oleh Komandan USINDOPACOM Admiral Samuel J Paparo,

Stasiun Bakamla Bali Berikan Pembinaan Rapala (foto Humas Bakamla RI)

Rabu, 08 Mei 2024 - 04:07 WIB

Stasiun Bakamla Bali Berikan Pembinaan Rapala

epala Zona Bakamla Tengah Laksma Bakamla Octavianus Budi Susanto, S.H., M.Si., M.Tr.Opsla., secara resmi membuka kegiatan Pembinaan 30 orang Relawan Penjaga Laut Nusantara (Rapala) Bakamla RI…

dr. Beatrix Isabella Tjahyana Dipl.AAAM, Founder & CEO BeArt Korean Skin Clinic menjelaskan perkembangan teknologi laser untuk perawatan kecantikan di Indonesia.

Selasa, 07 Mei 2024 - 23:43 WIB

Perawatan Kecantikan Dengan Laser, BeArt Korean Skin Clinic Hadirkan Metode Terbaru Dari Amerika

Salah satu jenis perawatan dengan metode laser yang menjadi populer dan diterapkan klinik BeArt yaitu dengan menggunakan mesin face lifting dari Amerika.