AP II Perlakukan Khusus Kuda Asian Games 2018

Oleh : Anisa Triyuli | Jumat, 13 Juli 2018 - 14:57 WIB

Olahraga Berkuda (Foto Dok Industry.co.id)
Olahraga Berkuda (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Tangerang- PT Angkasa Pura II akan memperlakukan khusus pendaratan kuda milik para atlet Asian Games 2018.

"Beberapa hal di luar kebiasaan, yaitu penerbangan khusus pengangkutan kuda, kalau olahraga berkuda ada atletnya dan kudanya. 'Treatment' mengelola kudanya lebih susah," kata Senior Vice President Corporate Secretary AP II Agus Haryadi usai Deklarasi Dukungan Penyelenggaraan Asian Games 2018 di Hangar GMF AeroAsia, Tangerang, Kamis (12/7/2018)

Agus menjelaskan kuda yang akan dibawa dengan pesawat C17 tersebut tidak bisa ada kuda lain dalam jarak 10 kilometer.

"Dalam radius 10 kilometer, tidak boleh ada kuda lain, kuda-kuda di monas juga akan diistirahatkan, nah itu tentu harus dikomunikasikan dengan baik," katanya.

Selain itu, lanjut dia, dalam jarak 10 kilometer tidak boleh ada rumah pemotongan hewan (RPH), sementara itu di Bandara Internasional Soekarno-Hatta dalam jarak lima kilometer terdapat RPH.

"Untuk sementara rekomendasi di Halim, tapi kita lihat dulu apakah secara teknis mampu didarati pesawat yang mengangkut itu, apakah landasan pacunya bisa," katanya.

Sementara itu, untuk alat-alat olahraga seperti kano dan alat dayung diangkut melalui pesawat kargo.

Terkait slot penerbangan sendiri, Agus menjelaskan seluruhnya belum ada penambahan karena rata-rata, para kontingen Asian Games menggunakan pesawat reguler.

"Baru ada satu yang mengajukan penerbangan carter, yaitu dari China," katanya.

Untuk itu, lanjut dia, pihaknya menjadi bandara alternatif untuk menjadi tempat menginap pesawat carter, seperti di Bandara Kertajati, Majalengka, Jawa Barat.

"Hal yang harus kita antisipasi kondisi di Cengkareng, untuk kesan pertama harus bagus, kesan pertama ada di bandara," katanya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pendampingan Teknologi Bagi IKM Alas Kaki

Kamis, 02 Mei 2024 - 10:18 WIB

Kemenperin Pacu Pengembangan IKM Alas Kaki Lewat Pendampingan Teknologi

Industri alas kaki nasional, khususnya skala kecil dan menengah, semakin tumbuh dan berkembang. Ini terlihat dari bermunculannya berbagai jenama (brand) lokal yang memiliki kualitas dan desain…

Ilustrasi pembiayaan BNI ke PLTB Sidrap

Kamis, 02 Mei 2024 - 10:18 WIB

BNI Danai Akuisisi PLTB Sidrap oleh Barito Group

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI menunjukkan komitmennya dalam mendukung transisi energi hijau dengan mendanai akuisisi Pembangkit Listrik Tenaga Bayu (PLTB) Sidrap berkapasitas…

Dok MSIG Life Insurance

Kamis, 02 Mei 2024 - 09:56 WIB

Masuki Usia ke-39, MSIG Life Perkuat Komitmen Sebagai Mitra Kepercayaan Nasabah Lewat Budaya Kerja Baru

PT MSIG Life Insurance Indonesia Tbk (MSIG Life) atau yang sebelumnya dikenal dengan Sinarmas MSIG Life, saat ini menapaki usia ke-39 dan merayakan tahun pertamanya sebagai MSIG Life.

Bertemu KSAD, Ketua MPR RI Dorong Peningkatan Alutsista dan Kesejahteraan Prajurit

Kamis, 02 Mei 2024 - 09:43 WIB

Bertemu KSAD, Ketua MPR RI Dorong Peningkatan Alutsista dan Kesejahteraan Prajurit

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mendorong Tentara Nasional Indonesia (TNI) untuk senantiasa meremajakan dan memodernisasi alat utama sistem senjata (Alutsista)…

Pakar komunikasi digital dan pengamat media sosial, Anthony Leong

Kamis, 02 Mei 2024 - 09:14 WIB

PEDAS: Tidak Ada Parpol Pengusung Tunggal Cagub Jakarta

Direktur PoliEco Digital Insights Institute (PEDAS), Anthony Leong mengatakan bahwa tidak ada partai politik yang mengusung sendiri Calon Gubernur (Cagub) Jakarta 2024. Anthony yang juga Wakil…