Tim Sergap Serap 3.295 Ton Beras di Jateng

Oleh : Wiyanto | Sabtu, 23 Juni 2018 - 13:36 WIB

Tim Sergap serap beras petani
Tim Sergap serap beras petani

INDUSTRY.co.id - Jakarta-Pasca cuti Idul Fitri 2018, Tim Sergap di Jawa Tengah yang dipimpin Kepala Pusat Distribusi dan Cadangan Pangan BKP Kementerian Pertanian, Riwantoro, Jumat (22/6) turun langsung untuk mendorong realisasi pengadaan gabah/beras, dan berhasil menyerap 3.295 ton beras melalui Perum Bulog Subdivre Semarang dan Pati.

“Di masa percepatan ini sudah bukan waktunya lagi diskusi, tapi kerja-Sergap-siap.“ Ujar Riwantoro saat menyaksikan penandatanganan order pembelian Bulog di dua wilayah tersebut.

Lebih lanjut Riwantoro mengatakan, tahun 2018 ini Jawa Tengah memiliki target sebesar 362 ribu ton beras. Dari target Januari – Juni sebanyak 300 ribu ton, baru dicapai 112 ribu ton atau sekitar 37%. Sedangkan untuk Juni, produksi beras Jawa Tengah diperkirakan mencapai 800 ribu ton, sehingga Sergap di Jawa Tengah bulan ini berpotensi 77 ribu ton atau rata-rata sekitar 2.500 ton setara beras per hari.

Beberapa daerah dengan potensi serapan harian terbesar bulan Juni 2018 yaitu Grobogan (350 ton), Sragen (300 ton), Pati (270 ton), Demak (250 ton), dan Blora (200 ton).

Riwantoro berharap sinergi Kementerian Pertanian, Perum Bulog, jajaran TNI, Pemerintah Daerah Provinsi dan Kabupaten, dan elemen lainnya dapat terus ditindaklanjuti baik di Subdivre Pekalongan maupun Banyumas.

Kepala Sub Divre Bulog Semarang, Gatot Endro menyampaikan, akan mengupayakan agar target bisa tercapai sebelum September 2018.

_"Kami mohon dukungan seluruh pihak baik internal Bulog maupun eksternal untuk mendukung pencapaian target, sehingga bisa dicapai sebelum bulan September 2018."_

Di tempat terpisah, Kepala Sub Divre Bulog Pati, M. Taufik menjelaskan bahwa keberhasilan ini tidak terlepas dari dukungan petani, Gapoktan, dan mitra kerja Bulog, serta Tim Sergap.

_"Kami ucapkan terima kasih atas dukungan seluruh pihak khususnya yang sudah hadir di tempat ini."_  ujar M. Taufik. 

Menurut M. Taufik, dalam rangka percepatan Sergap, gudang Bulog akan tetap buka pada hari Sabtu dan Minggu. 

Dalam kesempatan tersebut turut hadir Kepala Dinas Ketahanan Pangan Provinsi Jawa Tengah, Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Demak, Dinas Ketahanan Pangan Kabupaten Pati, perwakilan Kodim setempat, dan BPTP Jawa Tengah.

 
 
 
 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Calon Bupati Kerinci Tafyani Kasim Hadiri Taaruf Gus Muhaimin

Jumat, 03 Mei 2024 - 09:37 WIB

Calon Bupati Kerinci Tafyani Kasim Hadiri Taaruf Gus Muhaimin

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Kebangkitan Bangsa (PKB), Rabu (01/05/2024). mengundang bakal calon (Balon) kepala daerah se-Sumatera, di Hotel Mercure, Jakarta Barat.

Indonesia Alami Tren Penanganan Perjalanan Komuter Melalui Armada Mikrobobilitas

Jumat, 03 Mei 2024 - 09:17 WIB

Indonesia Alami Tren Penanganan Perjalanan Komuter Melalui Armada Mikrobobilitas

Kesadaran Masyarakat akan gaya hidup yang lebih sustainable terus meningkat, salah satunya dapat dilihat dari peningkatan penggunaan armada mikromobilitas. Berdasarkan data operasional dari…

Wamenparekraf Angela Tanoesoedibjo di sela-sela 2nd UN Tourism Conference on Women Empowerment in Tourism in Asia and the Pacific

Jumat, 03 Mei 2024 - 08:45 WIB

Ini Jurus Wamenparekraf Dorong Peran Perempuan di Sektor Parekraf Dunia

Wakil Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Wamenparekraf) Angela Tanoesoedibjo mendorong penguatan peran perempuan dalam pengembangan sektor pariwisata dan ekonomi kreatif internasional,…

Mobil Banking Bank DKI

Jumat, 03 Mei 2024 - 07:46 WIB

Gandeng Komunitas Mini 4WD, Bank DKI Dorong Transaksi Non Tunai

Terus dorong penerapan transaksi non tunai di DKI Jakarta, Bank DKI  gandeng komunitas Mini 4WD dalam memperkenalkan aplikasi JakOne Mobile pada penyelenggaraan JakOne Mobile Indonesia Damper…

Telkom dan F5 Kolaborasi

Jumat, 03 Mei 2024 - 07:13 WIB

Telkom bersama F5, Pemain Global Multicloud Application Security and Delivery, Kokohkan Kemitraan Strategis

Menjawab kebutuhan terhadap layanan keamanan digital yang terus meningkat di Indonesia, PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk (Telkom) menjalin kerja sama strategis dengan F5, perusahaan penyedia…