KEK Tanjung Api-Api Jadi Tumpuan Target Investasi Rp29 Triliun di 2018

Oleh : Hariyanto | Rabu, 25 April 2018 - 12:05 WIB

KEK Tanjung Api Api (ist)
KEK Tanjung Api Api (ist)

INDUSTRY.co.id - Palembang - Kawasan Ekonomi Khusus Tanjung Api-Api, Banyuasin, Sumatera Selatan, bakal menjadi tumpuan target investasi daerah pada 2018 yang dipatok senilai Rp29 triliun.

Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) Provinsi Sumatera Selatan Megaria  mengatakan, saat ini tercatat satu investor yang sudah mengantongi izin prinsip untuk investasi di KEK TAA, yakni PT Sriwijaya Tanjung Carat (STC).

"Kami mendorong investasi dengan mempermudah proses perizinan bagi para penanam modal. Izin-izin untuk KEK TAA sudah terbit semua, seperti dari Kemendag dan juga pelimpahan wewenang dari BKPM (Badan Koordinasi Penanaman Modal). KEK TAA ini menjadi salah satu harapan kami untuk mencapai target investasi," kata dia di Palembang, Selasa (24/4/2018).

Megaria mengemukakan sebetulnya terdapat 15 perusahaan yang tertarik berinvestasi di KEK TAA namun hingga saat ini baru PT STC yang terdaftar. Perusahaan itu bakal membangun kawasan industri tersebut beserta pelabuhan laut dalam yang ada di Tanjung Carat.

Pemprov Sumsel sendiri sudah membentuk BUMD yakni PT Sriwijaya Mandiri Sumsel (SMS) untuk mengelola KEK TAA sekaligus mencari investor yang ingin berekspansi di KEK TAA.

Kepala Bidang Promosi DPMPTSP Sumsel Eko Agustrianto, mengatakan target investasi Rp29 triliun dinilai cukup tinggi, sementara berdasarkan info BKPM realisasi triwulan I/2018 baru sekitar Rp3 triliun.

"Secara tren sebetulnya sektor primer yakni pertanian dan perkebunan, pertambangan serta peternakan masih menjadi andalan investasi di Sumsel," kata dia.

Namun demikian, kata dia, tidak menutup kemungkinan tren bergeser ke sektor sekunder yakni industri yang mengarah ke hilirisasi. Salah satu faktor pendorongnya adalah KEK TAA.

Menurut Eko, salah satu masalah yang menghambat realisasi investasi adalah masih banyak perusahaan yang sudah mendapat izin prinsip tetapi belum melaksanakan pembangunan proyek Oleh karena itu, pihaknya memastikan akan terus memantau perkembangan pembangunan proyek KEK TAA yang diajukan investor.

"Selama izin prinsip rentang waktu tetap dilaporkan sampai jangka waktu penyelesaian proyek. Kami kasih deadline 2 tahun kalau tidak ada pembangunan maka diberi sanksi administrasi hingga pencabutan izin," ujar dia.(ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pelabuhan subholding Pelindo

Senin, 06 Mei 2024 - 22:21 WIB

Subholding Pelindo Siap Kelola Area Pengembangan I Bali Maritime Tourism Hub

PT Pelindo Solusi Logistik (SPSL) akan mulai melakukan pengelolaan, pengembangan dan komersialisasi di Pelabuhan Benoa Bali sebagai pusat pariwisata maritim unggulan.

Dico Ganinduto Sesi Foto Bareng Raffi Ahmad

Senin, 06 Mei 2024 - 18:40 WIB

Viral Dico Ganinduto Sesi Foto Bareng Raffi Ahmad, Persiapan Maju Pilgub Jateng?

Viral di media sosial beredar video yang memperlihatkan Bupati Kendal Dico Ganinduto tengah melakukan sesi photoshoot dengan artis yang juga pengusaha, Raffi Ahmad.

CEO Dubai Chambers, Yang Mulia Mohammad Ali Rashed Lootah (Foto: Ridwan/Industry.co.id)

Senin, 06 Mei 2024 - 17:02 WIB

Datangkan 17 Investor, Dubai International Chambers Targetkan Nilai Dagang Capai USD 10 Miliar

Dubai International Chambers, salah satu dari tiga kamar dagang yang beroperasi di bawah payung Dubai Chambers kembali menggelar pertemuan bisnis bilateral antara perusahaan-perusahaan dari…

Gunnebo Produksi Brankas Chubbsafes di Indonesia untuk Pasar Dunia

Senin, 06 Mei 2024 - 16:52 WIB

Gunnebo Produksi Brankas Chubbsafes di Indonesia untuk Pasar Dunia

Gunnebo, sebagai penyedia produk, layanan, dan perangkat lunak keamanan global terkemuka dengan sejarah yang kaya selama lebih dari 260 tahun, memiliki salah satu pabrik brankas di Indonesia.…

Prestige Motorcars Memperkenalkan New Tesla Model 3 Highland, Membawa Kesegaran Baru pada Lini Tesla di Indonesia

Senin, 06 Mei 2024 - 16:43 WIB

Prestige Motorcars Memperkenalkan New Tesla Model 3 Highland, Membawa Kesegaran Baru pada Lini Tesla di Indonesia

Prestige Motorcars menghadirkan New Tesla Model 3 Highland di Showroom barunya yang kini terletak di Distrik Otomotif – PIK 2, Blok DH-11 A5. Kehadiran mobil ini menandai sebuah tonggak penting…