Harga Cabai Rawit di Tingkat Petani Hanya Rp35 Per Kg

Oleh : Hariyanto | Senin, 23 Januari 2017 - 14:32 WIB

Cabai Rawit (ilustrasi)
Cabai Rawit (ilustrasi)

INDUSTRY.co.id - Sumenep, Melonjaknya harga cabai rawit dipasaran ternyata tidak serta merta dinikmati oleh para petani cabai. Di pasar tradisional daerah sumenep misalnya, harga cabai rawit di pasar tradisional tersebut saat ini mencapai Rp100 ribu perkilogram.

Sementara ditingkat petani, harga cabai rawit hanya berada pada kisaran Rp35 ribu perkilogramnya.

"Kalau untuk cabai kecil, hasil panen kami dibeli dengan harga Rp 35 ribu - 40 ribu per kg. Padahal di pasar katanya harganya mencapai Rp 100 ribu per kg," kata salah satu petani cabai asal Kecamatan Pasongsongsan, Sumenep, Sucipto, Senin (23/01/2017).

Ia menyebutkan, panen cabai saat ini memang tidak bisa dibilang melimpah, hal ini disebabkan karena faktor cuaca yang tidak mendukung. Selama hujan masih kerap turun, maka hasil panen cabai di tingkat petani tidak bisa maksimal.

"Kalau saya biasanya memanen cabai setiap 3 hari sekali. Memang tidak bisa menunggu sampai merah, karena takut busuk sebelum diambil. Jadi rata-rata masih hijau agak kemerahan, langsung dipanen. Takut keduluan hujan," ujarnya.

Berdasarkan pantauan Dinas Perindustrian dan Perdagangan Sumenep, harga cabai rawit di pasaran mencapai Rp 100 ribu per kg sejak awal Januari 2017. Sementara untuk cabai merah besar, harga berkisar Rp 30 ribu per kg.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Pelatihan membaca nyaring di Kota Padang.

Sabtu, 04 Mei 2024 - 22:56 WIB

Sejumlah Guru, Pegiat Literasi Hingga Orang Tua Ikuti Pembekalan Membaca Nyaring di Kota Padang

Pelatihan membaca nyaring di Kota Padang terbagi ke dalam tiga kelas, yaitu kelas orang tua, kelas guru dan kelas pustakawan/pegiat literasi.

Gedung BNI di Pejompongan Jakarta Pusat

Sabtu, 04 Mei 2024 - 22:51 WIB

Dukungan BUMN Bikin Olahraga Indonesia Semakin Moncer

Dukungan yang diberikan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terhadap aktivitas olahraga, membuat moncer sejumlah cabang olahraga di Indonesia.

Tim Thomas dan Uber ke Final

Sabtu, 04 Mei 2024 - 20:48 WIB

Melaju ke Final, BNI Apresiasi Keberhasilan Tim Thomas dan Uber Indonesia

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mengucapkan selamat dan menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas keberhasilan Tim Thomas dan Uber Indonesia melaju ke babak final Kejuaraan…

Tekan Dampak Pemanasan Global, PIS Kolaborasi Cintai Bumi di Desa Nelayan Bali

Sabtu, 04 Mei 2024 - 20:20 WIB

Tekan Dampak Pemanasan Global, PIS Kolaborasi Cintai Bumi di Desa Nelayan Bali

Badung- PT Pertamina International Shipping (PIS) kembali melanjutkan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) “BerSEAnergi untuk Laut” yang bertujuan salah satunya untuk menekan…

Delegasi Indonesia asal Kota Bekasi Tampil di Ajang Dubai International Chamber 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 - 20:10 WIB

Keren! Delegasi Indonesia asal Kota Bekasi Tampil di Ajang Dubai International Chamber 2024

Jakarta-Bantar Gebang, yang terletak di Bekasi, Jawa Barat, adalah tempat pembuangan sampah terbesar di dunia. Setiap hari, Jakarta menghasilkan sekitar 15.000 ton sampah yang dibuang ke Tempat…