Bantu Jaga Lingkungan Dengan #AkuJagaBhumi Bersama YKRI

Oleh : Dina Astria | Jumat, 16 Maret 2018 - 08:58 WIB

Yayasan Kebun Raya Indonesia (YKRI), pada Kamis (15/3). (Dina Astria/Industry.co.id)
Yayasan Kebun Raya Indonesia (YKRI), pada Kamis (15/3). (Dina Astria/Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta - Selama kurang lebih hampir setahun ke belakang, gerakan Jaga Bhumi telah melakukan kegiatan untuk mengedukasi masyarakat terkait pentingnya konservasi tumbuhan dan gerakan cinta lingkungan mulai dari Office Visit, School Visit, dan masih banyak lagi.

Pada 2017 lalu, Gerakan yang digagas oleh Yayasan Kebun Raya Indonesia (YKRI) ini telah memberikan penekanan aksi terhadap edukasi dalam rangka menanamkan dan menumbuhkan kepedulian masyarakat Indonesia terhadap konservasi tumbuhan dan mengenalkan Kebun Raya sebagai sarana yang sangat tepat untuk penyelamatan plasma nutfah Indonesia.

Adapun tujuan utama dari Gerakan Jaga Bhumi ini ialah merealisasikan Kebun Raya Mangrove di Surabaya menjadi kebun raya mangrove pertama di dunia.

Selain itu, dengan timbulnya fenomena alam dimana tumbuhan dan lingkungan hidup mulai terancam, YKRI merasa sangat perlu berpartisipasi dalam rangka meningkatkan kepedulian masyarakat Indonesia terhadap ancaman kepunahan keanekaragaman hayati Indonesia.

Menurut data dari International Union for Conservation of Nature (IUCN) menyatakan bahwa di Indonesia tercatat ada dua spesies satwa berkategori punah, 66 spesies berkategori kritis, dan 167 spesies dalam kondisi genting.
Sedangkan, untuk tumbuhan tercatat 1 spesies punah, 2 spesies punah in situ, 115 spesies kritis, dan 72 spesies berstatus genting.

YKRI merasa perlu untuk memberikan amplifikasi terhadap kepedulian atas keanekaragaman hayati Indonesia yang seluruhnya difokuskan melalui gerakan Jaga Bhumi ini.

Sebelumnya, JAGA BHUMI adalah sebuah gerakan yang bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya Kebun Raya sebagai kawasan konservasi keanekaragaman tumbuhan di Indonesia.

Gimana kalau mau partisipasi di gerakan ini? Gampang kok! Yuk mulai lakukan hal positif yang kira-kira bisa berkontribusi buat bumi, dengan mulai peduli lingkungan sekitar dan post di sosial media. Jangan lupa hashtag #akujagabhumi agar gerakan ini semakin luas diterapkan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Alfarisi Arifin, Direktur Utama Karubi Maru dan Enomoto Okuto, Kepala Koki Karubi Maru pada Pembukaan Gerai Kedua Karubi Maru Di Botani Square Mall Bogor

Jumat, 03 Mei 2024 - 14:15 WIB

Gandeng Koki Asli Jepang Karubi Maru Berikan Pengalaman Menyantap Yakiniku Dalam Jyubako

Hadirkan pengalaman baru dalam menyantap yakiniku di dalam kemasan Jyubako atau yang lebih dikenal dengan bento box Karubi Maru buka gerai keduanya di Botani Square Mall Bogor.

HINT Metaverse Eau de Perfume

Jumat, 03 Mei 2024 - 14:02 WIB

Kolaborasi HINT Dengan AI Technology Ciptakan Parfum Aroma Futuristik

HINT, brand parfum lokal yang menghadirkan inovasi parfum yang unik dan diinfus dengan teknologinya, kembali hadir dengan mengembangkan teknologi teranyar dengan menciptakan varian parfum terbaru, …

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 03 Mei 2024 - 13:32 WIB

Perjuangkan HGBT untuk Seluruh Sektor Industri, Menperin Agus Kirimi Kementerian ESDM Surat Evaluasi

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita kembali menegaskan, pihaknya bertekad untuk terus memperjuangkan agar kebijakan Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT) dapat dinikmati oleh seluruh sektor…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 03 Mei 2024 - 13:28 WIB

Ekspansif Selama 32 Bulan, Menperin Agus: Industri Manufaktur RI Sehat Dan Solid

Fase ekspansi yang dicatat oleh industri manufaktur tanah air masih berlanjut sehingga memperpanjang periode selama 32 bulan berturut-turut. Ini berdasarkan laporan S&P Global, yang menunjukkan…

Wamenparekraf, Angela Tanoesoedibjo

Jumat, 03 Mei 2024 - 12:55 WIB

Wamenparekraf Kisahkan Sosok R.A Kartini di Ajang The 2nd UN Tourism Conference on Women Empowerment in Tourism

The 2nd UN Tourism Conference on Women Empowerment in Tourism in Asia and the Pacific resmi dibuka oleh Director for Regional Asia and the Pacific, Director of the Regional Department for Asia…