Pekan Kewirausahaan Nasional Akan digelar Secara Rutin

Oleh : Ahmad Fadli | Sabtu, 11 November 2017 - 09:27 WIB

Pekan Kewirausahaaan Nasional (PKN) bagi mahasiswa, Pusat Inkubator Bisnis & Kewirausahaan Ikopin (PIBI) akan menjadikan PKN sebagai agenda rutin. PKN yang digelar 7 November lalu di kampus IKOPIN Jatinangor Bandung
Pekan Kewirausahaaan Nasional (PKN) bagi mahasiswa, Pusat Inkubator Bisnis & Kewirausahaan Ikopin (PIBI) akan menjadikan PKN sebagai agenda rutin. PKN yang digelar 7 November lalu di kampus IKOPIN Jatinangor Bandung

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Menyusul suksesnya kegiatan Pekan Kewirausahaaan Nasional (PKN) bagi mahasiswa,  Pusat Inkubator Bisnis & Kewirausahaan Ikopin (PIBI) akan menjadikan PKN sebagai agenda rutin.  PKN yang digelar 7 November lalu di  kampus IKOPIN Jatinangor Bandung,  tercatat pertama kali dilaksanakan di Indonesia.

"Tujuan kegiatan ini,  memberikan stimulus pada para mahasiswa untuk dapat memahami makna sebagai wirausaha dan kewirausahaan serta kelak mampu melakukan aktivitas bisnis," jelas Indra Fahmi, saat di Bandung, Jum'at (10/11)

Menurut ia, pada PKN itu dilaksanakan  3 kegiatan yaitu kompetisi model bisnis (Canvas). Kedua, lomba resensi buku "d' Gil Marketing think like there is no Box" karangan Ahmad  Bambang, dan ketiga, Seminar Kewirausahaan Nasional.

Untuk lomba resensi buku dan lomba model bisnis Canvas, disediakan hadiah senilai total  Rp 75 juta dan trophy Menkop dan UKM, Rektor Ikopin dan Direktur PIBI Ikopin.

Minat mahasiswa mengikuti lomba ini cukup besar, terbukti dengan jumlah pendaftar lomba resensi buku sebanyak 109 peserta mahasiswa dari 36 Perguruan Tinggi Negeri/Swasta Seluruh Indonesia.

Sedangkan untuk lomba Model Bisnis Canvas dan wajib ditayangkan di youtube (PIBI Ikopin) diikuti oleh 115 peserta mewakili 40 Perguruan Tinggi terkemuka di Indonesia.

Dari seluruh peserta yang mengikuti kegiatan PKN, selanjutnya diseleksi oleh Tim Juri yang kompeten dan Independen.

Berdasarkan rapat Dewan juri, terpilih finalis untuk Lomba Bisnis Model adalah Univ. Udayana Bali, Univ. Telkom, Univ. Gajah Mada, Institut Teknologi Bandung dan Univ. Airlangga.

Sedangkan untuk Lomba Resensi Buku finalis berasal dari ITB, Univ. Brawijaya,  UPI Tasik, Univ. Padjadjaran dan Ikopin.

Puncak acara PKN akan dilaksanakan bersamaan dengan Seminar Nasional Kewirausahaan Nasional  oleh Ahmad Bambang (Deputi Kementeriaan BUMN) dan Burhanuddin Abdullah (Rektor Ikopin).

Sebelum seminar dilaksanakan, dibacakan pengumuman Juara untuk mendapatkan Trophi Menkop dan UKM  dan sejumlah uang tunai.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Delegasi The 2nd UN Tourism Regional Conference on the Empowerment of Women in Tourism in Asia and the Pacific saat belajar budaya Bali

Minggu, 05 Mei 2024 - 15:30 WIB

Kemenparekraf Ajak Delegasi The 2nd UN Tourism Regional Conference Belajar Budaya Bali

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Kemenparekraf) mengajak para delegasi Delegasi The 2nd UN Tourism Regional Conference on the Empowerment of Women in Tourism in Asia and the Pacific…

KOBEX: Penjualan Alat Berat Non-Tambang Meningkat, KOBEX Bukukan Pendapatan Rp531,94 Miliar Di Triwulan I-2024

Minggu, 05 Mei 2024 - 13:20 WIB

Top! Strategi Apik Membuahkan Hasil, Penjualan Alat Berat Non-Tambang Meningkat, KOBEX Bukukan Pendapatan Rp531,94 Miliar di Triwulan I-2024

Jakarta– PT Kobexindo Tractors Tbk (KOBX) penyedia alat berat terintegrasi telah merilis Laporan Keuangan (Unaudited) triwulan I tahun 2024. Perseroan melaporkan pertumbuhan pendapatan sebesar…

PT BRI Asuransi Indonesia saat RUPS

Minggu, 05 Mei 2024 - 13:02 WIB

BRI Insurance Tebar Dividen 25 Persen

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan 2024 (RUPST) PT. BRI Asuransi Indonesia telah digelar pada hari Senin, tanggal 29 April 2024 di Menara Brilian. Jakarta.

Groundbreaking PT Sunra Asia Pacific Hitech

Minggu, 05 Mei 2024 - 11:50 WIB

PT Sunra Asia Pacific Hitech Bangun Pabrik Perakitan Motor Listrik di Kawasan Industri Kendal

Sunra Asia Pacific Hitech merupakan subsidiary dari Jiangsu Xinri yang bergerak dalam pengembangan dan juga produksi transportasi ramah lingkungan. Pada tahun 2023 mulai mengembangkan ekspansinya…

PT Maxindo Karya Anugerah Lakukan Groundbreaking Pabrik ke-3 di Kawasan Industri Kendal

Minggu, 05 Mei 2024 - 11:37 WIB

PT Maxindo Karya Anugerah Lakukan Groundbreaking Pabrik ke-3 di Kawasan Industri Kendal

PT Maxindo Karya Anugerah melakukan groundbreaking plant 3 di Kawasan Industri Kendal yang dilaksanakan pada Kamis (2/5/2024). Konstruksi tahap 1 seluas 1.2 Ha mulai dilakukan di bulan Mei 2024…