Jawab Tantangan Infrastruktur, Kadin-Kemen PUPR Gelar Indonesia Infrastructure Week 2017

Oleh : Ridwan | Rabu, 08 November 2017 - 10:25 WIB

Kepala Bappenas, Ketum KADIN, Dirjen Bina Kontruksi Kemen PUPR di acara Indonesia Investment Week 2017 di Jakarta (dok-INDUSTY.co.id)
Kepala Bappenas, Ketum KADIN, Dirjen Bina Kontruksi Kemen PUPR di acara Indonesia Investment Week 2017 di Jakarta (dok-INDUSTY.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (KemenPUPR) bekerjasama dengan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia serta Kementerian Perencanaan Pembangunan Nasional (Bappenas) hari ini menyelenggarakan pameran 'Indonesia Infrastructure Week 2017'.

Acara yang berlangsung di Jakarta Convention Center (JCC) berlangsung mulai dari tangga 8-10 November 2017 dengan mengusung tema 'Era Baru Industri Konstruksi Indonesia'.

Perhelatan Indonesia Infrastructure Week 2017 kali ini sekaligus beriringan dengan lahirnya Undang-undang Jasa Konstruksi No.2 Tahun 2017.

"UU Jasa Konstruksi No.2 Tahun 2017 sekaligus menjadi komitmen kami untuk membawa harapan baru untuk mendukung percepatan pembangunan infrastruktur," ujar Dirjen Bina Konstruksi Kementerian PUPR, Danis Sumadilaga saat pembukaan acara 'Indonesia Infrastructure Week 2017' di Jakarta, Rabu (8/11/2017).

Ia menambahkan, melalui Undang-undang ini, sektor jasa konstruksi digiring ke arah baru yaitu penguatan stakeholder jasa konstruksi terutama rantai pasok industri konstruksi dan usaha penyediaan bangunan.

Seperti diketahui, pemerintah Indonesia saat ini menghadapi tantangan dengan maraknya pembangunan infrastruktur. "Dengan hadirnya pameran ini sekaligus menjawab kebutuhan tantangan tersebut," terangnya.

Konstruksi Indonesia 2017 dan The Big 5 Construct Indonesia 2017 dirancang sebagai jembatan bagi beragam elemen di sektor konstruksi, mulai dari pihak kontraktor swasta, pemerintah, BUMN, akademisi, dan masyarakat luas untuk berbisnis dan berdiskusi sekaligus mendorong perkembangan industri konstruksi yang potensial.

Peserta pameran yang berpartisipasi terdiri dari 222 stand yang berasal dari berbagai negara seperti Jerman, Malaysia, Singapura, Iran, Korea, dan sebagainya. Konstruksi Indonesia 2017 dan The Big 5 Construct Indonesia 2017 dihelat bersamaan dengan Indonesia Infrastructure Week (IWW) 2017.

"Hal ini menjadikan ajang tersebut sebagai salah satu pameran dan koferensi konstruksi infrastruktur terbesar di Tanah Air," ucap Danis.

Selain pameran dilaksanakan pula berbagai Workshop menarik yang salah satunya Workshop konstruksi Indonesia 2017 dengan mengambil tema 'Rantai Pasok Penerapan Sumber Daya Konstruksi dalam rangka Mendukung Percepatan Pembangunan Infrastruktur' pada tangga 9 November 2017 di JCC.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah

Rabu, 08 Mei 2024 - 08:03 WIB

Apa Salahnya Orang Berdoa? Basarah MPR Mengecam Keras Pelarangan Ibadah di Tangsel

Jakarta – Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah mengecam keras dan meminta Polri menindak tegas sejumlah oknum masyarakat yang melarang sambil melakukan kekerasan terhadap para mahasiswa dan mahasiswi…

SW Indonesia di Surabaya Meningkatkan Kapasitas Layanan

Rabu, 08 Mei 2024 - 07:54 WIB

Dukung Linkungan Bisnis dan Industri, SW Indonesia di Surabaya Tingkatkan Kapasitas Layanan

Surabaya-SW Indonesia di Surabaya meningkatkan kapasitas layanan melalui perluasan ruang kerja, penambahan jumlah profesional, dan pengembangan kompetensi tim. Seiring pertumbuhan kantor akuntan…

Jababeka Residence di Cikarang

Rabu, 08 Mei 2024 - 07:24 WIB

Jababeka Residence Lokasi Tepat Tanam Modal Panen Cuan

Pengembangan hunian berkelas yang dilakukan oleh anak usaha dari PT. Jababeka Tbk. (KIJA) ini semakin pesat dengan menghadirkan beragam produk residensial dan komersial unggulan.

Yusril Ihza Mahendra

Rabu, 08 Mei 2024 - 06:23 WIB

Ketum PBB Yusril : Prabowo-Gibran Harus Revisi UU atau Terbitkan Perppu Jika Mau Tambah Kementerian

Pakar Hukum Tata Negara, Prof Yusril Ihza Mahendra, menanggapi isu presiden terpilih, Prabowo Subianto, yang ingin menambah nomenklatur kementerian. Beredar kabar jumlah nomenklatur kementerian…

Prajurit Yonmarhanlan VI Evakuasi Korban Bencana Longsor

Rabu, 08 Mei 2024 - 06:17 WIB

Prajurit Yonmarhanlan VI Evakuasi Korban Bencana Longsor

Satgas Penanggulangan Bencana (Gulben) Lantamal VI Makassar bersama Tim SAR Gabungan TNI, POLRI dan Basarnas menemukan Korban tenggelam akibat Bencana Alam dan Tanah Longsor di Kecamatan Suli,…