TAM Raih Lima Penghargaan Indeks Kebahagiaan Berkendara

Oleh : Herry Barus | Sabtu, 04 November 2017 - 08:00 WIB

Toyota Astra Motor Andalkan New Agya dalam Ajang IIMS 2017
Toyota Astra Motor Andalkan New Agya dalam Ajang IIMS 2017

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Toyota-Astra Motor (TAM) kembali meraih lima penghargaan sekaligus dalam ajang Indeks Kebahagiaan Berkendara (IKB) 2017 diselenggarakan media nasional Otomotif di Jakarta.

"Kami bersyukur sekaligus bangga bahwa hasil survei di IKB 2017 ini menunjukkan produk Toyota tersebut mampu memberikan kenyamanan dan keamanan, serta kebahagiaan dan kepuasan bagi penggunanya," kata Executive General Manager PT TAM, Fransiscus Soerjopranoto, melalui siaran persnya di Makassar, Jumat (3/11/2017)

Empat produk itu masing-masing Toyota Avanza, Toyota Kijang Innova, Toyota Fortuner, dan Toyota Corolla Altis mendapatkan penghargaan atas pencapaian respon pelanggan terhadap produk Toyota.

Produk tersebut mendapatkan indeks tertinggi di kategorinya masing-masing, yaitu sebagai kendaraan yang mampu memberikan kebahagiaan dan kepuasan bagi para penggunanya. Selain itu, Toyota Avanza juga mendapatkan predikat sebagai tipe mobil paling membahagiakan di benak konsumen.

Hasil survei yang didapatkan pada ajang IKB 2017, lanjut dia, merupakan salah satu bentuk respon positif yang diberikan pelanggan terhadap produk yang dihadirkan Toyota selama ini.

Frans mengatakan, dimasa depan Toyota akan menghadapi tantangan yang semakin besar, karena fokus utamanya adalah bagaimana mempertahankan kepercayaan dan loyalitas pelanggan.

Sejalan dengan semangat Toyota Let’s Go Beyond, kata dia, Toyota selalu berkomitmen menyediakan produk, teknologi, dan layanan terbaik yang melebihi ekspektasi pelanggan.

Sehingga, segala bentuk respon dari pelanggan akan menjadi pemacu semangat terus memberikan yang terbaik.

"Apa yang kami lakukan dalam mewujudkan pilar-pilar Let’s Go Beyond semata-mata untuk memberikan yang terbaik bagi pelanggan setia. Kami bahagia jika pelanggan dapat merasakan pengalaman terbaik dalam kepemilikan kendaraan Toyota,"ucapnya.

Penghargaan IKB 2017 diselenggarakan media Otomotif. Survei tersebut dilakukan secara online sejak Juni-Agustus 2017. Survei IKB itu meliputi Indeks Kepuasan Kendaraan dan Indeks Emosi Berkendaraan. Pemberian penghargaan pada Kamis (2/11) di Jakarta.

Tujuannya untuk mengetahui seberapa besar kebahagian serta kepuasan mereka dalam mengendari mobil dan motor yang mereka miliki.

Sebelumnya, Toyota juga meraih empat penghargaan di ajang yang sama tahun lalu, yaitu Toyota Kijang Innova menang di kategori Mid MPV, Vios di segmen Small Sedan, Camry di kelas Full Sedan, serta AGYA untuk kategori LCGC.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

dr. Beatrix Isabella Tjahyana Dipl.AAAM, Founder & CEO BeArt Korean Skin Clinic menjelaskan perkembangan teknologi laser untuk perawatan kecantikan di Indonesia.

Selasa, 07 Mei 2024 - 23:43 WIB

Perawatan Kecantikan Dengan Laser, BeArt Korean Skin Clinic Hadirkan Metode Terbaru Dari Amerika

Salah satu jenis perawatan dengan metode laser yang menjadi populer dan diterapkan klinik BeArt yaitu dengan menggunakan mesin face lifting dari Amerika.

Pelatihan Membaca Nyaring di hadapan pustakawan, guru sekolah dan orang tua di Sumatera Utara

Selasa, 07 Mei 2024 - 22:58 WIB

Pentingnya Teknik Membaca Nyaring Pada Anak Sejak Dini

Anak yang sering dibacakan nyaring dan diajak berbicara oleh ibu bapaknya secara tidak langsung membantu stimulasi kemampuan kognitifnya berkembang lewat suara.

PT Intiland Development Tbk (DILD)

Selasa, 07 Mei 2024 - 22:45 WIB

BI Rate Naik, Intiland Harap Perbankan Gencar Jalin Kolaborasi dengan Pengembang

Bank Indonesia (BI) telah menaikan suku bunga acuan atau BI Rate menjadi 6,25%. Kenaikan BI Rate ini pastinya akan berdampak bunga kredit atau cicilan, meskipun berlangsung lama. Sekretaris…

Apresiasi kepada Mandiri Agen

Selasa, 07 Mei 2024 - 22:20 WIB

Komitmen Dorong Inklusi Keuangan, Bank Mandiri Perkuat Peran Mandiri Agen

Sebagai bagian dari komitmen berkelanjutan untuk meningkatkan inklusi keuangan di Indonesia, Bank Mandiri terus memperkuat peran Mandiri Agen dalam menyediakan akses layanan keuangan yang lebih…

Press conference Winter Concert yang digelar di Trans Snow World, Bintaro, Selasa 7 Mei 2024.

Selasa, 07 Mei 2024 - 21:45 WIB

Pertama di Indonesia, Winter Concert, Konser Musim Dingin Dengan Nuansa Salju Bakal Digelar Bulan Depan

Winter Concert di Trans Snow World Bintaro dimeriahkan oleh musisi internasional Color Me Badd, dan musisi Indonesia seperti The Groove featuring Tiara Effendy, Andien Aisyah dan Iwa K, serta…