Top! Hasil Laut Indonesia Mendunia, BUMN Perikanan Indonesia Kebut Ekspor ke Jepang, Amerika dan China

Oleh : Kormen Barus | Jumat, 27 Oktober 2023 - 18:11 WIB

Hasil Laut Indonesia Mendunia, PT Perikanan Indonesia Kebut Ekspor ke Jepang, Amerika dan China
Hasil Laut Indonesia Mendunia, PT Perikanan Indonesia Kebut Ekspor ke Jepang, Amerika dan China

INDUSTRY.co.id, Jakarta—PT Perikanan Indonesia, member of ID FOOD, menggeber ekspor hasil produksi perikanan ke pasar internasional pada semester II/2023 ini.

BUMN Perikanan ini mengebut ekspor gurita, cuttle fish fillet dan ikan cakalang ke tiga negara sekaligus yakni Jepang, Amerika Serikat dan China Hal ini menunjukan komitmen perusahaan dalam mendukung agenda Pemerintah untuk meningkatkan eskpor produk perikanan Indonesia ke pasar internasional dan senantiasa mendukung inklusivitas nelayan.

Direktur Utama PT Perikanan Indonesia Sigit Muhartono mengatakan total produk perikanan yang diekspor sebanyak 160 ton.

Produk yang diekspor merupakan produk unggulan yang telah lulus studi kelayakan dengan grade terbaik. Rinciannya, PT Perikanan Indonesia memasok 21 Ton gurita berjenis Ball Type Octopus ke Negeri Paman Sam, Amerika Serikat, dengan valuasi Rp2,2 miliar.

Produk ini diberangkatkan dari Makasar ke USA melalui jalur laut. Gurita ini berasal dari hasil tangkapan nelayan di Perairan Sinjai dan Perairan Selayar, Sulawesi.

“Kami berkomitmen melibatkan para nelayan pada proses produksi perikanan, hingga produk siap ekspor” tutur Sigit pada keterangan resmi, Jumat (27/10/2023).

Selain ke Amerika Serikat, PT Perikanan Indonesia juga memasok 30 ton gurita berjenis Octopus Cyanea Gray ke Negeri Sakura, Jepang dengan nilai Rp2,6 miliar. Gurita sejumlah 2 kontainer ini diberangkatkan dari Unit Simeulue, Aceh. Ekspor dari Simeulue merupakan eskpor rutin perbulan sejak 2021.

Oleh karena itu, Badan Karantina Ikan, Pengendalian Mutu dan Keamanan Hasil Perikanan (BKIPM) Aceh menyematkan Piagam Penghargaan kepada PT Perikanan Indonesia sebagai Perusahaan Kategori Ekspor dalam Inovasi dan Transformasi Keterpaduan Pelayanan Publik.

Dalam proses ekspor di Simeulue, PT Perikanan Indonesia bersinergi dengan Kementerian Perhubungan dalam penggunaan tol laut.

Sigit menambahkan, salah satu unit PT Perikanan Indonesia di Mayangan, Jawa Timur juga baru saja mengirimkan 3,5 ton cuttlefish fillet atau sotong fillet untuk memenuhi permintaan buyer di Jepang. Ekspor sotong fillet ini senilai Rp456 juta.

Sotong fillet produk dari unit Mayangan ini merupakan value added product yang dipasok untuk sajian mentah atau bahan sashimi di Jepang. Dengan begitu, kualitas sotong ini termasuk dalam kualitas grade A.

Ekspor dari Unit Mayangan berupa sotong fillet ini merupakan ekspor perdana yang dilakukan oleh unit PT Perikanan Indonesia di Jawa Timur ini.

Selanjutnya, PT Perikanan Indonesia Unit Muara Baru, Jakarta memberangkatkan 2 kontainer ikan cakalang bervolume 51 ton ke Jepang dari Cabang Jakarta, dengan valuasi Rp1,3 miliar. Tak hanya ke Jepang, Ikan Cakalang ini juga diekspor ke Negeri Tirai Bambu China dengan volume 50 ton dari Cabang Bacan senilai Rp1,3 miliar.

Perusahaan yang mengimpor ikan cakalang dari Indonesia ini untuk diproses menjadi bahan dasar masakan Katsuobushi. Katsuobushi merupakan makanan awetan dengan bahan dasar ikan cakalang yang diserut tipis seperti serutan kayu.

Hingga September 2023, PT Perikanan Indonesia merealisasikan ekspor sebanyak 454 ton. Tujuan ekspor periode Januari-September 2023 antara lain ke Jepang, Amerika, Singapura dan Korea.

Adapun komoditas hasil laut yang dieskpor pada kurun waktu tersebut yaitu Loin Tuna, Cakalang dan Gurita.

PT Perikanan Indonesia merupakan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang bergerak di bidang pengolahan dan perdagangan ikan, jasa kepelabuhanan perikanan dan pabrik pakan ikan. PT Perikanan Indonesia memiliki 12 Kantor cabang dan 21 kantor unit di seluruh Indonesia. Adapun jangkauan ekspor perikanan sudah mencapai 9 negara yaitu Amerika Serikat, Jepang, Thailand, Filiphina, China, Taiwan, Mesir, Singapura dan Korea Selatan.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

DEMO ANARKIS YANG DILAKUKAN DI KANTOR PUSAT BTN

Selasa, 30 April 2024 - 19:35 WIB

BTN Sayangkan Demo Anarkis yang Dilakukan di Kantor Pusat BTN

Jakarta-Aksi Demonstrasi yang terjadi di Kantor Pusat PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk mulai meresahkan, pada hari kedua aksi unjuk rasa yang mengatasnamakan Kelompok Anti Korupsi (KAK)…

Penandatanganan Land Purchase Agreement antara Subang Smartpolitan & BYD

Selasa, 30 April 2024 - 19:30 WIB

Kucurkan Investasi Jumbo, BYD Segera Bangun Pabrik Mobil Listrik di Subang Smartpolitan

Subang Smartpolitan "Green, Smart and Sustainable City dengan bangga menyambut BYd, salah satu pionir industri kendaraan listrik (EV) global sebagai tenant terbesar terbarunya. Pendirian pabrik…

Rumah contoh Karawang Green Village 3

Selasa, 30 April 2024 - 17:49 WIB

Tawarkan Konsep Hunian Ramah Anak, Citanusa Group Hadirkan Karawang Green Village 3

Citanusa Group menghadirkan Karawang Green Village 3 (KGV3) yang merupakan sebuah kawasan residensial yang menyasar masyarakat di kawasan industri dengan menawarkan konsep “Home for Family”…

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE)

Selasa, 30 April 2024 - 17:36 WIB

PGE Catat Laba Bersih Sebesar USD47,49 Juta Pada Tiga Bulan Pertama 2024

PT Pertamina Geothermal Energy Tbk (PGE) semakin meneguhkan posisinya sebagai perusahaan energi hijau kelas dunia dengan secara konsisten melanjutkan kinerja keuangan yang positif di kuartal…

DANA dan Jalin Sepakati Kerja Sama Strategis: Perluasan Interkoneksi Layanan Keuangan Digital kepada Masyarakat

Selasa, 30 April 2024 - 17:32 WIB

DANA dan Jalin Sepakati Kerja Sama Strategis: Perluasan Interkoneksi Layanan Keuangan Digital kepada Masyarakat

PT Jalin Pembayaran Nusantara (”Jalin”), bagian dari Holding BUMN Danareksa dan PT Espay Debit Indonesia Koe (”DANA”) resmi melakukan kerja sama strategis yang mencakup penggunaan teknologi…