Iringi Peningkatan Jumlah Penumpang, Pelita Air Kedatangan Armada Ke-9
Oleh : Nina Karlita | Selasa, 24 Oktober 2023 - 23:04 WIB

Pelita Air kedatangan armada ke-9 dari 11 armada yang akan didatangkan tahun ini.
INDUSTRY.co.id - Jakarta - Maskapai penerbangan milik Pertamina, PT Pelita Air Service (Pelita Air) kembali menambah armada baru pesawat jenis Airbus A320.
Pesawat baru tersebut merupakan armada ke-9 Pelita Air. Pesawat ke-10 dan 11 direncanakan akan tiba pada minggu ke-4 November 2023.
Direktur Utama Pelita Air Dendy Kurniawan mengatakan, penambahan armada ini dilakukan seiring dengan amanat dari pemerintah untuk terus meningkatkan konektivitas udara nasional.
Hal ini juga didukung oleh tingginya animo masyarakat terhadap Pelita Air. Dia menuturkan, tingginya animo masyarakat terhadap Pelita Air tecermin dari tingginya tingkat keterisian kursi (seat load factor).
"Pada kuartal III/2023 atau periode 1 Juli-30 September 2023 keterisian kursi perusahaan mencapai rata-rata 83 persen," jelas Dendy dalam keterangan resminya, Selasa (24/10/2023).
Pelita Air yang merupakan bagian dari entitas anak usaha PT Pertamina (Persero), selalu mengutamakan untuk memberikan layanan terbaik serta kenyamanan masyarakat.
Mengusung tagline #MakinNyamanTerbang, kehadiran Pelita Air diharapkan dapat memberikan alternatif pilihan penerbangan yang nyaman, aman dan menyuguhkan pengalaman berkesan bagi para penumpangnya.
Baca Juga
KAI Wisata Hadirkan Tarif Khusus Kereta Panoramic dan Priority Mulai…
Rute Baru Transjabodetabek Alam Sutera–Blok M Resmi Beroperasi
Resmi Digelar Hari ini, Jakarta Urban Mobility Festival 2025 Hadirkan…
88.565 Pelanggan Manfaatkan Fasilitas KAI Wisata Saat Lebaran 2025
Lintas Shuttle Luncurkan Armada Mobil Listrik Foton eView, Dorong…
Industri Hari Ini

Selasa, 17 Juni 2025 - 00:01 WIB
GROHE Luncurkan Inovasi Shower Terbaru: Desain Elegan, Teknologi Cerdas, dan Ramah Lingkungan
Inovasi shower terbaru dari GROHE yang menggabungkan desain elegan, teknologi pintar, dan efisiensi air, ciptakan pengalaman mandi mewah dan berkelanjutan di rumah Anda.

Senin, 16 Juni 2025 - 23:07 WIB
Perpustakaan Nasional (Perpusnas) Luncurkan 9 Buku Bertema Kearifan Lokal, Dukung Literasi Daerah untuk Masa Depan
Perpusnas meluncurkan 9 buku bertema kearifan lokal hasil program ILPN 2024. Dukung budaya literasi dan hadirkan suara dari berbagai daerah Indonesia.

Senin, 16 Juni 2025 - 22:29 WIB
Tingkatkan Akses Masyarakat terhadap Kebutuhan Pokok, ID FOOD Suplai Pangan untuk Koperasi Desa/Kelurahan Merah Putih
Palembang-Upaya memastikan pemenuhan kebutuhan pokok masyarakat perlu dimulai dari tingkat desa. Langkah ini terus diupayakan pemerintah, salah satunya melalui program Koperasi Desa/Kelurahan…

Senin, 16 Juni 2025 - 22:15 WIB
Melalui Kampanye #LevelUpAfterWork #LevelUpYourself Enervon Active Gaungkan Gaya Hidup Aktif & Produktif Usai Jam Kerja
Enervon Active meluncurkan kampanye bertajuk “Level Up After Work with Enervon Active”, mengajak generasi muda khususnya Generasi MZ (Milenial dan Gen Z) untuk terus hidup aktif, produktif,…

Senin, 16 Juni 2025 - 22:14 WIB
Ellipse Projects UK Teken Kontrak Rp4 Triliun dengan Kemenhan RI untuk Modernisasi RS Militer
Tiga belas kontrak telah ditandatangani antara Ellipse Projects UK dengan Kementerian Pertahanan Indonesia, dengan nilai total 247 juta dolar AS untuk memodernisasi RS militer di seluruh Indonesia.
Komentar Berita