The Best Bank, BNI Perkuat Transformasi

Oleh : Wiyanto | Sabtu, 27 Mei 2023 - 22:19 WIB

Penghargaan untuk Bank BNI
Penghargaan untuk Bank BNI

INDUSTRY.co.id-Jakarta - PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk. atau BNI meraih penghargaan Best Bank dari B Universe atas kinerja positif dan transformasi yang dijalankan selama ini.

Corporate Secretary BNI Okki Rushartomo mengatakan BNI terus melakukan transformasi, khususnya dalam penguatan solusi digital, dengan proaktif menciptakan berbagai inovasi produk serta program untuk mendorong pertumbuhan kinerja.

Salah satu inovasi digital yang dilakukan BNI adalah dengan menghadirkan hibank, sebuah bank digital yang akan membantu para UMKM untuk tumbuh lebih optimal. hibank akan mengeluarkan produk-produk baru dalam waktu dekat yang sesuai dengan kebutuhan UMKM.

hibank memiliki misi untuk menciptakan lingkungan kerja yang berdaya saing dan bermartabat dengan budaya digital untuk karyawan beraktualisasi dan berkembang.

Sebagai bank digital, hibank akan terus berupaya untuk menjadi teladan penerapan tata kelola perusahaan dalam industri perbankan digital.

“Tentunya, kami sangat bangga dan berterima kasih atas penghargaan Best Bank yang diberikan kepada BNI. Selain itu, sebagai Bank Global asal Indonesia, BNI juga terus berupaya meningkatkan kapabilitas UMKM termasuk mendorong mereka Go Export ke luar negeri," kata Okki.

Okki menambahkan BNI mengoptimalkan fungsi kanal cabang luar negeri guna menjembatani berbagai potensi bisnis serta transaksi antara Indonesia dan Dunia.

Kantor Cabang Luar Negeri (KCLN) BNI berperan dalam memberikan kemudahan bagi para pelaku UMKM yang ingin memasarkan produknya di luar negeri. UMKM dapat memperoleh informasi detail mengenai negara ekspor dari KCLN BNI. 

Selain mengandalkan KCLN, BNI juga memiliki fitur business matching untuk para UMKM yang ingin ekspor melalui Program BNI Xpora. Dalam program tersebut para pelaku UMKM dapat melakukan pertemuan bisnis dengan pembeli dari luar negeri. 

“Mereka pelaku UMKM bisa langsung bertanya terkait barang-barang apa saja yang menjadi konsumsi di luar negeri. Tentunya ini semua diharapkan dapat membantu UMKM dapat melompat lebih tinggi, ” tuturnya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Cerita Film Syirik Related Dengan Gen Z dan Milenial

Sabtu, 27 April 2024 - 11:43 WIB

Cerita Film Syirik Related Dengan Gen Z dan Milenial

Film Syirik Neraka Pesisir Laut Selan Goes To School mendapat sambutann hangat dari ratusan siswa siswi SMK 3 Muhammadiyah Yogyakarta. Terbukti ratusan siswa setia menunggu keadiran aktor pendukung…

HK Realtindo Jalin Kerjasama Dengan All Play Indonesia

Sabtu, 27 April 2024 - 10:29 WIB

Ciptakan Ruang Rekreasi Kolaboratif, HK Realtindo Jalin Kerjasama Dengan All Play Indonesia

Dalam upaya meningkatkan fasilitas dan kepuasan penghuni apartemennya, anak perusahaan PT Hutama Karya (Persero) yaitu PT HK Realtindo (HKR) menjalin kerjasama dengan PT All Play Indonesia (All…

Bahana TCW

Sabtu, 27 April 2024 - 10:00 WIB

Ingin Memulai Berinvestasi di Reksa Dana Syariah, Perhatikan Hal Ini Agar Tak Salah Pilih

Sebagai salah satu negara dengan populasi penduduk muslim terbesar di dunia, menemukan investasi dengan konsep syariah tentu tak sulit di Indonesia. Namun, terdapat beberapa hal yang perlu diperhatikan…

Film Syirik Goes To School di SMA N 1 Gamping Meriah.

Sabtu, 27 April 2024 - 09:12 WIB

Meski Diguyur Hujan Deras, Film Syirik Goes To School di SMA N 1 Gamping Meriah.

Biasanya kalau acara di tempat terbuka diguyur hujan akan ditinggalkan penonton, tapi lain halnya saat Acara Film SyirikSyirik Neraka Pesisir Laut Selatan Goes To School di SMA N 1 Gamping Yogyakarta…

Forwan Terus Melaju Untuk Kesejahteraan Anggota Maju

Sabtu, 27 April 2024 - 09:06 WIB

Forwan Terus Melaju Untuk Kesejahteraan Anggota Maju

Diusia Satu Dekade, FORWAN akan terus berbenah, Forwan akan terus melaju, agar kesejahteraan anggota maju. Hal tersebut diungkapkan Sutrisno Buyil selaku Ketua Umum FORWAN pada perayaan ulang…