Resmikan Pabrik Plant 5B di Mojokerto & Siapkan Dua Pabrik Baru, Arwana Citramulia Bakal Jadi Nomor Satu di Indonesia

Oleh : Ridwan | Rabu, 20 Juli 2022 - 16:30 WIB

Arwana keramik
Arwana keramik

INDUSTRY.co.id - Mojokerto - PT Arwana Citramulia Tbk (Arwana Ceramics) meresmikan pabrik baru Plant 5B di Mojokerto, Jawa Timur.

Plant 5B merupakan bagian dari sejumlah langkah ekspansi usaha perusahaan. Plant 5B berkapasitas produksi 3 juta m2 per tahun dengan kekhususan memproduksi ARNA Gres, produk ubin terbaru berukuran 60x60 cm yang memiliki keistimewaan kualitas dan desain setara produk premium namun tersedia dengan harga terjangkau.

"Kami memberikan apresiasi kepada PT Arwana Citramulia Tbk yang telah merealisasikan investasinya, karena akan memberikan dampak luas bagi perekonomian nasional," kata Plt. Direktur Jenderal Industri Kimia, Farmasi dan Tekstil (IKFT) Kementerian Perindustrian, Ignatius Warsito dalam sambutannya mewakili Menteri Perindustrian pada Peresmian Perluasan Pabrik Plant 5B dan Peninjauan Proyek Perluasan Pabrik Plant 5C PT Arwana Citramulia Tbk di Mojokerto, Jawa Timur, Rabu (20/7).

Selain itu, tambah Warsito, ekspansi ini membuktikan bahwa kebijakan pemerintah berjalan baik dalam upaya membangkitkan kembali gairah pelaku industri setelah terkena dampak pandemi Covid-19.

Ia meyakini, tahun ini menjadi momentum kebangkitan sektor Industri pengolahan nonmigas, termasuk untuk industri keramik.

Warsito menambahkan, permintaan pasar dalam negeri untuk ubin keramik mencapai 7,8 juta ton di tahun 2021. Oleh karenanya, diharapkan ekspansi PT Arwana Citramulia Tbk di Mojokerto dapat mengambil alih proporsi ubin keramik impor.

"Daya saing industri ubin keramik dalam negeri akan semakin kuat dengan ditandai meningkatnya proporsi supply lokal dibanding impor," imbuhnya.

Setelah Plant 5B, Arwana Ceramics sedang mempersiapkan Plant 5C yang pembangunannya sudah dimulai sejak bulan April 2021.

Perusahaan mengalokasikan investasi capital expenditure sebesar Rp300 miliar bagi pembangunannya.

Dengan proyeksi mulai beroperasi pada awal tahun 2023, Plant 5C akan memproduksi ARNA Gres dengan kapasitas terpasang 12 ribu m2 per hari, atau 4,4 juta m2 per tahun.

Arwana Ceramics juga sudah berancang-ancang membangun pabrik baru Plant 4C di Ogan Ilir, Sumatera Selatan.

Capital expenditure yang dialokasikan sebesar Rp300 miliar, sementara kapasitas produksi pabrik baru tersebut akan mencapai 10 ribu m2 per hari, atau 3,7 juta m2 per tahun.

Dengan tambahan Plant 5B, Plant 5C dan Plant 4C, Arwana Ceramics akan mencatatkan total kapasitas terpasang 72 juta m2 per tahun dan dengan demikian semakin mengukuhkan posisi sebagai salah satu produsen keramik terbesar dan paling kompetitif di Indonesia dan dunia.

Optimisme semakin didukung dengan pencapaian hasil usaha pada semester pertama 2022. Arwana Ceramics tercatat memperoleh laba bersih sebesar Rp305,8 miliar yang merupakan peningkatan 38,4% year-on-year.

Perusahaan meyakini target penjualan maupun laba bersih untuk tahun 2022 akan bisa tercapai dengan didukung produk ARNA Gres dari Plant 5B yang memiliki profit margin yang lebih besar dibandingkan lini-lini produk lainnya.

Profitabilitas perusahaan berpotensi semakin meningkat lagi saat Plant 5C dan Plant 4C sudah mulai beroperasi.

Sebagai penyandang Penghargaan Industri Hijau dari Kementerian Perindustrian, serta sertifikasi ISO 14001 Sistem Manajemen Lingkungan, Arwana Ceramics berkomitmen untuk mengimplementasikan standar yang sama pada semua pabrik baru.

Sebagai catatan, pada tahun 2021 lalu, Arwana Ceramics menjadi penyandang penghargaan Best of the Best Top 50 Companies dari Forbes Indonesia, dan Investor Award sebagai Emiten Terbaik Sektor Industri Dasar.

Arwana Ceramics juga pernah masuk dalam daftar Best Under A Billion dari Forbes Asia (2006, 2014 dan 2020), serta menerima penghargaan Capital Market Award sebagai Emiten Saham Terbaik dengan Kapitalisasi Pasar di bawah Rp10 Triliun dari Bursa Efek Indonesia pada tahun 2014.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Sabtu, 27 April 2024 - 04:40 WIB

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengapresiasi terselenggaranya Art Jakarta Gardens 2024 di Hutan Kota, Plataran mulai 23-28 April 2028. Menghadirkan berbagai…

Terima Pengurus Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia, Ketua MPR RI Dorong Peningkatan Industri Penjualan Langsung

Sabtu, 27 April 2024 - 03:00 WIB

Terima Pengurus Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia, Ketua MPR RI Dorong Peningkatan Industri Penjualan Langsung

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo menerima aspirasi dari Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia (APLI), terkait keberadaan UU No.7 Tahun 2014 tentang Perdagangan,…

Menparekraf Sandiaga Uno membuka Road to Run for Independence (RFID) 2024 yang diigelar untuk peringati Hari Kartini

Jumat, 26 April 2024 - 23:19 WIB

Gelorakan Gaya Hidup Sehat di Kalangan Perempuan, RFID Kembali Digelar di Hari Kartini

Road to RFID 2024 ini diadakan dengan mengambil momentum Hari Kartini yang jatuh pada 21 April, dengan misi menggelorakan kembali semangat dan gaya hidup sehat di kalangan kaum perempuan

Penandantanganan kerja sama Singapore Tourism Board dan GDP Venture yang manfaatkan teknologi AI.

Jumat, 26 April 2024 - 22:52 WIB

Lanjutkan Kemitraan, Singapore Tourism Board dan GDP Venture Manfaatkan Teknologi AI

Kolaborasi strategi pemasaran yang komprehensif dan unik ini memanfaatkan kekuatan berbagai perusahaan dalam portofolio GDP Venture untuk meningkatkan kesadaran sekaligus mendorong pertumbuhan…

Kota Podomoro Tenjo

Jumat, 26 April 2024 - 17:08 WIB

Kota Podomoro Tenjo Luncurkan Tiga Produk Properti Terbaru

Kota Podomoro Tenjo meluncurkan 3 (tiga) produk properti terbaru melalui pameran properti bertajuk “Fantastic Milenial Home; Langkah Mudah Punya Rumah” yang berlangsung selama tanggal 23…