Konsensus Analis Prediksi Pendapatan SILO Tumbuh Tahun Ini , LPKR Terimbas Positif
Oleh : Herry Barus | Rabu, 29 Juni 2022 - 12:58 WIB

CEO LPKR John Riady (Ist)
INDUSTRY.co.id - Jakarta- Konsensus analis Bloomberg pada Jumat (24/6/2022) memprediksi pendapatan PT Siloam International Hospitals Tbk. (SILO) akan terus bertumbuh pada tahun ini meskipun pasien Covid-19 menurun. Bahkan, konsensus tersebut memproyeksikan SILO akan mampu membukukan pendapatan Rp8,48 triliun di tahun 2022.
Konsensus analis Bloomberg juga memperkirakan SILO akan meraih laba bersih Rp477,69 miliar dan EBITDA sebesar Rp1,83 triliun pada tahun 2022. Hal ini tentu saja berimbas positif terhadap PT Lippo Karawaci Tbk. (LPKR) sebagai pemegang saham utama dengan kepemilikan 57,9% dari sebelumnya 55,4%.
Sementara itu, pada Kuartal I/2022, SILO meraih pendapatan Rp2,2 triliun didukung peningkatan jumlah pasien meskipun pasien Covid-19 menurun. Jumlah pasien rawat inap mencapai lebih dari 51.000 pasien per Maret 2022, meningkat 26,2% YoY (year on year), dan pasien rawat jalan 699.000 pasien, naik 28,3% YoY.
Pada Kamis (16/6/2022), SILO juga meresmikan Labuan Bajo International Medical Center (LBIMC) di Labuan Bajo, Nusa Tenggara Timur (NTT), yang merupakan fasilitas kesehatan ke-2 yang dibangun oleh SILO di NTT. Sebelumnya, pada tahun 2016, SILO terlebih dahulu mendirikan RS Siloam Labuan Bajo. Pada Kuartal I/2022, SILO juga membuka rumah sakit franchise pertama di Holland Village, yaitu Siloam Hospitals Agora. Melalui model bisnis ini, investor menggunakan modal mereka untuk membangun dan melengkapi fasilitas rumah sakit, dan SILO akan berperan sebagai pengelola. Oleh karena itu, SILO dapat menghasilkan pendapatan tambahan tanpa risiko investasi.
Presiden Komisaris SILO sekaligus CEO LPKR John Riady menegaskan komitmen untuk terus melanjutkan ekspansi bisnis di sektor kesehatan untuk menopang pelayanan kesehatan, pembangunan nasional, dan peningkatan ekonomi masyarakat. "Ke depan, SILO tetap melanjutkan upaya menambah jumlah 41 jaringan rumah sakit eksisting. Secara makro saat ini dengan populasi yang sangat besar, Indonesia membutuhkan industri kesehatan yang bisa menjangkau lebih luas dan lebih berkualitas lagi," tegasnya.
John menambahkan bahwa SILO juga tengah mengembangkan berbagai layanan berbasis digital, salah satunya adalah MySiloam dan telehealth yang terhubung dengan 1.000 orang dokter. Hal ini mempertegas langkah SILO untuk terus ekspansif dan memperkuat inovasi. "SILO juga bekerja sama dengan platform lain seperti AIDO, HaloDoc, dan Alodokter. Ekspansi digital ini akan memerluas penetrasi pasar Siloam."
Baca Juga
Indigo Demo Day 2022: Kolaborasi Start Up dan Investor Akselerasi…
Saham Rohartindo Nusantara Luas Oversubscribe diminati Investor
Wajah Cerah Industri Kimia! PT Kusuma Kemindo Sentosa Tbk (KKES)…
Kolaborasi ITDRI - BRSDM Kelautan dan Perikanan Akselerasi Pertumbuhan…
Luar Biasa! PTPP Pekerjakan Karyawan Difabel
Industri Hari Ini

Selasa, 09 Agustus 2022 - 07:39 WIB
Dorong Pebisnis Disabilitas Kuasai Ekonomi Digital, Kemenkop dan UKM Gandeng Yayasan Perempuan Tangguh Indonesia
Nusa Dua Bali-Kementerian Koperasi dan Usaha Kecil Menengah (Kemenkop dan UKM) bekerjasama dengan Yayasan Perempuan Tangguh Indonesia (PTI) mendorong para pelaku bisnis dari kalangan disabilitas…

Selasa, 09 Agustus 2022 - 07:34 WIB
Tidak Ada Pelepasan Senyawa Antimon di Kemasan Botol Plastik PET
Polycarbonat atau yang dikenal dengan PC, yang mengandung Bisphenol-A , mencuat belakangan ini di media menyusul rencana dikeluarkannya regulasi Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) RI yang…

Selasa, 09 Agustus 2022 - 06:30 WIB
Menteri Erick Thohir: BUMN Motor Pertumbuhan Ekonomi dan Pembukaan Lapangan Kerja
"Sebagai sepertiga kekuatan ekonomi Indonesia, sudah seyogyanya BUMN jadi motor penggerak ekonomi dan pembukaan lapangan kerja bagi masyarakat. Terlebih di masa sulit akibat pandemi dan ketidakpastian…

Selasa, 09 Agustus 2022 - 06:04 WIB
Menkeu Sri Mulyani: RAPBN 2023 akan Dirancang Fleksibel untuk Redam Guncangan Ekonomi Global
Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) tahun 2023 akan dirancang agar mampu menjaga fleksibilitas dalam mengelola gejolak perekonomian dan ketidakpastian global yang terjadi…

Selasa, 09 Agustus 2022 - 06:00 WIB
Markas Komando Korps Marinir Terima Kunjungan Walikota Tidore Ali Ibrahim
Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto menerima kunjungan Wali Kota Tidore Kepulauan Capt, H. Ali Ibrahim di Gedung Utama Markas Komando Korps Marinir (Mako…
Komentar Berita