Tim Relawan Pelindo IV Bantu Korban Banjir Bandang Sentani Jayapura

Oleh : Herry Barus | Jumat, 22 Maret 2019 - 16:00 WIB

Tim Relawan Pelindo IV Bantu Korban Banjir Bandang Sentani Jayapura
Tim Relawan Pelindo IV Bantu Korban Banjir Bandang Sentani Jayapura

INDUSTRY.co.id - Makassar- Banjir bandang yang melanda Kabupaten Sentani, Jayapura, yang diperkirakan menelan korban jiwa hingga 104 orang per Selasa (19/3/2019), mengundang sejumlah pihak bersimpati. Salah satunya adalah BUMN, PT Pelindo IV (Persero) Cabang Jayapura membentuk Tim Relawan Pelindo IV Peduli untuk Korban Banjir Bandang Sentani.

Direktur Utama PT Pelindo IV (Persero), Farid Padang, dalam keterangan tertulis, Jumat (22/3/2019) menjelaskan pihaknya sengaja membentuk Tim Relawan Pelindo IV Peduli Korban Banjir Bandang Sentani untuk memudahkan penyaluran bantuan kepada para korban. "Juga sebagai bentuk kepedulian Pelindo IV dan wujud BUMN Hadir untuk Negeri dan BUMN Peduli," katanya.

"Semoga bantuan yang disalurkan bisa bermanfaat dan dapat meringankan beban para korban bencana banjir bandang yang melanda Sentani," harapnya.

Melalui Tim Relawan untuk Korban Banjir Bandang Sentani, Pelindo IV Cabang Jayapura memberikan bantuan berupa sembako dan nasi bungkus kepada para korban banjir bandang yang ditampung sementara di Terminal Penumpang Pelabuhan Jayapura.    

Pts General Manager PT Pelindo IV (Persero) Cabang Jayapura yang juga Ketua Tim Relawan untuk Korban Banjir Bandang Sentani, Andi Hasrullah, mengatakan bantuan yang disalurkan merupakan bentuk kepedulian manajemen Pelindo IV Kantor Pusat dan Cabang Jayapura kepada para korban banjir bandang.

“Bantuan pertama sudah kami salurkan kepada para korban banjir bandang pada Minggu (17 Maret 2019). Sejak Rabu, (20 Maret 2019) kami juga memberikan bantuan berupa nasi bungkus sebagai menu makan malam kepada 62 orang pengungsi yang ditampung sementara di Terminal Penumpang Pelabuhan Jayapura,” kata Hasrullah.

Selanjutnya, pada Kamis (21 Maret 2019), Tim Relawan Pelindo IV untuk Korban Banjir Bandang Sentani juga akan menyalurkan bantuan lagi kepada para korban banjir bandang di Sentani, sehingga terhitung sudah tiga kali pihaknya menyalurkan bantuan kepada korban banjir bandang Sentani.

Adapun ragam bantuan yang diberikan di antaranya, mie instan, telur, makanan dan susu bayi, biskuit, beras, tisu, selimut, karpet untuk alas tidur, minyak goreng, air mineral, pakaian dan peralatan mandi.

Bantuan tersebut menurut Hasrullah, diserahkan pihaknya kepada Ketua Posko BUMN Peduli Jayapura, untuk kemudian disalurkan kepada para korban banjir bandang di Sentani dan sekitarnya.

Dia juga berharap, bantuan yang diberikan dapat meringankan beban para korban banjir bandang di Sentani dan sekitarnya

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Film Syirik Goes To School di SMA N 1 Gamping Meriah.

Sabtu, 27 April 2024 - 09:12 WIB

Meski Diguyur Hujan Deras, Film Syirik Goes To School di SMA N 1 Gamping Meriah.

Biasanya kalau acara di tempat terbuka diguyur hujan akan ditinggalkan penonton, tapi lain halnya saat Acara Film SyirikSyirik Neraka Pesisir Laut Selatan Goes To School di SMA N 1 Gamping Yogyakarta…

Forwan Terus Melaju Untuk Kesejahteraan Anggota Maju

Sabtu, 27 April 2024 - 09:06 WIB

Forwan Terus Melaju Untuk Kesejahteraan Anggota Maju

Diusia Satu Dekade, FORWAN akan terus berbenah, Forwan akan terus melaju, agar kesejahteraan anggota maju. Hal tersebut diungkapkan Sutrisno Buyil selaku Ketua Umum FORWAN pada perayaan ulang…

Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono

Sabtu, 27 April 2024 - 08:58 WIB

Kementerian PUPR Rampungkan Penataan Kawasan Pesisir Labuang Sebagai Destinasi Wisata Baru di Majene

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melalui Direktorat Jenderal Cipta Karya telah merampungkan penataan Kawasan Pesisir Labuang di Kabupaten Majene sebagai destinasi wisata…

- PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia

Sabtu, 27 April 2024 - 06:46 WIB

Dukung Energi Hijau, Energasindo Heksa Karya, Tripatra, dan Pasir Tengah Berkolaborasi Kembangkan Compressed Bio Methane (“CBM”)

PT Energasindo Heksa Karya ("EHK"), Perusahaan distribusi gas Indonesia yang sahamnya dimiliki oleh PT. Rukun Raharja, Tbk dan Tokyo Gas, PT Tripatra Engineering ("Tripatra"), anak perusahaan…

Siloam Hospitals

Sabtu, 27 April 2024 - 06:37 WIB

Siloam Hospitals Mempertahankan Pertumbuhan dan Melayani Lebih dari 1 Juta Pasien di Kuartal Pertama 2024

Siloam mengumumkan kinerja keuangan dan operasional untuk kuartal pertama tahun 2024. Perseroan mengawali tahun 2024 dengan pertumbuhan yang berkelanjutan dan telah melayani lebih dari 1 juta…