Bappenas Minta Visi-Misi Capres-Cawapres Sejalan RPJMN 2020-2025

Oleh : Herry Barus | Rabu, 26 September 2018 - 07:30 WIB

Bambang Brodjonegoro (Foto/Rizki Meirino)
Bambang Brodjonegoro (Foto/Rizki Meirino)

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional/Kepala Bappenas Bambang Brodjonegoro meminta visi-misi capres-cawapres yang akan disampaikan dalam kampanye, sejalan dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Nasional (RPJMN) RI 2020-2025.

"Setiap kandidat diharapkan menyampaikan visi-misi yang sejalan dengan perencanaan jangka panjang," kata Bambang di Jakarta, Selasa (25/9/20180

Bambang menjelaskan saat ini pihaknya sedang menyusun kajian teknokratik RPJMN 2020-2024 yang merupakan bagian akhir dari Rencana Pembangunan Jangka Panjang (RPJP) Nasional 2005-2025.

Dalam kajian teknokratik RPJMN 2020-2024, Bappenas memproyeksikan rata-rata pertumbuhan ekonomi sebesar 5,7 persen, angka kemiskinan 5,0 persen-5,7 persen, tingkat pengangguran 4,0 persen-4,6 persen dan tingkat ketimpangan (gini ratio) 0,371-0,373.  Untuk itu, Bambang mengharapkan visi-misi capres-cawapres yang akan bersaing pada Pemilihan Umum Presiden 2019 dapat menyesuaikan dengan proyeksi maupun rumusan RPJMN, agar tidak hanya sekedar merupakan janji kampanye.

"Supaya visi-misi ini tidak terlalu bergerak jauh dari apa yang ada di UU dan lima tahun ke depan bisa dipenuhi atau bisa dilakukan," ujar mantan Menteri Keuangan ini.

Dalam kesempatan ini, Bambang juga menyampaikan persoalan strategis yang akan dihadapi oleh capres-cawapres dalam lima tahun mendatang yaitu upaya menekan ketergantungan ekonomi pada sumber daya alam serta mengurangi defisit neraca transaksi berjalan.

"Risikonya adalah untuk menangani industrialisasi, dan karena kondisi saat ini, belum tentu hasilnya bisa langsung dirasakan dalam lima tahun. Tapi harus tetap berkelanjutan karena Indonesia harus bisa menyelesaikan masalah-masalah ini yang sebenarnya fundamental," katanya. (Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Penandantanganan kerja sama Singapore Tourism Board dan GDP Venture yang manfaatkan teknologi AI.

Jumat, 26 April 2024 - 22:52 WIB

Lanjutkan Kemitraan, Singapore Tourism Board dan GDP Venture Manfaatkan Teknologi AI

Kolaborasi strategi pemasaran yang komprehensif dan unik ini memanfaatkan kekuatan berbagai perusahaan dalam portofolio GDP Venture untuk meningkatkan kesadaran sekaligus mendorong pertumbuhan…

Kota Podomoro Tenjo

Jumat, 26 April 2024 - 17:08 WIB

Kota Podomoro Tenjo Luncurkan Tiga Produk Properti Terbaru

Kota Podomoro Tenjo meluncurkan 3 (tiga) produk properti terbaru melalui pameran properti bertajuk “Fantastic Milenial Home; Langkah Mudah Punya Rumah” yang berlangsung selama tanggal 23…

Ilustrasi perumahan

Jumat, 26 April 2024 - 16:44 WIB

Bogor dan Denpasar Jadi Wilayah Paling Konsisten dalam Pertumbuhan Harga Hunian di Kuartal I 2024

Sepanjang Kuartal I 2024, Bogor dan Denpasar menjadi wilayah paling konsisten dan resilient dalam pertumbuhan harga dan selisih tertinggi di atas laju inflasi tahunan

Bank Raya

Jumat, 26 April 2024 - 16:33 WIB

Bank Raya Kembali Torehkan Pertumbuhan Laba Double Digit di Triwulan 1 Tahun 2024

Fokus Bank Raya di 2024 adalah berinvestasi pada pertumbuhan bisnis yang  berkualitas untuk menjadikan Bank Raya sebagai bank digital utama untuk segmen mikro dan kecil. Strategi pengembangan…

Frasers Group Asia dan MAPA Menjalin Kerjasama untuk Hadirkan Sports Direct Pertama di Indonesia, Berlokasi di Kota Kasablanka Mall

Jumat, 26 April 2024 - 15:10 WIB

Frasers Group Asia dan MAPA Menjalin Kerjasama untuk Hadirkan Sports Direct Pertama di Indonesia, Berlokasi di Kota Kasablanka Mall

Sebagai bagian dari ekspansinya di Asia Tenggara, Sports Direct Malaysia, Sdn Bhd ("Frasers Group Asia") – afiliasi dari grup ritel internasional terkemuka Frasers Group plc ("Frasers Group",…