Dana Bergulir untuk UMKM Tersalur Rp8,5 Triliun

Oleh : Herry Barus | Kamis, 23 Agustus 2018 - 07:32 WIB

Civitas Akademia Prasetiya Mulya Berikan Edukasi Bisnis Kreatif Untuk UMKM
Civitas Akademia Prasetiya Mulya Berikan Edukasi Bisnis Kreatif Untuk UMKM

INDUSTRY.co.id - Jakarta- Dana bergulir yang dikelola oleh LPDB KUMKM telah tersalur kepada para pelaku koperasi dan UMKM di berbagai pelosok nusantara sebesar Rp8,5 triliun dalam 12 tahun terakhir.

Direktur Utama Lembaga Pengelola Dana Bergulir Koperasi dan Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (LPDB-KUMKM) Braman Setyo dalam keterangan tertulis di Jakarta, Rabu (22/8/2018) mengatakan pihaknya telah menyalurkan dana bergulir mencapai Rp8,5 triliun sejak pertama kali digulirkan pada 2008.

"Nilai penyaluran tersebut harus diakui masih sangat kecil," kata Braman.

Namun ia bertekad pihaknya akan terus mengupayakan tercapainya target penyaluran dana bergulir lebih besar lagi.

Salah satu upaya yang dilakukan yaitu mengajak para direksi dan pegawai LPDB-KUMKM untuk dapat mengevaluasi kinerjanya masing-masing, guna membangun LPDB-KUMKM menjadi lembaga yang lebih baik ke depan.

"Sebagai lembaga yang berbentuk Badan Layanan Umum, tentu perlu melakukan evaluasi terus-menerus agar pelayanan yang diberikan kepada mitra semakin baik," ujar Braman.

Untuk itu Braman berharap, agar kekompakan dan kebersamaan dapat terus terjaga di lingkup pegawai LPDB-KUMKM.

"Harapan terbesar kita nantinya, mampu menjadikan LPDB menjadi lembaga dengan Sumber Daya Manusia yang kuat sehingga dapat melaksanakan pelayanan masyarakat sebagai lembaga yang membantu dan menjadi situs pembiayaan bagi UMKM dan Koperasi," katanya.

Braman juga menegaskan dalam melakukan percepatan dan memperluas jangkauan penyaluran dana bergulir, diperlukan kerja sama antara LPDB-KUMKM sebagai lembaga yang inklusif (terbuka dalam menjalin kerja sama) dengan berbagai lembaga pendukung seperti Jamkrindo, Jamkrida, BLUD Dana Bergulir, Dinas Koperasi dan UKM daerah, dan lembaga lainnya.

"Ini diperlukan guna mewujudkan Tri Sukses LPDB-KUMKM, yaitu sukses penyaluran, sukses pemanfaatan, dan sukses pengembalian," kata Braman.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Kota Podomoro Tenjo

Jumat, 26 April 2024 - 17:08 WIB

Kota Podomoro Tenjo Luncurkan Tiga Produk Properti Terbaru

Kota Podomoro Tenjo meluncurkan 3 (tiga) produk properti terbaru melalui pameran properti bertajuk “Fantastic Milenial Home; Langkah Mudah Punya Rumah” yang berlangsung selama tanggal 23…

Ilustrasi perumahan

Jumat, 26 April 2024 - 16:44 WIB

Bogor dan Denpasar Jadi Wilayah Paling Konsisten dalam Pertumbuhan Harga Hunian di Kuartal I 2024

Sepanjang Kuartal I 2024, Bogor dan Denpasar menjadi wilayah paling konsisten dan resilient dalam pertumbuhan harga dan selisih tertinggi di atas laju inflasi tahunan

Bank Raya

Jumat, 26 April 2024 - 16:33 WIB

Bank Raya Kembali Torehkan Pertumbuhan Laba Double Digit di Triwulan 1 Tahun 2024

Fokus Bank Raya di 2024 adalah berinvestasi pada pertumbuhan bisnis yang  berkualitas untuk menjadikan Bank Raya sebagai bank digital utama untuk segmen mikro dan kecil. Strategi pengembangan…

Frasers Group Asia dan MAPA Menjalin Kerjasama untuk Hadirkan Sports Direct Pertama di Indonesia, Berlokasi di Kota Kasablanka Mall

Jumat, 26 April 2024 - 15:10 WIB

Frasers Group Asia dan MAPA Menjalin Kerjasama untuk Hadirkan Sports Direct Pertama di Indonesia, Berlokasi di Kota Kasablanka Mall

Sebagai bagian dari ekspansinya di Asia Tenggara, Sports Direct Malaysia, Sdn Bhd ("Frasers Group Asia") – afiliasi dari grup ritel internasional terkemuka Frasers Group plc ("Frasers Group",…

Pengamat hukum Dr. (Cand.) Hardjuno Wiwoho

Jumat, 26 April 2024 - 14:47 WIB

UU Perampasan Aset dan BLBI Jadi PR Prabowo-Gibran

Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka harus melanjutkan agenda pemberantasan korupsi yang sudah dicanangkan pemerintahan sebelumnya sebagai…