IHSG Menguji di Level 6000

Oleh : Wiyanto | Kamis, 16 November 2017 - 07:54 WIB

Bank Central Asia (Foto Ist)
Bank Central Asia (Foto Ist)

INDUSTRY.co.id - Jakarta-Pada perdagangan Kamis (16/11/2017) diperkirakan Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan bergerak mencoba reversal jangka pendek dengan range pergerakan 5950-6000.

Lanjar Nafi, analis Reliance Sekuritas menyodorkan
Saham-saham yang masih dapat dicermati diantaranya APLN, ASRI, BBCA, CPIN, ICBP, LPKR, ADHI.

"IHSG akan menguji support 5950 dan MA50 5936 jika kembali tertekan tidak mampu berbalik diatas MA20," ujar dia di Jakarta, Kamis (16/11/2017).

Menurut dia, secara teknikal IHSG bergerak break out support dan menjauh dibawah level MA20. Momentum bearish sangat terasa jangka pendek pada indikator RSI dan Stochastic yang tertekan hingga pada zona jenuh jual.

Kemarin, IHSG (-0.27%) ditutup terjatuh diakhir sesi perdagangan -15.98 poin dilevel 5972.31 dengan volume diatas rata-rata. Saham sektor pertambangan (-1.79%) dan Aneka industri (-1.27%) memimpin pelemahan.

Produsen batubara dalam negeri melemah setelah surat kementrian ESDM menginstruksikan PLN untuk mengkaji power purchase agreement contract (PPAs) dipulan jawa. Sehingga saham produsen pemasuk batubara PLN dan pemilik powerplant terkena dampaknya. Investor asing tercatat net sell 956.38 Miliar rupiah.

Data neraca perdagangan Indonesia dirilis dibawah ekspektasi tercatat defisit $866 juta pada bulan oktober sehingga Neraca Perdagangan turun ke level $895 Juta dari $1.76 Triliun di periode sebelumnya. Penurunan ini diakibatkan bertumbuhnya aktifitas import jauh diatas ekspektasi 23.33% dari 13.13% diperiode sebelumnya.

Indeks Nikkei (-1.57%), TOPIX (-1.96%), Hangseng (-1.03%), Shanghai (-0.63%) dan KOSPI (-0.33%) ditutup tertekan. Mayoritas indeks saham di Asia mengalami aksi jual setelah investor memperhitungkan data ekonomi yang rilis pada value saham yang telah naik signifikan sejak awal bulan.

Bursa saham di Eropa dibuka tertekan, Indeks Eurostox (-0.69%), FTSE (-0.33%) dan DAX (-0.94%) melemah seakan memperpanjang penurunan terpanjang dalam tahun ini. Pelemahan komdoitas tambang seperti harga minyak WTI dan Nikel berdampak signifikan pada perusahan tambang di Eropa. Sentimen selanjutnya dari dalam negeri tingkat suku bunga sedangkan dari Eropa akan ada data Inflasi hingga data pengangguran di AS.

 

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Kota Podomoro Tenjo

Jumat, 26 April 2024 - 17:08 WIB

Kota Podomoro Tenjo Luncurkan Tiga Produk Properti Terbaru

Kota Podomoro Tenjo meluncurkan 3 (tiga) produk properti terbaru melalui pameran properti bertajuk “Fantastic Milenial Home; Langkah Mudah Punya Rumah” yang berlangsung selama tanggal 23…

Ilustrasi perumahan

Jumat, 26 April 2024 - 16:44 WIB

Bogor dan Denpasar Jadi Wilayah Paling Konsisten dalam Pertumbuhan Harga Hunian di Kuartal I 2024

Sepanjang Kuartal I 2024, Bogor dan Denpasar menjadi wilayah paling konsisten dan resilient dalam pertumbuhan harga dan selisih tertinggi di atas laju inflasi tahunan

Bank Raya

Jumat, 26 April 2024 - 16:33 WIB

Bank Raya Kembali Torehkan Pertumbuhan Laba Double Digit di Triwulan 1 Tahun 2024

Fokus Bank Raya di 2024 adalah berinvestasi pada pertumbuhan bisnis yang  berkualitas untuk menjadikan Bank Raya sebagai bank digital utama untuk segmen mikro dan kecil. Strategi pengembangan…

Frasers Group Asia dan MAPA Menjalin Kerjasama untuk Hadirkan Sports Direct Pertama di Indonesia, Berlokasi di Kota Kasablanka Mall

Jumat, 26 April 2024 - 15:10 WIB

Frasers Group Asia dan MAPA Menjalin Kerjasama untuk Hadirkan Sports Direct Pertama di Indonesia, Berlokasi di Kota Kasablanka Mall

Sebagai bagian dari ekspansinya di Asia Tenggara, Sports Direct Malaysia, Sdn Bhd ("Frasers Group Asia") – afiliasi dari grup ritel internasional terkemuka Frasers Group plc ("Frasers Group",…

Pengamat hukum Dr. (Cand.) Hardjuno Wiwoho

Jumat, 26 April 2024 - 14:47 WIB

UU Perampasan Aset dan BLBI Jadi PR Prabowo-Gibran

Presiden dan Wakil Presiden (Wapres) terpilih, Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka harus melanjutkan agenda pemberantasan korupsi yang sudah dicanangkan pemerintahan sebelumnya sebagai…