Bersama LinkAja, BGR Logistics Luncurkan Fitur Baru pada Aplikasi Warung Pangan

Oleh : Wiyanto | Kamis, 26 November 2020 - 18:05 WIB

Direktur Pengembangan Usaha & Sistem Informasi BGR Logistics, Tri Wahyundo Hariyatno, dan Muhammad Rendi Nugraha, Head of Group Government Project Management linkAja hadir sebagai Pembicara
Direktur Pengembangan Usaha & Sistem Informasi BGR Logistics, Tri Wahyundo Hariyatno, dan Muhammad Rendi Nugraha, Head of Group Government Project Management linkAja hadir sebagai Pembicara

INDUSTRY.co.id-Jakarta-Aplikasi “Warung Pangan” yang didevelop oleh BGR Logistics atas inisiasi dari Kementerian Koperasi & UKM untuk mendukung program belanja di warung tetangga bersama Kementerian BUMN melalui sinergi BUMN Klaster Pangan, sejak resmi dilaunching pada Agustus 2020 yang lalu terus dilakukan pengembangan dengan memberikan fasilitas atau fitur-fitur baru yang menarik dan sangat membatu para mitra nya, yaitu para UMKM dan Pemilik Warung.

Fitur baru yang pada hari ini resmi di tambahkan pada aplikasi “Warung Pangan” adalah fitur “WP Asik” yaitu Fitur layanan kemitraan terbaru yang dapat digunakan oleh para pelaku UMKM khususnya bidang usaha Warung untuk mendapatkan pinjaman atau pembiayaan modal kerja dengan cara yang asik karena mudah dan sesuai dengan kebutuhan warung karena kami memiliki visi untuk memajukan usaha Warung di Indonesia bersama dengan LinkAja sebagai layanan pembiayan digital yang aman dan terpercaya untuk mengembangkan usaha warung.

Peluncuran dan edukasi atas fitur baru ini dilakukan melalui Talkshow yang dilaksanakan secara online melalui aplikasi zoom yang dapat disaksikan secara langsung pada youtube channel BGR Logistics.

Direktur Pengembangan Usaha & Sistem Informasi BGR Logistics, Tri Wahyundo Hariyatno, dan Muhammad Rendi Nugraha, Head of Group Government Project Management linkAja hadir sebagai Pembicara yang mengedukasikan fitur tersebut kepada para mitra aplikasi Warung Pangan serta pelaku UMKM dan pemilik warung yang ada di Jabodetabek dan Bandung. Pemimpin Redaksi RMco.id, Firsty Hestyarini hadir sebagai salah satu pembicara untuk mengupas dari kacamata media tentang aplikasi “Warung Pangan” dan fitur WP Asik dalam berperan untuk pemulihan UMKM dari pandemi. Turut hadir juga dalam talkshow ini jajaran Direksi BGR Logistics dan partner aplikasi Warung Pangan.

Dalam kesempatan ini, Tri Wahyundo Hariyatno menyampaikan maksud dan tujuan dihadirkannya fitur “WP Asik” ini adalah sebagai salah satu bentuk upaya lanjutan dari Kementerian Koperasi & UKM serta Kementerian BUMN untuk terus membantu para UMKM khususnya para pemilik warung untuk bangkit dari pandemi covid-19 dan dapat mengembangkan usaha warungya.

Dengan cara yang mudah dan sesuai kebutuhan warung maka fitur ini diberi nama “WP Asik” yang disupport juga oleh LinkAja sebagai partner kami sebagai layanan pembiayaan digital yang aman dan terpercaya, lanjut Tri Wahyundo. Peluncuran yang ditayangkan di youtube BGR Logistics ini, kami berharap bahwa para pelaku UMKM dan pemilik warung baik yang sudah tergabung menjadi mitra “Warung Pangan” maupun belum, dapat teredukasi dengan baik terkait fitur baru ini sehingga dapat mengoptimalkan usaha warungnya.

Ke depan, semoga semakin banyak lagi para UMKM dan pemilik warung yang tertarik untuk bergabung dalam ekosistem kami di “Warung Pangan”, pungkas Tri Wahyundo. Rendi Nugraha menjelaskan tentang peranan LinkAja dalam ekosistem aplikasi “Warung Pangan” serta kaitannya dengan fitur “WP Asik” ini.

Sejalan dengan misi LinkAja dalam membangun ekosistem dan platform pembayaran, serta layanan keuangan yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat menengah dan UMKM di Indonesia, peran kami sebagai mitra penyaluran dana stimulus diharapkan dapat menjadi solusi berarti bagi Mitra Warung pangan dan masyarakat umum dalam memperoleh bahan pangan yang terjangkau melalui transaksi nontunai yang mudah, aman, dan nyaman di tengah tantangan pandemi.

Semoga kolaborasi starategis ini juga dapat mendorong Pemulihan Ekonomi Nasional melalui pertumbuhan UMKM yang baru, serta penguatan sektor UMKM yang telah ada. Kami juga berharap model penyaluran dana stimulus ini dapat diimplementasikan pada berbagai program penyaluran bantuan UMKM lainnya di masa yang akan datang, tambah Rendi Nugraha. Dalam kesempatan tersebut Firsty Hestyarini menerangkan kondisi UMKM khususnya para pemilik warung yang terdampak pandemi covid-19 yang sangat jauh berbeda dengan kondisi sebelum pandemi. Arus impor dari Negara tetangga yang terkendala karena pandemi juga sangat berpengaruh kepada sektor UMKM.

Pemerintah sudah bergerak cepat untuk pemulihan ekonomi melalui skema-skema dan program pembiayaan yang sangat membantu. Dalam hal ini, BGR Logistics saya lihat memiliki visi yang sama dengan Pemerintah. Menghadirkan fitur WP Asik pada aplikasi warung pangan merupakan Langkah yang sangat cerdas dari BGR Logistics untuk membantu UMKM yang sudah tergabung sebagai mitra Warung Pangan dengan memberikan pinjaman atau pembiayaan modal kerja berkolaborasi dengan LinkAja sebagai layanan pembiayan digital yang aman dan terpercaya., lanjut Firsty.

Semoga ke depannya aplikasi Warung Pangan ini dapat dirasakan tidak hanya oleh masyarakat Jabodetabek dan Bandung saja, tapi untuk masyarakat di seluruh wilayah Indonesia, pungkas Firsty.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

IFG Life

Jumat, 26 April 2024 - 13:29 WIB

Peduli dengan Gaya Hidup Sehat, IFG Life Hadirkan IFG Life Protection Platinum dan IFG LifeCHANCE

Fokus pada kebutuhan nasabah menjadi kunci bagi PT Asuransi Jiwa IFG (IFG Life) dalam menghadirkan produk dan layanan yang komprehensif dan saling melengkapi. Gaya hidup tidak lepas dari aspek…

Panasonic memperagakan cara penggunaan Lampu Solar Panel yang menggunakan tenaga cahaya Matahari di Cianjur

Jumat, 26 April 2024 - 12:39 WIB

Panasonic Serahkan Lampu Surya Panel ke Terdampak Gempa Cianjur

PT Panasonic Gobel Indonesia memberikan bantuan Lampu Surya Panel atau lampu berbahan bakar sinar matahari ke masyarakat terdampak gempa di Desa Sarampad, Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat.

Direktur Industri Kimia Hulu (Direktur IKHU), Wiwik Pudjiastuti

Jumat, 26 April 2024 - 11:32 WIB

Masih Banyak Sentimen Negatif, Kemenperin Tegaskan Impor PE dan PP Tak Perlu Pertimbangan Teknis

Pemerintah telah mengambil langkah responsif untuk menanggapi isu-isu yang dapat mengganggu kelangsungan usaha, salah satunya melalui pemberlakuan peraturan terbaru mengenai kebijakan dan pengaturan…

SIAM 2024 Maroko

Jumat, 26 April 2024 - 11:20 WIB

Kemenperin Perkenalkan Produk Mesin Pertanian Indonesia Kepada Pelaku Bisnis Maroko di SIAM Menkes 2024

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) bersama Kedutaan Besar Republik Indonesia di Rabat, Maroko menggelar The Indonesia – Morocco Business Forum on Strengthening Industrial Cooperation dalam…

Ini perlengkapan rumah tangga

Jumat, 26 April 2024 - 10:21 WIB

Penjualan 2023 Melesat, Panca Anugrah Wisesa Buka Showroom Baru di PIK 2

PT Panca Anugrah Wisesa Tbk (MGLV) sebagai emiten yang bergerak di bidang perdagangan besar peralatan dan perlengkapan rumah tangga sepanjang tahun 2023 sukses meraih lonjakan penjualan hingga…