Perusahaan Tolong di Catat! Jubir COVID-19: Rapat di Kantor Cukup Setengah Jam Tanpa Ada Makan dan Minum

Oleh : Candra Mata | Senin, 20 Juli 2020 - 11:01 WIB

Dokter Achmad Yurianto Jubir Covid-19
Dokter Achmad Yurianto Jubir Covid-19

INDUSTRY.co.id - Jakarta, Berdasarkan data pemerintah hingga saat berita ini diturunkan Senin pagi (20/7) tercatat ada penambahan 1.639 kasus terkonfirmasi positif Covid-19.

"Konfirmasi positif yang kita temukan sebanyak 1.639, sehingga totalnya menjadi 86.521 kasus," ujar Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan Covid-19 dr. Achmad Yurianto di gedung BNPB Jakarta Minggu sore.

Dalam kesempatan itu, Ia juga mengingatkan protokol kesehatan yang harus dijalankan masyarakat dalam aktivitas produktif khususnya untuk pekerja kantoran. 

Menurutnya saat di kantor, harus dipastikan semua pekerja dalam kondisi sehat dan isian ruangan tidak melebihi kapasitas yang ditetapkan dalam panduan protokol keswhatan serta ruangan memiliki sirkulasi udara yang baik.

"Jika akan digelar pertemuan fisik di kantor, pastikan bahwa hanya dihadiri oleh orang-orang yang tidak sakit. Pastikan kapasitas ruang itu betul-betul bisa menjamin untuk jaga jarak. Termasuk tidak perlu ada Makanan dan Minuman saat rapat berlangsung," ungkapnya.

Terkait makanan dan minuman, Yurianto beralasan bahwa peserta rapat cenderung akan melepas masker dan itu berpotensi resiko terjadi penularan.

"Jadi diupayakan tidak ada hidangan makan dan minum selama rapat sehingga semua tetap bisa gunakan masker tanpa ada kesempatan untuk buka masker. Hilangkan kebiasaan sajikan makanan dan minuman di ruang rapat," tegasnya.

Ia juga menekankan mengingatkan bahwa rapat harus dilakukan dalam waktu singkat serta sirkulasi udara ruangan harus dalam kondisi baik.

"Upayakan rapat tidak lebih dari setengah jam dengan sirkulasi udara didalam ruangan kondisi baik," pungkas Yuri.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Sabtu, 27 April 2024 - 04:40 WIB

Ketua MPR RI Apresiasi Gelaran Art Jakarta Gardens 2024

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo mengapresiasi terselenggaranya Art Jakarta Gardens 2024 di Hutan Kota, Plataran mulai 23-28 April 2028. Menghadirkan berbagai…

Terima Pengurus Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia, Ketua MPR RI Dorong Peningkatan Industri Penjualan Langsung

Sabtu, 27 April 2024 - 03:00 WIB

Terima Pengurus Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia, Ketua MPR RI Dorong Peningkatan Industri Penjualan Langsung

Ketua MPR RI sekaligus Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo menerima aspirasi dari Asosiasi Penjualan Langsung Indonesia (APLI), terkait keberadaan UU No.7 Tahun 2014 tentang Perdagangan,…

Menparekraf Sandiaga Uno membuka Road to Run for Independence (RFID) 2024 yang diigelar untuk peringati Hari Kartini

Jumat, 26 April 2024 - 23:19 WIB

Gelorakan Gaya Hidup Sehat di Kalangan Perempuan, RFID Kembali Digelar di Hari Kartini

Road to RFID 2024 ini diadakan dengan mengambil momentum Hari Kartini yang jatuh pada 21 April, dengan misi menggelorakan kembali semangat dan gaya hidup sehat di kalangan kaum perempuan

Penandantanganan kerja sama Singapore Tourism Board dan GDP Venture yang manfaatkan teknologi AI.

Jumat, 26 April 2024 - 22:52 WIB

Lanjutkan Kemitraan, Singapore Tourism Board dan GDP Venture Manfaatkan Teknologi AI

Kolaborasi strategi pemasaran yang komprehensif dan unik ini memanfaatkan kekuatan berbagai perusahaan dalam portofolio GDP Venture untuk meningkatkan kesadaran sekaligus mendorong pertumbuhan…

Kota Podomoro Tenjo

Jumat, 26 April 2024 - 17:08 WIB

Kota Podomoro Tenjo Luncurkan Tiga Produk Properti Terbaru

Kota Podomoro Tenjo meluncurkan 3 (tiga) produk properti terbaru melalui pameran properti bertajuk “Fantastic Milenial Home; Langkah Mudah Punya Rumah” yang berlangsung selama tanggal 23…