Impelementasi Teknologi Pendidikan 4,0, Menuju Digitalisasi Sekolah

Oleh : Kormen Barus | Kamis, 10 Oktober 2019 - 23:26 WIB

penyelengraan 2 Th Indonesia Edutech Expo bertujuan menjadi forum bagi guru untuk mengenal, mengetahui dan dapat memanfaatkan produk teknologi pendidikan baik dalam bentuk hardware maupun software.
penyelengraan 2 Th Indonesia Edutech Expo bertujuan menjadi forum bagi guru untuk mengenal, mengetahui dan dapat memanfaatkan produk teknologi pendidikan baik dalam bentuk hardware maupun software.

INDUSTRY.co.id,Jakarta-Dalam menghadapi revolusi industri 4.0 perlu adanya perubahan dalam kurikulum, siswa, guru, dan juga sekolah. Keempat sisi ini, harus disiapkan. Dari sisi kurikulum, bagaimana menyiapkan anak-anak kita familiar dengan “big data”, seperti bagaimana menggunakan ponsel pintar dan aplikasi lainnya.

Para guru juga harus bisa menginspirasi siswanya untuk mampu berbagi dengan siswa-siswa lain, supaya bisa berbagi terobosan dalam memahami materi pelajaran di sekolah.

Dalam rangka menjawab persoalan itu, Pusat Teknologi Informasi dan Komunikasi (Pustekkom) Pendidikan dan Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan (Kemdikbud) bekerja sama dengan PT Wahyu Promo Citra mengadakan seminar pendidikan dengan tema’Impelementasi Teknologi Pendidikan 4,0 Menuju Digitalisasi Sekolah di Indonesia’.  Tema besar seminar pendidikan ini dilaksanakan dalam pameran  2 Th INDONESIA EDUTECH EXPO 2020 yang penyelenggarannya bersamaan dengan pameran  INDONESIA INT’L EDUCATION & TRAINING EXPO Ke-29 di Jakarta Convention Center (JCC) Jakarta 6-9 Februari 2020.

Acara ini juga didukung oleh; Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI,Dinas Pendidikan Prov. DKI Jakarta, Dewan Teknologi Informasi dan Komunikasi Nasional, Asosiasi Pengusaha TIK Nasional (APTIKNAS), Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), Pengurus Besar Persatuan Guru Republik Indonesia (PB PGRI) dan  Asosiasi Dosen Indonesia (ADI) . Seminar dengan tema besar ‘’Impelementasi Teknologi Pendidikan 4,0 Menuju Digitalisasi Sekolah di Indonesia’ dapat menjadi jawaban bagi dunia pendidikan dalam memasuki era digital yang akan merubah sistem pendidikan dari pendekatan parsial menjadi holistik.

Menurut Direktur PT Wahyu Promo Citra, Sukur Sakka, penyelengraan 2 Th Indonesia Edutech Expo bertujuan  menjadi forum bagi guru untuk mengenal, mengetahui dan dapat memanfaatkan produk teknologi pendidikan baik dalam bentuk hardware maupun software. “ Di samping menjadi forum bagi guru untuk meningkatkan kemampuan profesionalnya seiring dengan kemajuan teknologi bidang pendidikan yang berkembang pesat,” ujarnya.

Sukur Sakka menambahkan,  pameran ini juga dapat menjadi barometer tentang perkembangan produk teknologi pendidikan di Indonesia. Serta referensi bagi stakeholder bidang pendidikan dalam menentukan kebijakan pemenuhan sarana prasarana sekolah dan meningkatkan kualitas belajar mengajar yang menyenangkan bagi peserta didik.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menparekraf Sandiaga Uno membuka Road to Run for Independence (RFID) 2024 yang diigelar untuk peringati Hari Kartini

Jumat, 26 April 2024 - 23:19 WIB

Gelorakan Gaya Hidup Sehat di Kalangan Perempuan, RFID Kembali Digelar di Hari Kartini

Road to RFID 2024 ini diadakan dengan mengambil momentum Hari Kartini yang jatuh pada 21 April, dengan misi menggelorakan kembali semangat dan gaya hidup sehat di kalangan kaum perempuan

Penandantanganan kerja sama Singapore Tourism Board dan GDP Venture yang manfaatkan teknologi AI.

Jumat, 26 April 2024 - 22:52 WIB

Lanjutkan Kemitraan, Singapore Tourism Board dan GDP Venture Manfaatkan Teknologi AI

Kolaborasi strategi pemasaran yang komprehensif dan unik ini memanfaatkan kekuatan berbagai perusahaan dalam portofolio GDP Venture untuk meningkatkan kesadaran sekaligus mendorong pertumbuhan…

Kota Podomoro Tenjo

Jumat, 26 April 2024 - 17:08 WIB

Kota Podomoro Tenjo Luncurkan Tiga Produk Properti Terbaru

Kota Podomoro Tenjo meluncurkan 3 (tiga) produk properti terbaru melalui pameran properti bertajuk “Fantastic Milenial Home; Langkah Mudah Punya Rumah” yang berlangsung selama tanggal 23…

Ilustrasi perumahan

Jumat, 26 April 2024 - 16:44 WIB

Bogor dan Denpasar Jadi Wilayah Paling Konsisten dalam Pertumbuhan Harga Hunian di Kuartal I 2024

Sepanjang Kuartal I 2024, Bogor dan Denpasar menjadi wilayah paling konsisten dan resilient dalam pertumbuhan harga dan selisih tertinggi di atas laju inflasi tahunan

Bank Raya

Jumat, 26 April 2024 - 16:33 WIB

Bank Raya Kembali Torehkan Pertumbuhan Laba Double Digit di Triwulan 1 Tahun 2024

Fokus Bank Raya di 2024 adalah berinvestasi pada pertumbuhan bisnis yang  berkualitas untuk menjadikan Bank Raya sebagai bank digital utama untuk segmen mikro dan kecil. Strategi pengembangan…