10 Destinasi Wisata Pilihan Bukittinggi Sumbar

Oleh : Herry Barus | Senin, 03 Juni 2019 - 21:00 WIB

Kota Bukittinggi Sumatera Barat (Foto Tribunnews)
Kota Bukittinggi Sumatera Barat (Foto Tribunnews)

INDUSTRY.co.id - Bukittinggi - Kota Bukittinggi di Sumatera Barat menawarkan sepuluh pilihan destinasi wisata yang dapat dikunjungi wisatawan yang mengisi libur panjang Lebaran 1440 Hijriah.

"Objek wisata di Bukittinggi sudah dibenahi dengan pengecatan ulang dan pembersihan untuk menyambut libur Lebaran tahun ini," kata Kepala Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Bukittinggi Erwin Umar di Bukittinggi, Minggu (2/6/2019)

Destinasi pertama yang dapat disinggahi yaitu ikon daerah setempat taman pedestrian Jam Gadang. Lokasi ini menyediakan area taman yang lapang dan ramah disabilitas dilengkapi mushala dan kamar mandi yang nyaman.

Dari taman Jam Gadang, pengunjung dapat menuju Jalan Minangkabau untuk berkunjung ke salah satu kebun binantang tertua di Indonesia, Taman Marga Satwa dan Budaya Kinantan (TMSBK).

Saat ini ada bagian dari objek wisata tersebut yang ditutup untuk pembangunan "skywalk" namun pengunjung tetap dapat berkunjung karena telah diberi pembatas sehingga pembangunan tidak mengganggu wisatawan.

Selanjutnya menuju Taman Panorama dan Lubang Jepang di Jalan Panorama untuk menikmati keelokan Ngarai Sianok dan menelusuri lubang pertahanan Jepang masa Perang Dunia II.

Untuk menikmati keempat destinasi tersebut, wisatawan dapat mencapainya dengan berjalan kaki karena jarak yang tidak terlalu jauh dan menghindari kemacetan karena meningkatnya volume kendaraan.

Cukup parkirkan kendaraan di gedung parkir di Jalan Perintis Kemerdekaan atau halaman kantor dan sekolah yang telah diberi tanda sebagai lokasi parkir, lalu jalan kaki ke lokasi-lokasi tersebut.

Destinasi lainnya yaitu menelusuri lembah Ngarai Sianok dengan melewati Jalan Ngarai Binuang, Taman Panorama Baru di Kelurahan Puhun Pintu Kabun untuk menikmati Ngarai Sianok dari sisi berbeda, dan Janjang Ampek Puluah yang dibangun di masa pemerintahan Hindia Belanda untuk menghubungkan pasar-pasar di Bukittinggi.

Kemudian Bukit Taman Balai Kota Bukittinggi di Jalan Kesuma Bakti Gulai Bancah dan Perpustakaan Proklamator Bung Hatta yang berada di area yang sama.

Berkunjung ke Bukittinggi juga belum lengkap jika belum singgah ke Rumah Kelahiran Bung Hatta di Jalan Soekarno-Hatta.(Ant)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Ini perlengkapan rumah tangga

Jumat, 26 April 2024 - 10:21 WIB

Penjualan 2023 Melesat, Panca Anugrah Wisesa Buka Showroom Baru di PIK 2

PT Panca Anugrah Wisesa Tbk (MGLV) sebagai emiten yang bergerak di bidang perdagangan besar peralatan dan perlengkapan rumah tangga sepanjang tahun 2023 sukses meraih lonjakan penjualan hingga…

Kerjasama di Hanover Messe

Jumat, 26 April 2024 - 10:14 WIB

Indonesia Jalin 13 Perjanjian Kerja Sama Industri Senilai Lebih dari Rp5 Triliun di Hannover Messe 2024

Keikutsertaan Indonesia dalam Hannover Messe 2024 bertujuan untuk mewujudkan kerja sama industri dan penanaman modal asing. Pada penyelenggaraan ajang pameran industri terkemuka dan berpengaruh…

J&T Express Kembali Hadirkan J&T Connect Run 2024, Tiket Telah Resmi Dijual

Jumat, 26 April 2024 - 09:59 WIB

J&T Express Kembali Hadirkan J&T Connect Run 2024, Tiket Telah Resmi Dijual

&T Express, perusahaan ekspedisi berskala global kembali menghadirkan J&T Connect Run setelah menuai kesuksesan di tahun pertamanya pada 2023 lalu. Masih mengusung tema "Run Together, Share…

[Kiri ke kanan] Royke Tobing - Direktur Cyber Intelligence PT Spentera, Haliwela - Direktur R & D PT Spentera, Marie Muhammad - Direktur Operasional Eksternal PT Spentera, Thomas Gregory - Direktur Operasi Internal PT Spentera

Jumat, 26 April 2024 - 09:50 WIB

Spentera Bantu Penguatan Keamanan Siber Pada Infrastruktur Informasi Vital Indonesia dalam Menghadapi Ancaman Siber

Kejahatan siber merupakan masalah serius yang dapat menyerang baik individu maupun institusi. Kementerian Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia menyebutkan bahwa terjadi peningkatan…

ASABRI mengikuti edukasi keterbukaan informasi publik

Jumat, 26 April 2024 - 09:45 WIB

ASABRI Komitmen Dukung Keterbukaan Informasi Publik

ASABRI bersama 5 BUMN Lainnya yaitu Indonesia Re, Indonesia Financial Group (IFG), Perum Bulog, Danareksa, dan MIND.ID, hadir dalam penyelenggaraan Forum Edukasi Keterbukaan Informasi Publik…