Dukung Industri Kreatif, Sinar Mas Land Bangun Animation Valley

Oleh : Ahmad Fadli | Kamis, 15 November 2018 - 07:10 WIB

Dukung Industri Kreatif, Sinar Mas Land Bangun Animation Valley
Dukung Industri Kreatif, Sinar Mas Land Bangun Animation Valley

INDUSTRY.co.id, Jakarta -  Sinar Mas Land berencana membangun Animation Valley yang akan menjadi bagian dari ekosistem animasi digital di Digital Hub BSD City. Project Leader Digital Hub Sinar Mas Land Irawan Harahap mengatakan, besarnya market digital masyarakat Indonesia saat ini merupakan peluang yang mendukung berkembangnya dunia kreatif digital di Indonesia, khususnya di bidang animasi sehingga perlu dibantu dalam penyediaan fasilitas dan edukasinya.

"Fasilitas dan edukasi yang memadai akan meningkatkan kompetensi animator lokal untuk bersaing di pasar yang kompetitif baik di dalam negeri maupun internasional," ujar Irawan dikutip dari keterangan tertulis, Rabu (14/11/2018)

Untuk mengawali membangun ekosistem animasi tersebut, Bengkel Animasi yang didukung oleh Sinar Mas Land dan Intel menyelenggarakan acara yang bertajuk Indonesian CG Heroes di Auditorium Green Office Park 9, BSD City.

Indonesia CG Heroes menjadi ajang edukasi dan networking bagi stakeholder industri animasi lokal tentang daya tarik industri animasi digital dan kontribusinya terhadap perekonomian negara di masa depan.

Kini banyak studio animasi lokal di seluruh Indonesia, mulai dari Infinite Studios di Batam, The Little Giantz, Enspire, dan MNC Animation di Jakarta, sampai Base Studio di Bali, dengan kapasitas tenaga kerja secara umum berkisar antara 100-300 orang di setiap perusahaan yang telah mengerjakan proyek animasi dari berbagai macam Negara.

Dengan membangun ekosistem animasi tersebut diharapkan dapat mencipatakan kualitas animator Indonesia yang mampu bersaing secara internasional sehingga membantu perkembangan industri kreatif secara keseluruhan.

Sementara itu, Sinar Mas Land yang tengah mengembangkan kawasan Digital Hub semakin gencar menambahkan dan menciptakan ekosistem digital baru di BSD City sebagai bagian dari transformasi BSD City menjadi The First Integrated Smart Digital City.

Digital Hub didukung dengan sistem, fasilitas, serta infrastruktur teknologi dan digital, seperti jaringan fiber optik untuk akses internet dan kecepatan pengiriman data, high resiliencies fiber backbone, keterbukaan akses untuk fleksibilitas, dan kesiapan pelayanan cloud kelas dunia.

Saat ini BSD City telah menyediakan aplikasi mobile yang terintegrasi dan dapat diakses seluruh masyarakat BSD City, berupa e-wallet, community platform, loyalty programs, dan business performance management solutions.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Groundbreaking PT Sunra Asia Pacific Hitech

Minggu, 05 Mei 2024 - 11:50 WIB

PT Sunra Asia Pacific Hitech Mulai Bangun Pabrik Perakitan Motor Listrik di Kawasan Industri Kendal

Sunra Asia Pacific Hitech merupakan subsidiary dari Jiangsu Xinri yang bergerak dalam pengembangan dan juga produksi transportasi ramah lingkungan. Pada tahun 2023 mulai mengembangkan ekspansinya…

PT Maxindo Karya Anugerah Lakukan Groundbreaking Pabrik ke-3 di Kawasan Industri Kendal

Minggu, 05 Mei 2024 - 11:37 WIB

PT Maxindo Karya Anugerah Lakukan Groundbreaking Pabrik ke-3 di Kawasan Industri Kendal

PT Maxindo Karya Anugerah melakukan groundbreaking plant 3 di Kawasan Industri Kendal yang dilaksanakan pada Kamis (2/5/2024). Konstruksi tahap 1 seluas 1.2 Ha mulai dilakukan di bulan Mei 2024…

Bank DKI bantu difabel

Minggu, 05 Mei 2024 - 10:59 WIB

Bank DKI Resmikan Kebun Hidroponik dan Serahkan Bantuan Pendidikan Bagi Penyandang Cerebral Palsy

Bank DKI secara konsisten menunjukkan komitmennya dalam mendukung tujuan pembangunan Berkelanjutan/Sustainable Development Goals melalui perwujudan 2 program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan…

AAJI bersama anggotanya menanam mangrove di PIK

Minggu, 05 Mei 2024 - 06:04 WIB

AAJI Tanam 2000 Bibit Mangrove dan Berikan Literasi Keuangan Pada Kelompok Nelayan

Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) bersama dengan 27 perusahaan anggotanya menunjukkan komitmennya terhadap kelestarian lingkungan dan pemberdayaan masyarakat melalui kegiatan “AAJI Peduli…

Pelatihan membaca nyaring di Kota Padang.

Sabtu, 04 Mei 2024 - 22:56 WIB

Sejumlah Guru, Pegiat Literasi Hingga Orang Tua Ikuti Pembekalan Membaca Nyaring di Kota Padang

Pelatihan membaca nyaring di Kota Padang terbagi ke dalam tiga kelas, yaitu kelas orang tua, kelas guru dan kelas pustakawan/pegiat literasi.