BCA Dukung Peningkatan Usaha Mikro Menengah

Oleh : Herry Barus | Jumat, 14 September 2018 - 16:07 WIB

Bank Central Asia (Foto Ist)
Bank Central Asia (Foto Ist)

INDUSTRY.co.id - Solo- PT Bank Central Asia Tbk berkomitmen mendorong perkembangan usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) melalui kegiatan Workshop UMKM.

"Kami berkomitmen mendukung sektor ini karena selama ini UMKM terbukti mampu menjadi penggerak dan penopang perekonomian nasional," kata Kepala Kantor Cabang Utama BCA Solo Veteran Victor Sentosa di sela kegiatan workshop di Solo, Kamis (13/9/2018)

Menurut dia, UMKM hingga saat ini masih menjadi salah satu sektor unggulan. Oleh karena itu, dikatakannya, BCA terus berupaya untuk ikut meningkatkan berbagai bidang usaha masyarakat agar mampu bertumbuh dan maju secara mandiri.

"Melalui program yang berkelanjutan seperti workshop dan pelatihan seperti ini, merupakan salah satu bentuk komitmen kami untuk memfasilitasi pelaku UMKM agar dapat mengembangkan usahanya dalam jangka panjang," katanya.

Pada workshop yang diikuti sekitar 100 pelaku usaha tersebut, pihaknya menggandeng perusahaan "marketplace" blibli.com. Ia berharap dengan workshop tersebut para pelaku UMKM akan makin percaya diri untuk menjajal pemasaran melalui media "online".

"Oleh karena itu, kami hanya melibatkan pelaku UMKM yang sekiranya siap melakukan pemasaran melalui 'online'," katanya.

Mengenai kinerja, dikatakannya, rasio penyaluran kredit UMKM ditargetkan mencapai 20 persen dari total portofolio kredit BCA. Berdasarkan data, dikatakannya, per semester I 2018 kredit komersial serta usaha kecil dan menengah (UKM) yang disalurkan BCA mencapai Rp174,8 triliun atau tumbuh 15,1 persen secara "year on year" (yoy) atau tahunan.

Sementara itu, Vice President CSR BCA Ira Bachtar kepada Antara  mengatakan kegiatan serupa sudah dilakukan di beberapa daerah dengan masing-masing melibatkan sekitar 100-150 peserta.

"Melalui kegiatan ini harapan kami BCA mampu berkontribusi mengurangi angka pengangguran, kemiskinan, dan menciptakan produk-produk unggulan Indonesia yang mampu bersaing di dalam dan luar negeri," katanya

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Direktur Utama Asuransi Jasindo, Andy Samuel

Senin, 29 April 2024 - 08:39 WIB

Setelah Sehat Jasindo Kantongi Laba Bersih Rp102,88 Miliar di 2023

PT Asuransi Jasa Indonesia atau Asuransi Jasindo mengantongi laba bersih Rp102,88 miliar pada 2023, berbeda dengan tahun 2022, di mana laba bersih terdapat divestasi saham yang merupakan bagian…

Rahasia Dapur Efisien: Kulkas Side by Side, Penyimpanan Luas dan Pilihan Terbaik untuk Keluarga Modern

Senin, 29 April 2024 - 06:38 WIB

Rahasia Dapur Efisien: Kulkas Side by Side, Penyimpanan Luas dan Pilihan Terbaik untuk Keluarga Modern

Setelah kembali dari liburan panjang, kebutuhan akan penyimpanan bahan makanan yang luas menjadi sangat terasa. Seringkali setelah berlibur, kita ingin kembali ke rutinitas sehari-hari dengan…

Groundbreaking Socia Garden (Foto: Ridwan/Industry.co.id)

Senin, 29 April 2024 - 06:00 WIB

Gelar Groundbreaking, Arrayan Group Bakal Serah Terima Unit Socia Garden Akhir Tahun 2024

Arrayan Group sebagai pengembang besar selalu serius dalam merealisasikan dan komitmen terhadap penyelesaian proyeknya. Bukti nyata ini ditandai dengan Groundbreaking tahap 1 di Cluster Tivoli…

Ketua Umum INKOWAPI, Sharmila Yahya

Minggu, 28 April 2024 - 20:03 WIB

INKOWAPI Siap Dukung Percepatan Pelaksanaan Program Makan Siang & Susu Gratis

Induk Koperasi Pengusaha Wanita Indonesia (INKOWAPI) mendukung percepatan pelaksanaan program makan siang dan susu gratis yang digagas Presiden dan Wakil Presiden terpilih 2024-2029.

Baliho Dico Ganinduto

Minggu, 28 April 2024 - 18:54 WIB

Viral Baliho Dico Ganinduto Gubernur Jateng, Ini Kata Pakar

Sejumlah wilayah di Jawa Tengah 'dibanjiri' baliho hingga billboard yang menampilkan foto Bupati Kendal Dico Ganinduto. Hal tersebut membuat menarik perhatian seluruh masyarakat Jateng hingga…