Presiden Jokowi Dijadwalkan Buka MTQN di Medan

Oleh : Herry Barus | Kamis, 13 September 2018 - 15:45 WIB

Presiden Jokowi dan Ulama (Foto Dok Industry.co.id)
Presiden Jokowi dan Ulama (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Medan- Presiden Joko Widodo dijadwalkan membuka Musabaqoh Tilawatil Quran Nasional atau MTQN ke XXVII di Kota Medan, Sumut 6 Oktober 2018.

Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat Islam Kementerian Agama, Muhammadiyah Amin di Medan, Rabu (12/9/2018) , mengatakan, MTQN berlangsung pada 4 hingga 13 Oktober 2018.

"Pembukaan MTQN tanggal 6 Oktober di Medan akan dilakukan Presiden Joko Widodo dan penutupan tanggal 13 Oktober 2018 menurut rencana akan dilakukan oleh Wapres Jusuf Kalla,"ujarnya pada Seminar Informasi Aktual MTQN ke XXVII.

Amin menyebutkan, sejak pertama kali digelar di Makassar pada tahun 1968, Sumut  sudah dua kali menjadi pelaksana MTQN.

"Sebagai tuan rumah MTQN dipastikan Sumut akan mendapat keuntungan banyak," katanya.

Keuntungan tersebut akan didapat dari meningkatnya kunjungan wisatawan karena yang akan hadir di MTQN itu sekitar 5.000 peserta dari seluruh provinsi di Indonesia.

"Hotel, restoran dan usaha kuliner, pengrajin suvenir pasti akan mendapat keuntungan dengan kedatangan peserta MTQN,"katanya, kepada awak media.

Dia menegaskan, penyelenggaraan MTQN tahun ini lebih bergengsi dibandingkan tahun - tahun sebelumnya.

Sistem sensor sidik jari dipergunakan untuk absensi peserta lomba guna menghindari kemungkinan ada "joki", panitia juga memberlakukan  seleksi untuk penetapan tujuh orang dewan hakim yang akan bertugas di MTQN.

Sebelumnya, kata dia, penetapan dewan hakim menjadi kewenangan Dirjen Bimas Islam.

Sekda Provinsi Sumut, Hj R Sabrina menegaskan, perlu dukungan semua pihak untuk kesuksesan Sumut sebagai tuan rumah.penyelenggaraan MTQN.

"Baik buruknya pelaksanaan MTQN merupakan cerminan Sumut.Jadi Pemprov Sumut berharap semua mendukung penuh pelaksanaan MTQN di Sumut agar berjalan aman dan lancar,"katanya.

Acara MTQN juga menjadi salah satu promosi pariwisata dan investasi bagi  Sumut.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 03 Mei 2024 - 13:32 WIB

Perjuangkan HGBT untuk Seluruh Sektor Industri, Menperin Agus Kirim Surat Evaluasi Kementrian ESDM

Menteri Perindustrian Agus Gumiwang Kartasasmita kembali menegaskan, pihaknya bertekad untuk terus memperjuangkan agar kebijakan Harga Gas Bumi Tertentu (HGBT) dapat dinikmati oleh seluruh sektor…

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Jumat, 03 Mei 2024 - 13:28 WIB

Ekspansif Selama 32 Bulan, Menperin Agus: Pertumbuhan Industri Manufaktur Masih Sehat Dan Solid

Fase ekspansi yang dicatat oleh industri manufaktur tanah air masih berlanjut sehingga memperpanjang periode selama 32 bulan berturut-turut. Ini berdasarkan laporan S&P Global, yang menunjukkan…

Wamenparekraf, Angela Tanoesoedibjo

Jumat, 03 Mei 2024 - 12:55 WIB

Wamenparekraf Kisahkan Sosok R.A Kartini di Ajang The 2nd UN Tourism Conference on Women Empowerment in Tourism

The 2nd UN Tourism Conference on Women Empowerment in Tourism in Asia and the Pacific resmi dibuka oleh Director for Regional Asia and the Pacific, Director of the Regional Department for Asia…

Optimis Rampung 2024, Hutama Karya Komitmen Sambungkan Aceh dan Sumatera Utara

Jumat, 03 Mei 2024 - 11:31 WIB

Optimis Rampung 2024, Hutama Karya Komitmen Sambungkan Aceh dan Sumatera Utara

Jakarta– PT Hutama Karya (Persero) (Hutama Karya) kembali memastikan penyelesaian Jalan Tol Trans Sumatera (JTTS) sesuai rencana, khususnya pengusahaan jalan tol yang akan menghubungkan 2…

Manajemen Linktown Indonesia saat peresmian kantor cabang Bandung

Jumat, 03 Mei 2024 - 10:12 WIB

Resmikan Kantor Cabang Baru, Linktown Siap Rebut Pasar Properti Bandung

Linktown Indonesia kembali melebarkan sayap bisnisnya dengan membuka kantor cabang di Bandung, Jawa Barat pada Kamis (2/5). Peresmian kantor cabang Linktown Bandung dihadiri oleh para Founder Linktown, Head…