Gandeng Aerotravel, Bank Mantap Tawarkan Paket Wisata Religi

Oleh : Yesi Eching | Rabu, 08 Agustus 2018 - 23:02 WIB

Direktur Bank Mantap Nurkholis Wahyudi (kanan) dan Direktur Aerotravel Rosyinah (kiri) dalam penandatangan kerjasama wisata religi. Kerjasama ini diharapkan meningkat layanan kepada nasabah aktif maupun pensiun PNS dan TNI/Polri.
Direktur Bank Mantap Nurkholis Wahyudi (kanan) dan Direktur Aerotravel Rosyinah (kiri) dalam penandatangan kerjasama wisata religi. Kerjasama ini diharapkan meningkat layanan kepada nasabah aktif maupun pensiun PNS dan TNI/Polri.

INDUSTRY.co.id - Jakarta, 8 Agustus 2018 – Bank Mandiri Taspen (Bank Mantap) bekerja sama dengan PT Aero Globe Indonesia (Aerotravel) dalam penyediaan produk dan layanan wisata religi nasabah PNS dan TNI/Polri baik aktif maupun pensiun. Aerotravel merupakan perusahaan anak dari Garuda Indonesia yang bergerak dalam bidang Biro Perjalanan Wisata dan penyelenggaraan perjalanan ibadah umrah.

Direktur Business Bank Mantap Nurkholis Wahyudi menyatakan, kerja sama tersebut meliputi paket wisata religi ke berbagai tujuan tempat religius sesuai agama masing-masing nasabah yang diakui oleh Pemerintah Indonesia yaitu Islam, Nasrani, Hindu dan Budha.

“Setiap tahunnya ada sekitar 2 juta orang masyarakat Indonesia yang bepergian ketempat wisata ibadah setiap negara religi masing-masing agama. Angka tersebut memperlihatkan Animo masyarakat Indonesia sangat tinggi terutama generasi millennial yang suka bepergian” ujar Nur saat penandatangan kerjasama di Jakarta, Rabu (08/8).

Paket wisata religi yang ditawarkan yaitu dari harga Rp 21 Juta hingga Rp 31 juta perorang. Bank Mantap memberikan kemudahan pembiayaan wisata religi dengan uang muka 0 persen serta plafond maksimal Rp 60 Juta dan tenor maksimal 5 tahun yang berpayroll di Bank Mantap.

“Kami menyadari pada akhir-akhir ini banyak terjadi penipuan terhadap calon Jemaah umrah dan haji di tanah air dan Aerotravel merupakan perusahaan anak Badan Usaha Milik Negara (BUMN) yang terpercaya, kami yakin bahwa risikonya sangat kecil terjadinya penipuan terhadap calon jemaah yang akan berangkat ke tanah suci” tutup Nur.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Groundbreaking PT Sunra Asia Pacific Hitech

Minggu, 05 Mei 2024 - 11:50 WIB

PT Sunra Asia Pacific Hitech Mulai Bangun Pabrik Perakitan Motor Listrik di Kawasan Industri Kendal

Sunra Asia Pacific Hitech merupakan subsidiary dari Jiangsu Xinri yang bergerak dalam pengembangan dan juga produksi transportasi ramah lingkungan. Pada tahun 2023 mulai mengembangkan ekspansinya…

PT Maxindo Karya Anugerah Lakukan Groundbreaking Pabrik ke-3 di Kawasan Industri Kendal

Minggu, 05 Mei 2024 - 11:37 WIB

PT Maxindo Karya Anugerah Lakukan Groundbreaking Pabrik ke-3 di Kawasan Industri Kendal

PT Maxindo Karya Anugerah melakukan groundbreaking plant 3 di Kawasan Industri Kendal yang dilaksanakan pada Kamis (2/5/2024). Konstruksi tahap 1 seluas 1.2 Ha mulai dilakukan di bulan Mei 2024…

AAJI bersama anggotanya menanam mangrove di PIK

Minggu, 05 Mei 2024 - 06:04 WIB

AAJI Tanam 2000 Bibit Mangrove dan Berikan Literasi Keuangan Pada Kelompok Nelayan

Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) bersama dengan 27 perusahaan anggotanya menunjukkan komitmennya terhadap kelestarian lingkungan dan pemberdayaan masyarakat melalui kegiatan “AAJI Peduli…

Pelatihan membaca nyaring di Kota Padang.

Sabtu, 04 Mei 2024 - 22:56 WIB

Sejumlah Guru, Pegiat Literasi Hingga Orang Tua Ikuti Pembekalan Membaca Nyaring di Kota Padang

Pelatihan membaca nyaring di Kota Padang terbagi ke dalam tiga kelas, yaitu kelas orang tua, kelas guru dan kelas pustakawan/pegiat literasi.

Tekan Dampak Pemanasan Global, PIS Kolaborasi Cintai Bumi di Desa Nelayan Bali

Sabtu, 04 Mei 2024 - 20:20 WIB

Tekan Dampak Pemanasan Global, PIS Kolaborasi Cintai Bumi di Desa Nelayan Bali

Badung- PT Pertamina International Shipping (PIS) kembali melanjutkan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) “BerSEAnergi untuk Laut” yang bertujuan salah satunya untuk menekan…