BI Jember Siapkan Rp7,2 Triliun untuk Lebaran 2018

Oleh : Herry Barus | Rabu, 23 Mei 2018 - 11:48 WIB

Rupiah (Foto Dok Industry.co.id)
Rupiah (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Jember- Bank Indonesia Kantor Perwakilan Jember menyediakan uang pecahan baru untuk penukaran uang sebesar Rp7,2 triliun dalam memenuhi kebutuhan masyarakat selama Ramadhan hingga Lebaran 2018.

"Kebutuhan masyarakat untuk menukarkan uang pecahan baru setiap tahun meningkat dan tahun ini diprediksi meningkat 61 persen dibandingkan tahun lalu, sehingga ketersediaan uang pecahan juga ditambah menjadi Rp7,2 triliun," kata Kepala Kantor Perwakilan Bank Indonesia Jember Hestu Wibowo, di Kabupaten Jember, Jawa Timur, Selasa (22/5/2018)

Menurutnya, Bank Indonesia memastikan ketersediaan uang rupiah selama bulan Ramadhan dan menjelang Lebaran dipastikan cukup, baik dari sisi jumlah maupun denominasi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

"Kami menyiapkan Rp7,2 trilun uang pecahan baru untuk wilayah kerja BI Jember yang meliputi Kabupaten Jember, Bondowoso, Situbondo, Banyuwangi, dan Lumajang atau wilayah eks Keresidenan Besuki dan Lumajang (Sekarkijang)," katanya.

Ia menjelaskan peningkatan jumlah uang pecahan baru tersebut, karena panjang hari libur dan cuti bersama Hari Raya Idul Fitri 1439 Hijriah berkisar 10-12 hari, sehingga masyarakat diprediksi membutuhkan uang yang lebih banyak dibandingkan tahun sebelumnya.

"Bank Indonesia sebagai otoritas sistem pembayaran akan menjamin ketersediaan uang rupiah dalam jumlah dan denominasi yang mencukupi untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dalam menjaga kelancaran sistem pembayaran," katanya pula.

BI Jember akan melakukan kegiatan kas keliling yang dilaksanakan bersama tujuh perbankan dalam menyediakan jasa penukaran uang pecahan di alun-alun Kabupaten Jember, dan pihak perbankan di 93 titik kantor cabang juga melayani jasa penukaran uang.

"Ada berbagai kegiatan layanan penukaran uang yang dilaksanakan BI Jember, baik melalui kas keliling maupun penukaran ke perbankan setempat," katanya seperti dilansir Antara.

Hestu menjelaskan, BI Jember melakukan sinergi penukaran uang rupiah bersama Pemerintah Kabupaten Jember melalui kegiatan pasar murah yang digelar Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) di seluruh kantor kecamatan di Jember mulai 28 Mei hingga 7 Juni 2018.

"Selain itu, sinergi penukaran uang rupiah bersama perbankan melalui penukaran 'mobile branch bank' dan mobil kas keliling BI Jember di alun-alun Kota Jember mulai 28 Mei hingga 8 Juni 2018," ujarnya pula.

BI Jember juga melakukan sinergi bersama perbankan untuk melayani penukaran uang melalui loket penukaran bank setempat di lima kabupaten yang berada di eks Keresidenan Besuki dan Lumajang mulai 21 Mei hingga 8 Juni 2018.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Menparekraf Sandiaga Uno (tengah)

Sabtu, 04 Mei 2024 - 16:45 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Dukung Penguatan Peran Perempuan di Sektor Pariwisata

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menegaskan pihaknya berkomitmen mendukung penguatan peran perempuan dalam pengembangan dan kepemimpinan di sektor…

Grand Opening Roti Keset Condet Kemang

Sabtu, 04 Mei 2024 - 16:25 WIB

Fadil Jaidi dan Pak Muh Seru-seruan di Grand Opening Roti Keset Condet Kemang

Youtuber Fadil Jaidi dan ayahnya Pak Muh menjadi bintang tamu pada Grand Opening Roti Keset Condet Kemang, Rabu (1/5/2024). Lokasinya di Jalan Kemang Selatan VIII No.56A Jakarta Selatan.

Menperin Agus Gumiwang Kartasasmita

Sabtu, 04 Mei 2024 - 15:21 WIB

Pacu Kualitas dan Kuantitas Pendidikan Vokasi Industri, Menperin Agus Resmikan JARVIS 2024

Kementerian Perindustrian (Kemenperin) menjalankan program pendidikan vokasi yang menjadi pelopor dual system di Indonesia. Program tersebut bertujuan untuk memenuhi dan mengantisipasi kebutuhan…

Pembukaan Business Matching IKM Pangan dan Furnitur dengan HIPPINDO

Sabtu, 04 Mei 2024 - 14:48 WIB

Menperin Agus Jodohkan IKM Pangan dan Furnitur dengan Ritel Lewat Gelaran Temu Bisnis

Upaya Kementerian Perindustrian (Kemenperin) mendorong kemandirian Industri Kecil Menengah (IKM) salah satunya dilakukan melalui dukungan terhadap kemitraan antara IKM dengan berbagai sektor…

Ahmad Himawan Ketua YKMI

Sabtu, 04 Mei 2024 - 13:30 WIB

YKMI Nyatakan Dukungan Terhadap Aksi Palestine Solidarity Camp

Yayasan Konsumen Muslim Indonesia (YKMI) secara resmi mendukung inisiatif sivitas akademika Universitas Indonesia (UI) yang mulai memasifkan protes dan solidaritas terhadap Palestina dengan…