Mobil Dinas Menteri Diusulkan Ditempeli Tulisan Asian Games

Oleh : Ahmad Fadli | Jumat, 04 Mei 2018 - 20:01 WIB

Presiden Jokowi Mengenakan Jaket Asian Games dalam mempromosikan Asian Games 2018 (Foto Setpres)
Presiden Jokowi Mengenakan Jaket Asian Games dalam mempromosikan Asian Games 2018 (Foto Setpres)

INDUSTRY.co.id, Jakarta - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Imam Nahrawi mengusulkan agar mobil-mobil dinas kementerian ditempelkan tulisan Asian Games, diperbesar Asian Games-nya. Menurut Menpora pemasangan informasi tentang Asian Games 2018 merupakan bentuk support bagi suksesnya penyelenggaraan.

“Semua yang dipakai oleh para pejabat, baik kopiah, baju, batik semuanya sudah harus Asian Games, termasuk mungkin kalau boleh usul di sebelahnya TV One ada Asian Games-nya, Indosiar Asian Games, CNN juga begitu, semuanya, apalagi di jaket wartawan. Saya kira penting ini untuk mendapatkan support,” kata Menpora kepada wartawan usai Rapat Terbatas di kantor Presiden, Jakarta, Jumat (4/5) siang.

Menpora Imam Nahrawi menunjuk contoh, ada sebuah pesantren di Jakarta ini yang mewajibkan santrinya itu pakai seragam Asian Games, dan kamar-kamarnya itu dilukis dengan pernak-pernik Asian Games. Pesantren itu, menurut Menpora, adalah Pesantren Assiddiqiyah, Jakarta Barat.

Menpora Imam Nahrawi menunjuk contoh, ada sebuah pesantren di Jakarta ini yang mewajibkan santrinya itu pakai seragam Asian Games, dan kamar-kamarnya itu dilukis dengan pernak-pernik Asian Games. Pesantren itu, menurut Menpora, adalah Pesantren Assiddiqiyah, Jakarta Barat.

“Nah, ini penting mungkin teman-teman bisa datang ke sana meliput bahwa ada partisipasi luar biasa dari sana,” ucap Menpora.

Mengenai promosi penyelenggaraan Asian Games 2018 di negara lain, Menpora menyampaikan, bahwa pemerintah sudah pernah memberikan dana buat broadcasting dan promosi kepada OCA (Olympic Council of Asia) kurang lebih sekitar Rp400an miliar, untuk promosi Asian Games di luar negeri lain.

“Ini yang sedang kami tunggu, dan pada saatnya pasti akan kami tagih nanti sejauh mana promosinya itu,” kata Menpora.

Menurut Menpora, OCA juga harus menjawab soal ini, karena pemerintah lewat hosting contract sudah menyerahkan dana kurang lebih Rp400-an milliar dua tahun yang lalu untuk promosi luar negeri.

Menpora sendiri mengaku mendapat batik Asian Games dari INASGOC sebelum count down Asian Games beberapa waktu lalu. “Saya dapat dan saya pakai setiap hari, sekarang saya tambah lagi kopiah. Saya lagi cari kopiah yang tulisan Asian Games nanti, pulpen juga begitu, kalau perlu kaca mata,” pungkas Menpora

Komentar Berita

Industri Hari Ini

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

Sabtu, 04 Mei 2024 - 04:17 WIB

PT JIEP Segera Hadirkan Salah Satu Masjid Terbesar di Jakarta Timur

PT Jakarta Industrial Estate Pulogadung (JIEP) menggelar seremoni peletakan batu pertama (groundbreaking) Pembangunan Masjid JIEP Jayakarta yang akan menjadi salah satu Masjid terbesar di Jakarta…

Moshiro Hadir di BeautyFest Asia di Lima Kota

Sabtu, 04 Mei 2024 - 04:06 WIB

Moshiro Hadir di BeautyFest Asia di Lima Kota

Festival kecantikan terbesar di Asia Tenggara, BeautyFest Asia 2024. Tahun ini, BeautyFest Asia siap memukau para penggemar kecantikan di lima kota! Acara perdana dimulai di hotel bergengsi…

Tim Bank Mandiri Singapura

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:48 WIB

BMSG Lanjutkan Komitmen Keberlanjutan Bank Mandiri di Mancanegara

Bank Mandiri Singapura (BMSG) baru-baru ini menyelenggarakan acara bertajuk “BMSG on Preference“ mengusung tema “Elevating ESG Impact,“ acara perdana ini bertujuan meningkatkan kesadaran,…

Stok Beras di Pasar Induk Beras Cipinang Dipastikan Aman Memasuki Panen Raya 2024

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:36 WIB

Alhamdulilah! Stok Beras di Pasar Induk Beras Cipinang Dipastikan Aman

Jakarta - Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) Provinsi DKI Jakarta, PT Food Station Tjipinang Jaya (Perseroda) memastikan stok beras di Jakarta dinyatakan aman memasuki panen raya.

(kiri ke kanan) Direktur Network & IT Solution Herlan Wijanarko, Direktur Wholesale & International Service Bogi Witjaksono, Direktur Strategic Portfolio Budi Setyawan Wijaya, Direktur Digital Busines Muhamad Fajrin Rasyid, Direktur Utama Ririek Adriansyah, Direktur Keuangan & Manajemen Risiko Heri Supriadi, Direktur Human Capital Management Afriwandi, Direktur Group Business Development Honesti Basyir, dan Direktur Enterprise & Business Service FM Venusiana R

Jumat, 03 Mei 2024 - 20:12 WIB

Telkom Bagikan Dividen Rp17,68 Triliun atau Tumbuh 6,5% YoY

PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk telah menyelesaikan Rapat Umum Pemegang Saham Tahun Buku 2023 di Jakarta pada Jumat (3/5). Rapat menyetujui pembagian dividen tunai sebesar Rp17,68 triliun…