Nusantara Infrastructure Bagikan Dividen Interim pada 15 Mei 2018

Oleh : Abraham Sihombing | Rabu, 25 April 2018 - 11:39 WIB

PT Nusantara Infrastructure Tbk (META) (Foto Abe)
PT Nusantara Infrastructure Tbk (META) (Foto Abe)

INDUSTRY.co.id - Jakarta – Setelah tertunda beberapa waktu lalu, PT Nusantara Infrastructure Tbk (META) akhirnya akan membagikan dividen interim untuk tahun buku 2018 periode Januari-Maret sebesar Rp2,5 per saham kepada seluruh pemegang saham perseroan pada 15 Mei 2018.

“Dana untuk membayar dividen interim tersebut kepada para pemegang saham berasal dari laba bersih yang diperoleh perseroan sepanjang periode Januari-Maret 2018. Pembagian dividen interim itu didasari oleh keputusan Direksi META Surat Keputusan Direksi tanggal 19 April 2018 dan telah memperoleh persetujuan Dewan Komisaris META dalam Surat Keputusan Dewan Komisaris tanggal 19 April 2018,” papar Deden Rochmawaty, General Manager Corporate Affairs META, di Jakarta, Senin (23/04/2018).

Deden mengemukakan, nilai dividen sebesar Rp2,5 per saham tersebut setara dengan dividend yield sebesar 1,26% terhadap harga saham Perusahaan pada saat penutupan Kamis (19/04/2018), dengan recording date pada 2 Mei 2018.

“Cum dan ex dividen di Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi masing-masing dijadwakan pada 26 dan 27 April 2018. Adapun cum dan ex dividen di Pasar Tunai masing-masing akan dilaksanakan pada 2 dan 3 Mei 2018,” ungkap Deden.

Disamping dividen interim, demikian Deden, manajemen META juga akan membagi Dividen Final setelah memperoleh persetujuan dari para pemegang saham pada Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST). Pembagian dividen ini mencerminkan performa kinerja Perusahaan yang baik, sekaligus bentuk komitmen Perusahaan dalam rangka meningkatkan nilai kepada para pemegang saham.

“Memang posisi keuangan dan kas perseroan saat ini sangat mendukung sekali bagi pemberian dividen ini. Karena itu, pasca pembagian dividen ini, Perseroan dapat terus menjaga fleksibilitas keuangan dan operasional untuk melanjutkan pertumbuhan bisnisnya ke depan,” pungkas Deden.

Per Maret 2018, laba usaha META naik dari Rp97,6 miliar menjadi Rp98 miliar. Kenaikan itu didorong oleh peningkatan pendapatan dan penjualan sebesara 11,47% dari Rp177,9 miliar pada triwulan I 2017 menjadi Rp198,3 miliar pada triwulan I 2018.

Kedepan, manajemen perseroan telah menyiapkan berbagai langkah strategis untuk semakin memperkuat arus kas dan permodalan yang dapat dipergunakan untuk membiayai pengembangan dan investasi di berbagai sektor yang dimiliki Persersoan. Pembagian dividen ini adalah bentuk optimisme perseroan yang senantiasa tumbuh di masa depan. (Abraham Sihombing)

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Dukung Pembangunan Berkelanjutan, Bank DKI Resmikan Kebun Hidroponik dan Serahkan Bantuan Pendidikan Bagi Penyandang Cerebral Palsy

Selasa, 30 April 2024 - 22:23 WIB

Dukung Pembangunan Berkelanjutan, Bank DKI Resmikan Kebun Hidroponik dan Serahkan Bantuan Pendidikan Bagi Penyandang Cerebral Palsy

Jakarta – Bank DKI secara konsisten menunjukkan komitmennya dalam mendukung tujuan pembangunan Berkelanjutan/Sustainable Development Goals melalui perwujudan 2 program Tanggung Jawab Sosial…

 PT Uni-Charm Indonesia Tbk meresmikan PLTS (Pembangkit Listrik Tenaga Surya) dengan total 12 MWp yang terpasang di 3 pabrik.

Selasa, 30 April 2024 - 20:36 WIB

Resmikan PLTS, Uni-Charm Indonesia Umumkan Pembelian REC Dari PLN

Dengan upaya PT Uni-Charm ini, ada 16,000,000 kWh/tahun energi yang dihasilkan dari 3 pabrik berhasil dialihkan ke green energy, dan berkontribusi mengurangi lebih dari 14,000 ton CO2 yang dihasilkan…

DEMO ANARKIS YANG DILAKUKAN DI KANTOR PUSAT BTN

Selasa, 30 April 2024 - 19:35 WIB

BTN Sayangkan Demo Anarkis yang Dilakukan di Kantor Pusat BTN

Jakarta-Aksi Demonstrasi yang terjadi di Kantor Pusat PT Bank Tabungan Negara (Persero) Tbk mulai meresahkan, pada hari kedua aksi unjuk rasa yang mengatasnamakan Kelompok Anti Korupsi (KAK)…

Penandatanganan Land Purchase Agreement antara Subang Smartpolitan & BYD

Selasa, 30 April 2024 - 19:30 WIB

Kucurkan Investasi Jumbo, BYD Segera Bangun Pabrik Mobil Listrik di Subang Smartpolitan

Subang Smartpolitan "Green, Smart and Sustainable City dengan bangga menyambut BYd, salah satu pionir industri kendaraan listrik (EV) global sebagai tenant terbesar terbarunya. Pendirian pabrik…

Ilustrasi

Selasa, 30 April 2024 - 19:24 WIB

Cara Menguji Perangkat Anda Sesuai Standar Pengisian Nirkabel Rezence VN88

Pengisian daya wireles menjadi semakin populer dalam beberapa tahun terakhir, menawarkan cara yang nyaman dan bebas repot untuk mengisi daya perangkat Anda tanpa memerlukan kabel yang kusut.…