Presiden Jokowi Ajak Kader PMII Budayakan Politik Beretika

Oleh : Herry Barus | Rabu, 18 April 2018 - 05:53 WIB

Presiden Jokowi dan Alim Ulama (Foto Setkab)
Presiden Jokowi dan Alim Ulama (Foto Setkab)

INDUSTRY.co.id - Bandung- Presiden Joko Widodo mengajak kader Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) untuk membawa bangsa ini pada budaya politik yang penuh etika.

Presiden Joko Widodo yang hadir atas undangan Pengurus Besar (PB) PMII dalam rangka peringatan puncak hari lahir (harlah) ke-58, di Sasana Budaya Ganesha Jalan Tamansari, Bandung, Selasa, berpesan agar kader PMII jangan pesimistis.

"Jadi kalau ada yang pesimis, ada yang menakut-nakuti, diajak untuk pesimis ya jangan mau. Oleh sebab itu, saya mengajak agar kita semuanya membawa negara ini kepada kebudayaan politik, pada budaya politik yang penuh etika," kata Presiden lagi.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu menekankan penting berbudaya politik yang penuh dengan kesantunan dan politik yang menyatukan.  Presiden menegaskan tidak ingin ada politik yang memecah-belah bangsa sendiri karena hal itu bukan budaya politik Indonesia.

"Bukan politik yang membawa perpecahan, bukan politik yang saling menghujat, bukan politik yang saling mencela, bukan politik yang saling memaki. Itu bukan budaya politik Indonesia. Budaya politik Indonesia ya budaya politik yang penuh etika. Penuh kesopanan, sopan santun. Jangan mau dibawa ke arah-arah politik yang tadi saya sampaikan," katanya pula.

Menurut Jokowi, masyarakat Indonesia harus selalu bersikap optimistis, terlebih berdasarkan prediksi Bank Dunia dan survei Mckenzie serta hitungan Bappenas, Indonesia akan masuk di jajaran 10 besar ekonomi terkuat dunia pada 2030.

"Kalau lancar terus seperti ini dan kemungkinan bisa masuk ke tujuh besarnya. Pada 2045 diperkirakan dari kalkulasi itu, kita akan bisa masuk ke empat besar ekonomi terkuat di dunia, dan ini adalah era sahabat-sahabatku semuanya," kata Jokowi kepada para kader PMII yang hadir.

Ia pun berpesan agar segenap keluarga PMII bersiap benar-benar untuk menghadapi masa depan.

 

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Gedung BNI di Pejompongan Jakarta Pusat

Sabtu, 04 Mei 2024 - 22:51 WIB

Dukungan BUMN Bikin Olahraga Indonesia Semakin Moncer

Dukungan yang diberikan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) terhadap aktivitas olahraga, membuat moncer sejumlah cabang olahraga di Indonesia.

Tim Thomas dan Uber ke Final

Sabtu, 04 Mei 2024 - 20:48 WIB

Melaju ke Final, BNI Apresiasi Keberhasilan Tim Thomas dan Uber Indonesia

PT Bank Negara Indonesia (Persero) Tbk atau BNI mengucapkan selamat dan menyampaikan apresiasi setinggi-tingginya atas keberhasilan Tim Thomas dan Uber Indonesia melaju ke babak final Kejuaraan…

Tekan Dampak Pemanasan Global, PIS Kolaborasi Cintai Bumi di Desa Nelayan Bali

Sabtu, 04 Mei 2024 - 20:20 WIB

Tekan Dampak Pemanasan Global, PIS Kolaborasi Cintai Bumi di Desa Nelayan Bali

Badung- PT Pertamina International Shipping (PIS) kembali melanjutkan program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) “BerSEAnergi untuk Laut” yang bertujuan salah satunya untuk menekan…

Delegasi Indonesia asal Kota Bekasi Tampil di Ajang Dubai International Chamber 2024

Sabtu, 04 Mei 2024 - 20:10 WIB

Keren! Delegasi Indonesia asal Kota Bekasi Tampil di Ajang Dubai International Chamber 2024

Jakarta-Bantar Gebang, yang terletak di Bekasi, Jawa Barat, adalah tempat pembuangan sampah terbesar di dunia. Setiap hari, Jakarta menghasilkan sekitar 15.000 ton sampah yang dibuang ke Tempat…

Menparekraf Sandiaga Uno (tengah)

Sabtu, 04 Mei 2024 - 16:45 WIB

Menparekraf Sandiaga Uno Dukung Penguatan Peran Perempuan di Sektor Pariwisata

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menegaskan pihaknya berkomitmen mendukung penguatan peran perempuan dalam pengembangan dan kepemimpinan di sektor…