Presiden Jokowi Yakin Banyak Donatur Bank Wakaf Mikro

Oleh : Herry Barus | Rabu, 14 Maret 2018 - 16:31 WIB

Presiden Jokowi Berharap Bank Wakaf Mikro Ada di Seluruh Pesantren (Foto Dok Industry.co.id)
Presiden Jokowi Berharap Bank Wakaf Mikro Ada di Seluruh Pesantren (Foto Dok Industry.co.id)

INDUSTRY.co.id - Serang- Presiden Joko Widodo yakin akan banyak donatur yang mempercayakan dananya di bank wakaf mikro di Indonesia yang dapat mendorong perkembangan sektor usaha mikro.

"Donatur akan kita dorong sebanyak-banyaknya, saya yakin akan banyak yang menjadi donatur bank wakaf ini. Ini uangnya akan berputar di masyarakat," kata Presiden Jokowi di sela meninjau bangunan rusunawa yang dibangun Kementerian PUPR di Ponpes An Nawawi Tanara Kabupaten Serang, Rabu (14/3/2018)

Saat ini pemerintah dan Otoritas Jasa Keuangan telah mengembangkan 20 bank wakaf mikro di pondok pesantren di Jawa. Pemerintah akan mengembangkan 20 lagi termasuk di luar Jawa.

"Kita siap 20 bank wakaf, nanti 20 lagi dan banyak lagi," kata Jokowi.

Ia menyebutkan donatur Bank Wakaf Mikro An Nawawi di Ponpes An Nawawi adalah seorang pengusaha yaitu Datok Sri Thahir.

Jokowi menyebutkan pembukaan bank wakaf mokro di Banten merupakan yang ketiga setelah di Surabaya Jawa Timur dan Cirebon Jawa Barat.

"Pengembangan bank wakaf mikro sudah dimulai, rencana kita tahap awal 20 mungkin tahap selanjutnya 20 lagi, sehingga 40.

Kemudian setelah itu akan terus bergulir tambah tambah terus," katanya.

Menurut dia, pelaku ekonomi di bawah harus mempunyai ruang untuk berkembang karena selama ini ada yang ingin pinjam tetapi tidak punya agunan. Mereka bisa ke bank wakaf mikro.

"Kalau ke perbankan konvensional ada biaya administrasi, ada agunan. Segmen mikro tidak bisa masuk, yang jualan gorengan, nasi uduk, warung sembako dan kita harapkan dengan beredarnya uang di bawah kemudian umat juga bisa akses ke lembaga keuangan seperti pada bank wakaf mikro ini sehingga ekonomi di bawah juga akan ikut bergerak," katanya.

Ia menyebutkan setiap bank wakaf mikro memerlukan donasi sebesar Rp8 miliar, namun hal itu tergantung modelnya.

"Di bank wakaf mikro An Nawawi ini untik bantuan pertama satu juta rupiah, begitu dilihat berkembag ditambah, tidak langsung diberi brek, kemudian juga dibuat kelompok, setiap minggu ketemu sambil menyicil. Ini saya kita sebuah model yang bagus yang akan kita kopi ke daerah daerah lain," katanya.

Menurut Jokowi di setiap ponpes ada komunitas bisnisnya, sistem itu yang akan bangun dalam pengembangan ekonomi.

"Tapi memang ada pesantren yang belum mempunyai komunitas bisnis. Itu harus dibangun, di pesantren ini sudah, nasabah sudah 200. Mereks sudah mempunyai usaha," katanya.

Komentar Berita

Industri Hari Ini

Luapan Rasa Bangga, Panglima TNI Berikan Bantuan Uang Tunai untuk Kesejahteraan Prajurit Korem 132/Tdl

Senin, 20 Mei 2024 - 05:11 WIB

Luapan Rasa Bangga, Panglima TNI Berikan Bantuan Uang Tunai untuk Kesejahteraan Prajurit Korem 132/Tdl

Luapan Rasa Bangga, Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, SE., M.Si Berikan Bantuan uang tunai sebagai Wujud Perhatian dan Kesejahteraan kepada Prajurit Korem 132/Tdl di Kunjungannya pada…

Sumber foto: Muchlis Jr. - Biro Pers, Sekretariat Presiden

Senin, 20 Mei 2024 - 05:04 WIB

Pimpin KTT World Water Forum, Panglima TNI Sambut Kedatangan Presiden Jokowi Di Bali

anglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto menyambut kedatangan Presiden Republik Indonesia Ir. Joko Widodo beserta rombongan yang tiba dengan menggunakan pesawat Kepresidenan Indonesia-1, bertempat…

Marketing Innovation (Ilustrasi)

Minggu, 19 Mei 2024 - 22:10 WIB

Innovation in Marketing Strategies That You Need to do!

In an era that continues to develop rapidly, it is important for us to always follow developments in trends to find effective marketing strategies. An effective marketing strategy must be dynamic…

Industri kesehatan

Minggu, 19 Mei 2024 - 21:35 WIB

Strategic Development of Health-Related Assistance Services in Post-Covid-19 Indonesia using PESTLE Analysis

The Covid-19 pandemic has dramatically reshaped the global healthcare landscape, highlighting both vulnerabilities and opportunities within health-related services. As Indonesia emerges from…

Wahdah Islamiah dukung Palestina merdeka

Minggu, 19 Mei 2024 - 18:24 WIB

Wahdah Islamiyah Kecam Israel atas Genosida Rakyat Palestina

Ormas Islam Wahdah Islamiyah ikut mengecam penjajahan dan genosida yang dilakukan zionis Israel di Gaza Palestina, yang kini telah memasuki hari ke 225 sejak oktober 2023 yang lalu.